persatu Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/persatu/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Tue, 13 Oct 2020 10:33:12 +0000 en-US hourly 1 145948436 Bonek Hanya Bisa Temani Persebaya dari Sebuah Rest Area https://emosijiwaku.com/2017/08/28/bonek-hanya-bisa-temani-persebaya-dari-sebuah-rest-area/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/bonek-hanya-bisa-temani-persebaya-dari-sebuah-rest-area/#respond Mon, 28 Aug 2017 13:32:10 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10354 Ratusan Bonek, pendukung Persebaya yang tidak diperbolehkan masuk stadion nampak berkumpul di sebuah rest area tak jauh dari stadion Loka Jaya.

The post Bonek Hanya Bisa Temani Persebaya dari Sebuah Rest Area appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ratusan Bonek, pendukung Persebaya yang tidak diperbolehkan masuk stadion nampak berkumpul di sebuah rest area tak jauh dari stadion Loka Jaya. Mereka tak henti-hentinya menyanyikan lagu-lagu dikungan seperti Song For Pride, Emosi Jiwaku dan Berjayalah Persebaya.

Selama pertandingan berlangsung, mereka tetap bertahan meski aparat Kepolisian meminta mereka pulang. Ratusan Bonek dari berbagai daerah menjadikan rest area tersebut sebagai titik kumpul setelah mereka gagal menembus ketatnya penjagaan di jalan-jalan menuju stadion.

Ketika bus yang mengangkut pemain melintas di dekat tempat mereka berkumpul seusai laga, sontak mereka lebih bersemangat lagi menyanyikan chants-chants yang biasa dikumandangkan ketika Persebaya berlaga. Kibaran Giant Flag serta letupan Flare membuat suasana rest area semakin marak. Begitu pula saat para pemain dan ofisial Persebaya turun dari bus dan mendatangi mereka. Anthem Song For Pride sontak dinyanyikan bersama-sama para pemain.

Aparat kepolisian tampak berjaga-jaga di sekitar rest area mengantisipasi kejadian yang tak diinginkan. Namun hingga Bonek membubarkan diri, tak ada kejadian kerusuhan seperti yang dikhawatirkan aparat. Bonek pulang ke daerah asalnya dengan tertib menggunakan berbagai moda transportasi yang digunakan. Sebagian Bonek yang tidak membawa kendaraan pribadi diangkut aparat menggunakan truk terbuka keluar dari Tuban.

“Hasil imbang ini sangat mengecewakan, yang lebih mengecewakan kita tidak diperbolehkan masuk ke stadion. Tapi tidak apa-apa Persebaya sudah lolos. Saya harap untuk 16 besar harus all out,” ujar Yudha, Bonek Gubeng ketika ditemui EJ.

Yudha beserta rombongannya telah tiba di Tuban sejak pukul 14.00 WIB. Selain Yudha, sebagian Bonek juga telah datang bahkan sehari sebelum pertandingan. Tujuannya menemani Persebaya berlaga meski hanya di luar stadion. (eka)

The post Bonek Hanya Bisa Temani Persebaya dari Sebuah Rest Area appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/bonek-hanya-bisa-temani-persebaya-dari-sebuah-rest-area/feed/ 0 10354
Bermain Imbang, Persebaya Kokoh di Puncak Klasemen https://emosijiwaku.com/2017/08/28/bermain-imbang-persebaya-kokoh-di-puncak-klasemen/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/bermain-imbang-persebaya-kokoh-di-puncak-klasemen/#respond Mon, 28 Aug 2017 10:35:32 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10350 Persebaya gagal mengunci posisi juara grup 5 setelah hanya bermain imbang melawan tuan rumah Persatu di Stadion Loka Jaya, Tuban, Senin (28/8).

The post Bermain Imbang, Persebaya Kokoh di Puncak Klasemen appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya semakin kokoh di puncak klasemen grup 5 meski hanya bermain imbang melawan tuan rumah Persatu di Stadion Loka Jaya, Tuban, Senin (28/8). Skor kacamata 0-0 bertahan hingga pertandingan selesai.

Pelatih Persebaya, Alfredo Vera menurunkan mayoritas para pemain yang biasa menghuni bangku cadangan. Ricky Kayame, Nerius Alom menjadi starter untuk pertama kalinya. Fandry Imbiri menjadi starter dalam pertandingan kali ini.

