Persebaya Langsung Fokus Hadapi Barito Putera

Irfan Jaya berebut bola dengan pemain Barito Putera / Foto : Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Extraordinary Shopee Liga 1 2020 tiga hari lagi bergulir kembali. Persebaya yang sedianya akan bermain pada laga pertama menghadapi PSS Sleman batal.

Persebaya baru akan bermain pada hari Minggu (4/10) menghadapi Barito Putera di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Pergantian lawan sudah pasti mengubah strategi pelatih dalam mempersiapkan tim.

Pada beberapa hari terakhir latihan Aji Santoso sudah mempersiapkan diri melawan PSS Sleman, Tetapi pergantian lawan ini tidak dipermasalahkan oleh tim pelatih.

“Tentunya penundaan itu sudah menjadi pertimbangan LIB dan kami menerima. Meskipun memang kami sudah mempersiapkan tim untuk tanggal satu. Sebagai pelatih saya tidak pernah mengeluh soal jadwal, dengan situasi apapun kami tidak masalah”kata Aji dikutip dari laman resmi klub.

Iklan
BACA:  5 Referensi Konten Untuk Persebaya Selama Liga 1 2020

Barito Putera yang akan menjadi lawan Persebaya nanti tidak bisa dianggap ringan. Dua musim 2018 dan 2019 Persebaya belum sekalipun bisa menang lawan tim asal Banjarmasin ini. Dua kali kalah di musim 2018, dan hanya sekali imbang dan sekali kalah di musim berikutnya.

Begitu jadwal baru keluar Aji Santoso langsung menyesuaikan untuk menghadapi Barito Putera dalam latihan.

BACA:  Takluk dari Persib, Peluang Persebaya ke Semifinal Menipis

“Bukan terganggu sebenarnya, hanya saya harus menyesuaikan jadwal latihan. Karena kemarin saya sudah berikan schedule untuk dua pekan sampai pertandingan lawan Sleman. Tentunya kalau hanya merubah jadwal ya tidak sulit. Karena sudah menjadi kebiasaan pelatih untuk memprogram latihan,” tambah Aji.

Persebaya sendiri seperti halnya tim lain sebelum liga dimulai kemarin Sabtu (27/9) melakukan swab test kepada semua anggota tim. Sampai saat ini juga belum mendapatkan kepastian kandang untuk laga sebagai tuan rumah.(bim)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display