kongres 10 november Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/kongres-10-november/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Tue, 13 Oct 2020 10:34:03 +0000 en-US hourly 1 145948436 Inilah 14 Voter Yang Setuju Status Persebaya Dibahas Saat Kongres https://emosijiwaku.com/2016/11/12/inilah-14-voter-yang-setuju-status-persebaya-dibahas-saat-kongres/ https://emosijiwaku.com/2016/11/12/inilah-14-voter-yang-setuju-status-persebaya-dibahas-saat-kongres/#respond Sat, 12 Nov 2016 03:32:27 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4098 Kongres PSSI yang digelar bertepatan saat Hari Pahlawan, Kamis (10/11) terasa menyakitkan bagi Persebaya dan Bonek.

The post Inilah 14 Voter Yang Setuju Status Persebaya Dibahas Saat Kongres appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Kongres PSSI yang digelar bertepatan saat Hari Pahlawan, Kamis (10/11) terasa menyakitkan bagi Persebaya dan Bonek. Bagaimana tidak, agenda pembahasan status Persebaya dan klub-klub terhukum lainnya, ditolak mayoritas pemilik suara.

Saat diadakan pemungutan suara, 84 pemilik suara tidak setuju, 14 setuju, dan 6 abstain. Di antara pemilik suara yang setuju, salah satunya Asprov PSSI Jatim yang diwakili ketuanya, Bambang Pramukantoro. Ia mengangkat kertas berwarna hijau tanda setuju.

Persatu Tuban juga menjadi salah satu pemilik suara yang setuju status Persebaya dibahas. “Saya enggan membohongi hati nurani meski akhirnya harus kalah oleh kelompok mayoritas,” ujar Manajer Persatu, Fahmi Fikroni, seperti dikutip dari Jawa Pos. (iwe)

14 pemilik suara yang setuju status Persebaya dibahas di kongres:

  1. Asprov PSSI Jatim
  2. Asprov PSSI DI Yogyakarta
  3. Asprov PSSI Jabar
  4. Asprov PSSI Sulsel
  5. Asprov PSSI Sulut
  6. Asprov PSSI Papua
  7. Persatu Tuban
  8. Persinga Ngawi
  9. Sriwijaya FC
  10. Persipura Jayapura
  11. Persiba Balikpapan
  12. PSM Makassar
  13. Perseru Serui
  14. Persiwa Wamena

*) Sumber: Jawa Pos

The post Inilah 14 Voter Yang Setuju Status Persebaya Dibahas Saat Kongres appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/12/inilah-14-voter-yang-setuju-status-persebaya-dibahas-saat-kongres/feed/ 0 4098
Ada Peluang Persebaya Dibahas dan Diakui di Kongres Tahunan https://emosijiwaku.com/2016/11/12/ada-peluang-persebaya-dibahas-dan-diakui-di-kongres-tahunan/ https://emosijiwaku.com/2016/11/12/ada-peluang-persebaya-dibahas-dan-diakui-di-kongres-tahunan/#respond Sat, 12 Nov 2016 03:05:18 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4095 PSSI terus memberi harapan terkait permasalahan Persebaya. Meski pada kongres mayoritas voter menolak agenda pembahasan status Persebaya, PSSI berjanji akan membahas status Persebaya pada kongres tahunan.

The post Ada Peluang Persebaya Dibahas dan Diakui di Kongres Tahunan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – PSSI terus memberi harapan terkait permasalahan Persebaya. Meski pada kongres mayoritas voter menolak agenda pembahasan status Persebaya, PSSI berjanji akan membahas status Persebaya pada kongres tahunan.

Kepengurusan baru di bawah Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi berencana menggelar kongres tahunan pada bulan Desember atau bulan depan.

Agenda kongres tahunan salah satunya membahas status Persebaya. “Kami harus mencari golden moment lain untuk membahas masalah ini (Persebaya, Red) secara utuh. Sebab, kami juga menginginkan tim yang besar ini bisa segera kembali berkiprah di sepak bola tanah air,” ujar Joko Driyono, Wakil Ketua Umum PSSI seperti dikutip dari Jawa Pos.

