Meski Usai Operasi Tenggorokan, Azrul Usahakan Datang di Laga Perdana

Azrul Ananda seusai menjalani operasi tenggorokan. (Foto: Official Persebaya)
Iklan

EJ – Menjelang laga perdana Persebaya di Grup 5 Liga 2, Presiden Klub Azrul Ananda melakukan operasi pita suara dan tenggorokan di sebuah rumah sakit di Singapura. Beberapa minggu ini, Azrul memang mengalami masalah di pita suara dan tenggorokannya. Saat peluncuran jersey Persebaya, ia mengakui jika suaranya sedikit bermasalah.

“Terima kasih atas doa dan support-nya. Saya tidak apa-apa kok. Ada masalah dengan pita suara dan tenggorokan yang sudah lama tidak sempat diselesaikan karena jadwal awal tahun yang lebih tidak normal dari biasanya,” ujar Azrul seperti dikutip dari akun Instagram Persebaya.

BACA:  Musim Lalu, Persebaya Rugi Rp 9 Miliar

Operasi yang dijalankan Azrul sudah berhasil dan saat ini menjalani pemulihan. Meski habis dioperasi, Azrul berusaha hadir menyaksikan Persebaya menjamu Madiun Putra di Stadion GBT, Kamis (20/4).

“Operasi telah dilakukan dengan sukses, harus istirahat dulu. Tim dokter minta tidak pulang sampai akhir pekan ini. Tapi ini sedang nego sama dokter supaya boleh balik hari Kamis dan memberi dukungan langsung pada Persebaya. Tetap ingin hadir walau tidak boleh berbicara sama sekali sampai seminggu ke depan,” imbuhnya.

Iklan
BACA:  Azrul: Cerca Saya, Jangan Tim Manajemen, Pemain, atau Pelatih

Azrul memang rajin menonton pertandingan Persebaya. Saat laga perdana Persebaya di turnamen Dirgantara Cup di Sleman, ia juga hadir. Begitu juga saat final turnamen. Kehadiran Azrul tentu menambah semangat para pemain Persebaya yang membutuhkan kemenangan. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display