Aji Santoso Rencanakan Uji Tanding Lagi

Zulfikar Ahmad (merah) berebut bola dengan Akbar Firmansah pada latihan pagi tadi. Senin (14/9)/Foto : Official Persebaya
Iklan

EJ – Persebaya mengawali latihan pekan ketiganya hari ini Senin (14/9) di Surabaya. Pada latihan pagi ini Aji Santoso pelatih kepala menekankan pada scenario bola mati atau set piece.

Latihan dibagi menjadi dua tim bermain setengah lapangan. Satu memakai rompi merah sementara lawannya memakai jersey kuning. Beberapa waktu mereka memainkan umpan-umpan pendek dan jauh.

Aji Santoso dibantu para asiten pelatih sesekali menghentikan permainan saat akan ada tendangan bola mati. Baik dari tengah lapangan atau tendangan sudut. Beberapa variasi dilakukan para pemain.

BACA:  Persebaya Store Bertemu Bonek Bahas Sinergi

Beberapa pemain secara bergantian mendapatkan tugas untuk mengambil tendangan sudut baik dari sisi kanan maupun kiri gawang.

Iklan

“Latihan hari ini hanya taktikal set piece. Karena setiap hari sudah kami sisipkan latihan taktik dan strategi” ungkap Aji.

“Untuk minggu depan kami akan lebih banyak fokus ke sana. Karena semakin dekat waktunya,”tambah Aji kepada media seusai latihan.

Setelah Sabtu (12/9) lalau melakukan uji tanding internal, Aji mengagendakan kembali uji tanding dengan tim lain sebelum liga dimulai kembali.

BACA:  Aji Santoso Siap Kawal Persebaya Hadapi Persija

“Pasti, nanti akan ada agenda uji coba lagi. Paling tidak untuk waktu yang kami butuhkan 2-3 kali uji coba,”kata  Aji.

Saat ditanya apakah sudah mempersiapkan taktik dan strategi menghadapi PSS Sleman yang pada jdwal akan menjadi lawan pertama saat liga dimulai, Aji belum menjelaskan secara lengkap.

“Belum. Setelah uji coba kami akan mengarah ke sana. Jadi memang sudah mengarah ke pertandingan,”pungkasnya.(bim)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display