Sementara itu, manajer Madura United, Haruna Soemitro, yang pada kongres kemarin menjadi orang pertama yang mengusulkan agenda pembahasan status Persebaya divoting, menyatakan jika mayoritas pemilik suara yang tergabung dalam Kelompok 85 sudah memberi sinyal positif untuk mengakui Persebaya pada kongres tahunan akhir 2016. “Saya berjanji untuk mengawal itu,” ujarnya.

Apakah janji-janji mereka akan terlaksana? Entahlah. Yang jelas sebelum kongres kemarin, Persebaya sering dijanjikan PSSI. Tapi pada akhirnya janji itu tidak ditepati. (iwe)

The post Ada Peluang Persebaya Dibahas dan Diakui di Kongres Tahunan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/12/ada-peluang-persebaya-dibahas-dan-diakui-di-kongres-tahunan/feed/ 0 4095
Ketua Umum PSSI: Masalah Persebaya Selesai Sebelum 1 Januari 2017 https://emosijiwaku.com/2016/11/12/ketua-umum-pssi-masalah-persebaya-selesai-sebelum-1-januari-2017/ https://emosijiwaku.com/2016/11/12/ketua-umum-pssi-masalah-persebaya-selesai-sebelum-1-januari-2017/#respond Fri, 11 Nov 2016 17:15:32 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4090 Edy Rahmayadi menargetkan masalah Persebaya selesai sebelum 1 Januari 2017.

The post Ketua Umum PSSI: Masalah Persebaya Selesai Sebelum 1 Januari 2017 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ketua Umum PSSI yang baru, Edy Rahmayadi, kembali berjanji akan menyelesaikan permasalahan Persebaya. Ia menargetkan masalah Persebaya selesai sebelum 1 Januari 2017.

Janji Edy itu diungkapkan sebagai respon atas aksi yang dilakukan Bonek di Surabaya sebagai bentuk kekecewaan tidak dibahasnya status Persebaya saat kongres PSSI.

“Saya belum tahu kejadian di Surabaya. Apapun kejadiannya, pasti ada sumbernya. Kenapa pembinaan suporter sampai melakukan pidana?” kata Edy seperti dikutip dari CNNIndonesia.

“Mungkin di sini kerannya tertutup, komunikasi tertutup atau ada persoalan yang sekian lama tidak terselesaikan, saya harapkan 1 Januari (2017) sudah ada Kongres dan masalah ini selesai.”

Meski begitu, pria yang menjabat sebagai Pangkostrad itu tidak berjanji apakah Persebaya bisa tampil di kompetisi resmi. Ia menyatakan bahwa ada tahapan-tahapan yang harus dipenuhi sebelum sanksi Persebaya diputihkan. Edy menegaskan, semua pihak harus mengikuti aturan main. (iwe)

The post Ketua Umum PSSI: Masalah Persebaya Selesai Sebelum 1 Januari 2017 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/12/ketua-umum-pssi-masalah-persebaya-selesai-sebelum-1-januari-2017/feed/ 0 4090
Polisi Buru Akun Facebook Arek Bonek 1927, Andie Peci Siap Tanggung Jawab https://emosijiwaku.com/2016/11/11/polisi-buru-akun-facebook-arek-bonek-1927-andie-peci-siap-tanggung-jawab/ https://emosijiwaku.com/2016/11/11/polisi-buru-akun-facebook-arek-bonek-1927-andie-peci-siap-tanggung-jawab/#respond Fri, 11 Nov 2016 16:56:15 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4088 Buntut dari bentrokan antara aparat Kepolisian dengan Bonek yang terjadi Kamis malam (10/11), polisi memburu pemilik akun Facebook Arek Bonek 1927.

The post Polisi Buru Akun Facebook Arek Bonek 1927, Andie Peci Siap Tanggung Jawab appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Buntut dari bentrokan antara aparat Kepolisian dengan Bonek yang terjadi Kamis malam (10/11), polisi memburu pemilik akun Facebook Arek Bonek 1927.

Menurut Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Surabaya, AKBP Shinto Silitonga, aksi demo ribuan bonek terjadi setelah adanya provokasi dari akun tersebut.

“Mereka turun ke jalan setelah terprovokasi melalui akun Facabook milik Arek Bonek 1927, untuk melumpuhkan Surabaya,” ujar AKBP Shinto seperti dikutip dari pojokpitu.com.

Shinto berjanji akan mengungkap siapa pemilik akun tersebut.

