Persebaya Dapat Pelajaran Berharga Dari PSIS

Starting eleven Persebaya saat melawan PSIS. (Foto: Ervan Tria/EJ)
Iklan

EJ – Persebaya Surabaya mendapatkan pelajaran berharga usai ditaklukkan oleh PSIS Semarang dalam laga uji coba di Stadion Jatidiri, Minggu (12/3) sore kemarin. Tampil dengan pemain-pemain lapis dua, skuad Green Force harus mengakui keunggulan Mahesa Jenar lewat gol semata wayang M. Yunus pada menit ke-87.

Meski timnya kalah, namun pelatih Persebaya Iwan Setiawan tetap mengapresiasi permainan anak asuhnya. Sebelumnya, coach Iwan memang mengatakan bahwa ia butuh lawan dengan level permainan yang tinggi. Oleh karena itulah, laga uji coba melawan PSIS ia jadikan sebagai cara untuk menaikkan level permainan Persebaya.

“Ini sudah sesuai dengan harapan kita. PSIS hari ini mengajarkan banyak hal. Tadi kita melihat bagaimana pemain-pemain di tekan oleh lawan dan oleh penonton. Hasil akhir memang kita kalah. Tapi saya rasa pertandingan kali ini bagus untuk ujian mental bagi pemain,” ujar coach Iwan saat ditemui EJ usai pertandingan.

Lebih lanjut, coach Iwan pun tetap akan melakukan evaluasi terhadap kinerja tim usai laga melawan PSIS.

Iklan
BACA:  Bijahil Dicoba Saat Lawan PSIS, Rachmat Afandi Cedera?

“Secara umum anak-anak sudah tampil baik. Cuma sayang kita kebobolan lewat bola mati. Jadi evaluasi akan tetap ada. Terutama untuk lini belakang dan depan,” imbuhnya.

Saat ditanya alasannya memainkan pemain muda termasuk Rachmat Irianto sebagai starter, coach Iwan menjawab; “Pertandingan ini memang saya pilih untuk memberikan kesempatan kepada pemain-pemain muda yang kurang menit bermain saat di Piala Dirgantara. Jadi saya anggap ini momen yang pas bagi pemain lain untuk merasakan atmosfer pertandingan,” jawabnya.

Persebaya memang menyimpan beberapa pemain senior pada pertandingan melawan PSIS. Pemain-pemain muda seperti Muhammad Irfan, Thaufan Hidayat dan Rachmat Irianto dipercaya untuk tampil sejak menit pertama. Khusus untuk Rachmat Irianto, laga melawan PSIS adalah debutnya bersama tim senior Persebaya setelah sebelumnya absen pada Piala Dirgantara di Sleman.

Tampil dengan pemain-pemain lapis dua, Persebaya sebenarnya mampu tampil baik. Beberapa kali serangan Bajul Ijo melalui Irfan Jaya dan Siswanto mampu membahayakan gawang PSIS yang dijaga oleh Aji Bayu. Namun sayang, serangan anak-anak Persebaya mental di lini belakang PSIS yang tampil disiplin.

BACA:  Persebaya Siapkan Kejutan di Laga “Homecoming”

Sementara itu, PSIS sendiri terlihat lebih menguasai jalannya pertandingan. Menurunkan tim terbaik termasuk striker utama Johan Yoga, PSIS berkali-kali merepotkan daerah pertahanan Persebaya. Namun kebuntuan baru pecah pada menit-menit akhir pertandingan. Melalu sebuah skema set-piece, M. Yunus yang memenangi duel udara melawan bek-bek Persebaya mampu menceploskan bola ke gawang Miswar Saputra. Skor akhir 1-0 pun berpihak kepada tuan rumah. (rvn)

Susunan Pemain PSIS vs Persebaya (1-0)

PSIS (4-3-3): Aji Bayu (PG); Safrudin Tahar, Anam Syahrul, Rio Saputra, Topik Hidayat (B); Sadam Sudarma, Ahmad Agung, M. Yunus (T); Juni Riadi, Hari Nur Yulianto, Johan Yoga (C) (D).

Persebaya (4-2-3-1): Miswar Saputra (PG); M. Irfan, M. Syaifudin, Rachmat Irianto (C), R. Juliandri (B); M. Solikhin, Sidik Saimima (T); Abu Rizal Rodeg, Thaufan Hidayat, Siswanto (T); Irfan Jaya (D).

Pencetak Gol: M. Yunus (PSIS) 87’

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display