Jelang Liga 2, Coach Iwan Minta Perubahan Regulasi Usia Pemain

Iwan Setiawan berdiskusi dengan asisten pelatih Ahmad Rosidin saat Persebaya melawan PSIS Semarang. (Foto: Ervan Tria/EJ)
Iklan

EJ – Jelang bergulirnya Liga 2 musim 2017 yang rencananya akan kick off pada pertengahan April, pelatih Persebaya Iwan Setiawan meminta kepada PSSI agar ada perubahan terkait regulasi batasan usia untuk pemain senior.

Seperti diketahui, PSSI berencana menerapkan aturan soal pembatasan usia pemain bagi tim-tim yang bermain di Liga 2. Regulasi tersebut mengharuskan tim-tim Liga 2 hanya bisa mengontrak 5 pemain senior di atas 25 tahun dan tidak lebih dari 30 tahun.

Selagi aturan tersebut belum difinalisasi oleh PSSI, coach Iwan berharap akan ada perubahan terkait pembatasan usia pemain yang diperkenankan main di Liga 2.

“Mungkin nanti ada manager meeting. Itu bisa disampaikan ke badan regulasi liga. Ada kelonggaran regulasi misal tidak 30 tahun tapi dinaikkan lagi. Saya berharap ada perubahan,” ujar coach Iwan, seperti dikutip dari laman Tribunnews.com.

Iklan

Lebih lanjut, coach Iwan menyatakan bahwa jika regulasi tersebut tidak berubah, maka ia akan membutuhkan waktu lebih lama lagi untuk menambal kekurangan tim akibat dua pemain seniornya terbentur regulasi usia.

Di dalam skuad inti Persebaya sendiri kini ada dua pemain yang usianya sudah di atas 30 tahun, yaitu Mat Halil (37 tahun) dan Rachmat Afandi (32 tahun). Keduanya merupakan pemain senior dan bagian dari tim utama Green Force. Bahkan, dua keduanya adalah pemain yang memiliki peran sentral di dalam tim.

“Kalau saya harus membangun tim dengan pemain-pemain baru, repot banget. Satu pemain datang saja saya harus ngomong pribadi dulu. Tim kita ini seperti rantai, kalau ada satu pemain yang putus, maka yang lainnya akan rusak,” imbuh coach Iwan.

Sementara itu, dari kabar terakhir menyebutkan bahwa manager meeting klub-klub Liga 2 akan digelar pada tanggal 30 Maret yang akan datang. Di sana akan dibahas mengenai regulasi, format, dan jadwal liga. (rvn)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display