Players to Watch: Rishadi Fauzi dan Gede Warih Sentanu

Rishadi Fauzi merayakan golnya ke gawang Persigo Semeru FC. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Laga antara Persigo Semeru FC menjamu Persebaya sore nanti akan mempertemukan tim yang sedang terluka dengan tim yang sedang dalam performa menanjak. Semeru FC yang mengusung misi membalas kekalahan telak di Surabaya akan dimotori oleh Gede Warih Sentanu. Sedangkan Rishadi Fauzi dari Persebaya yang baru saja menemukan kembali ketajamannya bisa saja menjadi aktor pembeda dalam laga ini.

Rishadi Fauzi

Pertandingan kandang menjamu Persigo Semeru FC akhir pekan lalu menjadi laga spesial bagi seorang Rishadi Fauzi. Pada pertandingan tersebut, Rishadi mengakhiri periode paceklik gol selama 8 laga yang sudah ia jalani. Gol ke gawang Semeru FC juga menunjukkan bagaimana insting perdator yang dimiliki oleh penyerang bernomor punggung 26 tersebut. Dikelilingi oleh lima bek lawan, dengan kekuatan fisik prima Rishadi mampu melindungi bola kemudian melepaskan tembakan akurat yang menjebol gawang Muhammad Pujiantoro.

BACA:  Pelatih Kalteng Putra Enggan Komentari Wasit

Kembali tajamnya Rishadi tentu sangat menggembirakan bagi Persebaya. Kini Persebaya memiliki dua penyerang tengah yang sama-sama sedang on fire, yakni Rishadi dan Ricky Kayame. Dengan tipikal permainan Semeru FC yang kerap memasang tembok pertahanan berlapis, kemampuan Rishadi dalam menjadi wall pass dan melindungi bola akan sangat berguna. Entah dimainkan sebagai starter atau pengganti, Rishadi berpeluang untuk kembali menemukan momentum mencetak golnya. Ia bisa saja menjadi aktor pembeda dalam laga ini.

Iklan

Gede Warih Sentanu

Didatangkan dari PS Badung pada bursa transfer 16 Besar, Gede Warih Sentanu diharapkan bisa menambah daya gedor Semeru FC yang selama ini sangat tergantung pada Yogi Syaiful Rizal. Pada pertemuan pertama lalu, Warih Sentanu gagal menunjukkan performa maksimal. Namun meski gagal mencetak gol ke gawang Persebaya, namun beberapa kali pemain asal Bali tersebut bisa memberikan ancaman ke gawang Miswar Saputra.

BACA:  Inilah 18 Pemain Persebaya yang Dibawa ke Palangka Raya

Pada laga nanti, Warih Sentanu berkesempatan untuk membuktikan kapasitasnya. Apalagi, ia punya pengalaman menjebol gawang Persebaya meski hanya sebatas pertandingan uji coba. Ditambah lagi dengan motivasi berlipat yang diusung Semeru FC, Warih Sentanu tentunya menjadi salah satu pemain yang wajib diwaspadai oleh lini belakang Persebaya. (rvn)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display