Kirim Surat Tuntutan ke PN Surabaya, AB1927 Bakal Demo Besar-Besaran

Foto: Sidomi.com
Iklan

EJ – Langkah lain ditunjukkan Arek Bonek 1927 (AB1927) dalam upayanya memperjuangkan nasib Persebaya. Jumat siang sekitar pukul 14.00 WIB, AB1927 mendatangi Pengadilan Negeri (PN) Surabaya di Jalan Arjuno. Maksud kedatangan mereka untuk menyerahkan surat berisi tuntutan Bonek.

Surat yang diterima staf umum PN Surabaya berkaitan dengan adanya gugatan PT Mitra Muda Inti Berlian (PT MMIB) terhadap PT Persebaya Indonesia (PT PI) atas nama dan logo Persebaya.

BACA:  Sejarah Penggantian Pelatih-Pelatih Persebaya

Dalam surat dua lembar tersebut, AB1927 menuntut PN Surabaya mengakui bahwa nama dan logo Persebaya adalah milik PT PI dan menolak gugatan PT MMIB.

Andie Peci, jubir AB1927 saat dihubungi EJ menyatakan dengan tegas dua poin penting.

Iklan

“Pertama, kami mendesak PT MMIB dan Bhayangkara Surabaya United (BSU) untuk segera mencabut gugatan sebelum AB1927 memobilisasi massa besar-besaran untuk melakukan protes kepada PT MMIB dan kepolisian. Kedua, kami mendesak agar PT MMIB dan kepolisian jangan merampas Persebaya dari Bonek,” tegas Peci. (boms)

BACA:  Persebaya Ingin Juara atau Tidak?

IMG-20160527-WA0017IMG-20160527-WA0016

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display