Alfredo: Persebaya Main Bagus, Kesempatan Menang Lebih Besar

Latihan Persebaya di lapangan Yonif 631, Antang, Senin (25/9). Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Persebaya akan berusaha bermain bagus dalam pertandingan melawan Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Selasa (26/9) esok. Hal itu dikatakan pelatih Persebaya, Alfredo Vera, seusai latihan di Lapangan Yonif 631 Antang, Palangka Raya.

“Kalau Persebaya main bagus, kesempatan untuk menang lebih besar,” tutur Alfredo.

Ia mengatakan tak ada strategi khusus menghadapi Kalteng Putra. Persebaya akan selalu bermain sama seperti saat menghadapi PSBS Biak, Jumat (22/9) lalu.

Pada pertandingan besok, lini belakang Persebaya akan diuji oleh striker Kalteng Putra yang saat ini menjadi top scorer Liga 2, Rivaldy Bawuo. Namun Alfredo tidak mempersiapkan strategi khusus menghadapi pemain ini.

Iklan
BACA:  Babak Pertama, Semeru FC vs Persebaya Tanpa Gol

No, kita harus waspada dengan bergerak kita cover di belakang. Dan ya, mungkin kita akan bicara sedikit untuk jaga. Tapi kita punya kekuatan di belakang,” kata pelatih asal Argentina tersebut.

Alfredo menyebut semua pemain yang dibawa ke Palangka Raya hari ini dalam keadaan siap. Termasuk Fandry Imbiri yang dalam pertandingan melawan PSBS harus ditarik keluar karena cedera.

BACA:  Persebaya Ciptakan Tiga Gol ke Gawang PSBS di Babak Pertama

“Semua siap untuk besok. Yang datang hari ini semua siap,” ucapnya.

Tim Persebaya tidak menggunakan jatah menjajal Stadion Tuah Pahoe yang diberikan panpel. Alasannya jatah yang diberikan panpel hanya satu jam dan harus berakhir pukul 16.00 WIB karena lapangan stadion akan dipakai tim tuan rumah.

Pada latihan itu, para pemain melahap menu bola-bola mati, tendangan pinalti, dan strategi permainan. Beberapa Bonek hadir di lapangan dan melihat para pemain berlatih. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display