Menanggapi hal itu, juru bicara Arek Bonek 1927, Andie Peci, mengaku siap bertanggung jawab atas akun facebook Arek Bonek 1927.

“Saya sebagai Juru bicara Arek Bonek 1927 bertanggung jawab penuh atas FB Arek Bonek 1927. Polisi tak perlu memburu. Foto copy KTP saya pasti punya,” cuit Peci melalui akun twitternya.

Aksi Bonek yang terjadi kemarin adalah reaksi spontan atas kekecewaan yang dialami akibat Persebaya kembali dizolimi PSSI dengan tidak dibahas dalam agenda kongres. Bonek dengan membawa spanduk kecaman, giant banner, dan berbagai macam atribut, bergerak menuju Taman Apsari tanpa komando.

Mereka kemudian menyusuri jalan-jalan dan berniat menuju kantor Polda Jatim yang dianggap sebagai representasi klub Bhayangkara FC. Aksi itu diicegah aparat Kepolisian sehingga terjadilah bentrok. (iwe)

The post Polisi Buru Akun Facebook Arek Bonek 1927, Andie Peci Siap Tanggung Jawab appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/11/polisi-buru-akun-facebook-arek-bonek-1927-andie-peci-siap-tanggung-jawab/feed/ 0 4088
Pakde Karwo Akan Surati PSSI Untuk Selesaikan Masalah Persebaya https://emosijiwaku.com/2016/11/11/pakde-karwo-akan-surati-pssi-untuk-selesaikan-masalah-persebaya/ https://emosijiwaku.com/2016/11/11/pakde-karwo-akan-surati-pssi-untuk-selesaikan-masalah-persebaya/#respond Fri, 11 Nov 2016 16:33:33 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4085 Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, merasa prihatin dengan peristiwa bentrok antara aparat Kepolisian dengan Bonek yang terjadi Kamis malam.

The post Pakde Karwo Akan Surati PSSI Untuk Selesaikan Masalah Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, merasa prihatin dengan peristiwa bentrok antara aparat Kepolisian dengan Bonek yang terjadi Kamis malam. Hal itu diutarakannya melalui akun twitter resmi Pemprov Jatim.

Pakde Karwo, sapaan akrabnya, juga berharap agar peristiwa itu tidak terulang. “Polisi diminta untuk tegas dan mengusut siapapun yang terlibat dalam kerusuhan tersebut.”

Agar masalah ini tidak berlarut, ia meminta Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, ikut meluangkan waktu untuk ikut serta memikirkan suporter.

“Bagaimanapun juga, sebagian suporter merupakan warga Surabaya. Jangan sampai ulah mereka mengganggu kepentingan publik Surabaya.”

Sebagai Gubernur, Pakde Karwo akan berkirim surat ke PSSI untuk menyelesaikan permasalahan Persebaya. Apalagi pengurus PSSI baru terpilih.

Otoritas sepak bola nasional itu tidak boleh membiarkan persoalan berlarut. Aspirasi harus diterima dan ditampung untuk dicarikan solusi.

“Bagaimanapun, Persebaya bagian dari aset sepak bola nasional. Pakde Karwo tidak bisa intervensi, hanya bisa berharap ada keputusan bijak.”

Terakhir, ia meminta agar Bonek menyampaikan aspirasi secara santun di lembaga yang sah yakni PSSI atau Asprov PSSI. (iwe)

The post Pakde Karwo Akan Surati PSSI Untuk Selesaikan Masalah Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/11/pakde-karwo-akan-surati-pssi-untuk-selesaikan-masalah-persebaya/feed/ 0 4085
Beberapa Kejanggalan Kongres PSSI Yang Rugikan Persebaya https://emosijiwaku.com/2016/11/11/beberapa-kejanggalan-kongres-pssi-yang-rugikan-persebaya/ https://emosijiwaku.com/2016/11/11/beberapa-kejanggalan-kongres-pssi-yang-rugikan-persebaya/#respond Fri, 11 Nov 2016 01:56:32 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4069 Kongres PSSI yang diadakan Kamis kemarin (10/11) tidak saja menghasilkan keputusan yang menolak pembahasan permasalahan Persebaya dan klub-klub terhukum, namun juga dipenuhi kejanggalan-kejanggalan.

