GN Rilis Official T-shirt Merchandise, Tembus hingga 1.000 pcs lebih

Antrian pembelian kaos Green Nord melalui pantauan CCTV. Foto: Green Nord.
Iklan

Dalam waktu dekat, Bonek Tribun Utara atau yang lebih disebut Green Nord 27 akan mengadakan acara bertajuk GN Fest #2. Sama seperti tahun sebelumnya dan tradisi yang berjalan, acara tersebut berasal dari dana swadaya dan dari hasil penjualan merchandise resmi. Demi terwujudnya kemandirian tribun Green Nord 27 dan untuk menyukseskan acara, baru-baru ini melalui GN Merch sebagai official merchandise store dan De Curva Gallery sebagai mitra yang dipercaya, Green Nord 27 merilis t-shirt dengan gambar logo khas Tribun Utara.

Sebanyak 1.000 kaos yang diluncurkan secara bertahap selama 3 hari, dari 2 store tersebut  tak sedikit pun sepi peminat. Sejak diluncurkan Senin (4/9), setidaknya 300 orang lebih mengantri di setiap store yang merilis kaos bertajuk GN Logo. Dengan harga Rp 100.000, mereka bisa membawa pulang sepaket kaos beserta sticker pack. Tentunya tetap dibatasi maksimal 1 orang hanya bisa membeli 1 sampai 2 kaos saja. Hal ini dilakukan agar semua mendapat bagian sama, dan tentunya menghindari calo dan makelar.

BACA:  Memasyarakatkan Bonek, Mem-Bonek-kan Masyarakat

Namun tetap saja, semaksimal apapun usaha tersebut, masih ada saja calo dan makelar kaos bergambar logo Green Nord 27. Di sejumlah grup jual beli atribut Bonek dan Persebaya, banyak dijumpai penawaran menarik yang menjual kaos “GN Logo”. Mulai dari yang secara terang-terangan menjual dengan harga mulai Rp 130.000-Rp 200.000 pun ada. Padahal jika mau, mereka yang kemarin belum mendapat kaos tersebut masih bisa memesan secara online dengan ikut sistem Pre Order. Tentunya harus lebih bersabar menunggu waktu hampir sekitar satu bulan lagi untuk mendapatkannya.

Kaos GN.

Namun jika dilihat kembali dengan harga yang ada di pasaran gelap tentu pilihan ikut Pre Order menjadi pilihan yang menguntungkan. Selain bisa menghemat pengeluaran, tentunya juga bisa mendapat 2 kaos dengan harga normal. Daripada di pasar gelap hanya 1 kaos dengan biaya tinggi. Dan tentunya juga bisa berkontribusi lebih untuk Tribun Green Nord 27 ke depannya dalam berkarya.

Iklan
BACA:  Persebaya Masih Selamanya

Sebenarnya ini semua hanyalah hukum pasar, di mana jumlah permintaan yang tinggi namun belum mampu terpenuhi secara merata maka akan mempengaruhi terhadap tingginya harga. Dan tingginya minat beli mereka menunjukkan betapa besar animo masyarakat terhadap Tribun Green Nord 27.

Melalui tulisan ini, penulis ingin menyampaikan beberapa pesan dari sahabat maupun teman-temannya.

AR: “T-shirt yang kalian dapatkan dengan mengantri kemarin hendaklah bukan untuk jumawah ataupun gaya-gayaan. Tolong jaga nama baiknya dan tetap berciri khas Low Profile High Product serta Totalitas-Loyalitas-Royalitas untuk Persebaya.”

NN: “Semoga yang memiliki t-shirt GN Logo tetap LowProHighPro dan jangan disalah gunakan. Hormat buat kalian semua!”

BP: “Mandiri menghidupi tribun. Tidak ada yang tidak mungkin. Jaga selalu kekompakan, dan tetap Loyal Royal Total!” (*)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display