The post Beberapa Kejanggalan Kongres PSSI Yang Rugikan Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Kongres PSSI yang diadakan Kamis kemarin (10/11) tidak saja menghasilkan keputusan yang menolak pembahasan permasalahan Persebaya dan klub-klub terhukum, namun juga dipenuhi kejanggalan-kejanggalan.

Kejanggalan itu di antaranya hadirnya pemilik suara ilegal. Nama Bhayangkara FC (BFC) tidak ada dalam daftar undangan. Anehnya perwakilan mereka yakni Gede Widiade, hadir memakai undangan atas nama Persebaya.

Sejatinya, hal itu sudah diprotes perwakilan Persebaya, yakni Choesnoel Farid dan Kardi Suwito. Keduanya mempertanyakan mengapa undangan atas nama Persebaya diduduki perwakilan BFC. Namun upaya keduanya tidak mendapat respon. Mereka malah digiring petugas keamanan untuk keluar dari arena kongres.

Saat diwawancarai, Gede tetap merasa sah sebagai pemilik suara. “Saya ini pasif. Saya diundang PSSI sebagai voter. Masak saya diundang tidak hadir,” ujar Gede seperti dikutip dari Jawa Pos.

Gede mempersilakan pihak-pihak keberatan untuk mempertanyakan langsung kepada PSSI. Soal papan nama Persebaya di mejanya, Gede mengaku tidak tahu. (iwe)

Inilah beberapa kejanggalan yang merugikan Persebaya:

  • Gede Widiade menjadi voter atas nama Persebaya.
  • Semua agenda kongres yang telah disetujui dalam Kongres Luar Biasa (KLB) 3 Agustus dihapus melalui voting.
  • Agenda Kongres yang dibuat Exco PSSI tidak menempatkan Persebaya dalam daftar klub yang statusnya akan dipulihkan.
  • Persebaya ditempatkan dalam daftar calon anggota baru dengan nama Persebaya 1927.

*) Sumber: Jawa Pos

The post Beberapa Kejanggalan Kongres PSSI Yang Rugikan Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/11/beberapa-kejanggalan-kongres-pssi-yang-rugikan-persebaya/feed/ 0 4069
Ketua Umum PSSI Janji Selesaikan Masalah Persebaya https://emosijiwaku.com/2016/11/10/ketua-umum-pssi-janji-selesaikan-masalah-persebaya/ https://emosijiwaku.com/2016/11/10/ketua-umum-pssi-janji-selesaikan-masalah-persebaya/#respond Thu, 10 Nov 2016 13:56:33 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4056 PSSI kembali berjanji akan menyelesaikan permasalahan Persebaya. Ketua Umum PSSI terpilih, Edy Rahmayadi, menyatakan bahwa ia akan secepatnya menyelesaikan kasus yang membelit Persebaya.

The post Ketua Umum PSSI Janji Selesaikan Masalah Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – PSSI kembali berjanji akan menyelesaikan permasalahan Persebaya. Ketua Umum PSSI terpilih, Edy Rahmayadi, menyatakan bahwa ia akan secepatnya menyelesaikan kasus yang membelit Persebaya.

“Nanti dalam waktu yang sesingkat-singkatnya akan kita selesaikan,” ujar Edy kepada wartawan seusai ia terpilih.

Namun, Edy tidak mengungkapkan penyelesaian seperti apa yang akan dilakukan PSSI. “Kita lihat di mana yang paling benar dan tidak boleh keluar dari visi dan misinya PSSI,” lanjutnya.

Persebaya dan Bonek kenyang akan janji-janji PSSI. Sayangnya, tak satu pun janji itu terbukti. Sebelumnya PSSI berjanji untuk memasukkan pembahasan Persebaya dalam kongres hari ini (10/11). Naumun, mayoritas pemilik suara tidak setuju agenda pembahasan nasib Persebaya dan klub-klub terhukum lainnya dilanjutkan.

Apakah janji Ketua Umum PSSI kelak akan terbukti? (iwe)

The post Ketua Umum PSSI Janji Selesaikan Masalah Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/10/ketua-umum-pssi-janji-selesaikan-masalah-persebaya/feed/ 0 4056
Reformasi Sepak Bola Indonesia Hanya Fatamorgana https://emosijiwaku.com/2016/11/10/reformasi-sepak-bola-indonesia-hanya-fatamorgana/ https://emosijiwaku.com/2016/11/10/reformasi-sepak-bola-indonesia-hanya-fatamorgana/#respond Thu, 10 Nov 2016 09:47:00 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4037 Dari kasus ini, #SOS melihat reformasi sepak bola Indonesia hanyalah fatamorgana. PSSI akan kembali ke masa lalu.

The post Reformasi Sepak Bola Indonesia Hanya Fatamorgana appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Keinginan Presiden Republik Indonesia, Ir Joko Widodo untuk melakukan reformasi PSSI dan tata kelola sepak bola Indonesia tak kesampaian. Kongres PSSI di Hotel Mercure, Ancol, hari ini, yang diharapkan menjadi era baru sepak bola Indonesia tampaknya cuma basa-basi. Kongres yang dijadikan media untuk rekonsiliasi dan revolusi PSSI tak berjalan sebagai mana mestinya.

Agenda pengembalian keanggotaan tujuh klub yang dizalimi (Persebaya, Arema Indonesia, Persema Malang, Persibo Bojonegoro, Persewangi Banyuwangi, Lampung FC, dan Persipasi Kota Bekasi) tak terjadi. Begitu juga pemulihan nama baik komite eksekutif PSSI yang terhukum (Djohar Arifin, Farid Rahman, Sihar Sitorus, Bob Hippy, Tuty Dau, (Alm) Mawardi Nurdin, dan Widodo Santoso) juga batal dilakukan. Bahkan, baik klub yang tujuh nama exco tersebut yang telah diundang datang menghadiri Kongres harus dipaksa keluar arena sidang.

“Diundang untuk diusir. Ini penistaan. Negara dibohongi pakai Kongres PSSI atau Negara dibohongi Kongres PSSI?” kata Akmal Marhali, Koordinator #SOS (Save Our Soccer).

“Ini sudah pembunuhan karakter dan perbuatan yang sangat memalukan. Masih ada upaya-upaya kelompok tertentu untuk membuat Kongres ini hanya milik kelompok tertentu,” Akmal menambahkan.

Kejadian ini berawal dengan interupsi yang dilakukan Haruna Soemitro agar pembahasan soal pengembalian klub terzalimi dan exco terhukum tidak dilakukan saat Kongres. Lalu, dilakukan pemungutan suara. Sebanyak 84 pemilik suara setuju tak dibahas. Hanya 14 suara yang setuju pengembalian klub dan pemulihan nama exco terhukum.

Karena pengembalian tujuh klub dan pemulihan nama baik tak disetujui, maka Pimpinan Sidang Plt Ketua Umum PSSI, Hinca Panjaitan, meminta ketujuh klub keluar dari area sidang, Begitu pun tiga (Djohar Arifin, Sihar Sitorus, dan Bob Hippy) dari tujuh exco yang kebetulan mencalonkan diri untuk keluar.

Padahal, Djohar, Sihar, dan Bob sudah dinyatakan lolos sebagai calon oleh Komite Pemilihan yang dipimpin Agum Gumelar. Tapi, Hinca menyatakan status mereka langsung gugur sebagai calon.

“Kongres menjadi ajang mempermalukan pihak-pihak yang sebelumnya memang sudah disepakati untuk dikembalikaan keanggotaannya maupun dipulihkan nama baiknya. Masih ada dendam di dalam kongres. Ini tak bagus buat perbaikan sepak bola Indonesia,” kata Akmal.

Dari kasus ini, #SOS melihat reformasi sepak bola Indonesia hanyalah fatamorgana. PSSI akan kembali ke masa lalu. Siapapun kemudian yang terpilih sebagai Ketua Umum PSSI. “Kita sudah mengorbankan diri disanksi FIFA selama satu tahun untuk suatu perubahan. Tapi, fakta di lapangan sepak bola Indonesia tak mau berubah. Reformasi PSSI yang diinginkan pemerintah telah gagal,” kata Akmal.

“Kongres ini hanya ganti casing. Software dan hardware tetap lama. Ini sangat berbahaya buat sepak bola kita,” Akmal menegaskan. (*)

The post Reformasi Sepak Bola Indonesia Hanya Fatamorgana appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/10/reformasi-sepak-bola-indonesia-hanya-fatamorgana/feed/ 0 4037
Bonek Kembali ke Stadion Tugu, Rencanakan Temui Menpora https://emosijiwaku.com/2016/11/10/bonek-kembali-ke-stadion-tugu-rencanakan-temui-menpora/ https://emosijiwaku.com/2016/11/10/bonek-kembali-ke-stadion-tugu-rencanakan-temui-menpora/#respond Thu, 10 Nov 2016 09:08:18 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4034 Perwakilan Bonek yang datang ke lokasi kongres PSSI di Hotel Mercure memutuskan kembali ke Stadion Tugu, Jakarta Utara. Mereka kembali bergabung bersama ratusan Bonek yang menunggu di dalam stadion.

The post Bonek Kembali ke Stadion Tugu, Rencanakan Temui Menpora appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Perwakilan Bonek yang datang ke lokasi kongres PSSI di Hotel Mercure memutuskan kembali ke Stadion Tugu, Jakarta Utara. Mereka kembali bergabung bersama ratusan Bonek yang menunggu di dalam stadion.

Saat ini mereka sedang beristirahat sambil melakukan konsolidasi. Juru bicara AB1927, Andie Peci, mengungkapkan bahwa mereka berencana menemui Menpora Imam Nahrowi mempertanyakan keputusan kongres.

“Istirahat dulu di sini. Kita masih menghubungi pihak Kemenpora. Ada rencana kita ke sana jika memungkinkan,” ujar Peci.

Keputusan kongres yang menolak membahas nasib Persebaya sangat menyakitkan Bonek. Terlebih lagi karena sebelumnya mereka dijanjikan jika klub kebanggaannya akan ditetapkan sebagai peserta kompetisi. (bim/iwe)

The post Bonek Kembali ke Stadion Tugu, Rencanakan Temui Menpora appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/10/bonek-kembali-ke-stadion-tugu-rencanakan-temui-menpora/feed/ 0 4034
Pakai Nama Persebaya, Gede Widiade Akan Diseret ke Ranah Hukum https://emosijiwaku.com/2016/11/10/pakai-nama-persebaya-gede-widiade-akan-diseret-ke-ranah-hukum/ https://emosijiwaku.com/2016/11/10/pakai-nama-persebaya-gede-widiade-akan-diseret-ke-ranah-hukum/#respond Thu, 10 Nov 2016 08:31:20 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=4031 Perwakilan Persebaya yang hadir di arena kongres, Kardi Suwito, mengungkapkan bahwa Gede menyalahgunakan atribut Persebaya di dalam kongres.

The post Pakai Nama Persebaya, Gede Widiade Akan Diseret ke Ranah Hukum appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Gede Widiade mewakili klub Bhayangkara FC (BFC) di Kongres PSSI, Kamis, 10 November 2016. Meski klub baru dan tidak pernah ditetapkan sebagai anggota PSSI, BFC menjadi peserta kongres. Usut punya usut, klub milik Polri itu memakai slot Persebaya.

Perwakilan Persebaya yang hadir di arena kongres, Kardi Suwito, mengungkapkan bahwa Gede menyalahgunakan atribut Persebaya di dalam kongres. Pihaknya mengancam akan menyeret Gede ke ranah hukum.

“Saya malah melihat voter yang menggunakan nama Persebaya. Kalau ia menggunakan nama Persebaya maka ia memalsukan secara hukum. Itu yang datang adalah Bhayangkara FC. Tempat kita diisi orang lain,” ujar Kardi seperti dikutip dari CNNIndonesia.

“Coba dilihat, itu mandatnya pakai Kop (surat) apa. Kalau pakai Persebaya berarti itu palsu dan bisa dituntut secara hukum. Mandatnya ada sama saya dan sudah saya serahkan ke Agum,” tambahnya.

Kardi melakukan aksi walk out saat mengetahui agenda pembahasan nasib Persebaya dan klub-klub terhukum ditolak mayoritas pemilik suara. Ia kemudian bergabung dengan Bonek dan menjelaskan apa yang terjadi di dalam arena kongres. (iwe)

The post Pakai Nama Persebaya, Gede Widiade Akan Diseret ke Ranah Hukum appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2016/11/10/pakai-nama-persebaya-gede-widiade-akan-diseret-ke-ranah-hukum/feed/ 0 4031