Pertandingan babak pertama berjalan keras dan menarik. Kedua tim saling jual beli serangan. Kurang kreatifnya barisan tengah dalam mengkreasi serangan membuat serangan Persebaya terlihat monoton. Jarang ada peluang yang bisa dikonversi menjadi gol. Hanya satu peluang emas yang dihasilkan Ricky Kayame pada menit 36. Umpan dari Alom ke kotak penalti mampu digiring Ricky melewati barisan belakang Persatu. Sayangnya bola yang ditendang Ricky gagal melewati kiper Persatu, Dedi Haryanto.

Persatu bukannya tanpa peluang. Tendangan pemain pengganti Piter Mandibondibo dari luar kotak penalti di menit akhir babak pertama masih bisa diblok oleh M. Irvan dan hanya menghasilkan tendangan sudut. Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama kedudukan sementara masih imbang 0-0.

Memasuki babak kedua, penampilan kedua tim sangat berimbang. Pada menit ke-49, Persatu memiliki peluang emas melalui pemain bernomor punggung 10, Agung Suprayogi, yang tinggal berhadapan dengan kiper. Namun tendangannya masih melambung jauh diatas gawang Persebaya. Serangan Persatu makin sporadis. Laskar Ronggolawe memiliki peluang emas kedua pada menit ke-63. Untungnya, penampilan cemerlang Miswar Saputra berhasil memblok tendangan dari pemain depan Persatu.

Persebaya sempat mengancam gawang Persatu melalui Rishadi Fauzi. Sayangnya tendangan volinya masih bisa di-block pemain lawan. Pertandingan sempat menjurus kasar, Nerius Alom pada debut starternya mendapatkan kartu kuning pada menit ke-74 setelah melanggar pemain Persatu.

Sampai wasit meniup peluit panjangnya, kedua tim gagal mencetak gol. Skor 0-0 bertahan hingga babak kedua berakhir. Dengan hasil imbang ini, Persebaya gagal mengunci posisi juara grup. Meski begitu, Green Force makin kokoh di puncak klasemen dengan poin 26, selisih satu poin dari rival terdekatnya Martapura yang menempel di peringkat ke 2. (eka)

The post Bermain Imbang, Persebaya Kokoh di Puncak Klasemen appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/bermain-imbang-persebaya-kokoh-di-puncak-klasemen/feed/ 0 10350
Pedagang Sekitar Stadion Tak Keberatan Bonek Datang https://emosijiwaku.com/2017/08/28/pedagang-sekitar-stadion-tak-keberatan-bonek-datang/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/pedagang-sekitar-stadion-tak-keberatan-bonek-datang/#respond Mon, 28 Aug 2017 09:59:20 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10347 Untuk ketiga kalinya Bonek dilarang hadir ke dalam stadion untuk mendukung tim pujaannya bertanding.

The post Pedagang Sekitar Stadion Tak Keberatan Bonek Datang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Untuk ketiga kalinya Bonek dilarang hadir ke dalam stadion untuk mendukung tim pujaannya bertanding. Kali ini Bonek dilarang hadir di stadion Loka Jaya untuk mendukung Persebaya berlaga. Sebelumnya pada laga tandang melawan PSBI dan Persinga, Bonek juga dilarang hadir oleh pihak keamanan setempat.

Keputusan ini tentu merugikan pihak-pihak yang berharap keuntungan finansial dari pertandingan ini. Selain Panpel yang merugi akibat tidak ada pemasukan dari tiket penonton, para pedagang yang berjualan di sekitar stadion pun terpaksa harus tutup dan tidak bisa berjualan.

Adanya maklumat dari Kapolres Tuban yang isinya menghimbau para pedagang dan warung-warung di sekitar stadion tutup ikut memperparah keadaan.

Subhan, salah satu pedagang yang nekad berjualan sekitar stadion ikut mengomentari maklumat tersebut. “Kalau disuruh tutup ya kasihan mas, asalkan tidak berbuat anarkis ya tidak masalah. Saya keberatan kalau disuruh tutup karena saya rakyat kecil dan penghasilannya ya dari jualan ini. Saya tidak setuju jika laga digelar tanpa penonton. Tidak ada yang ditakutkan dari kehadiran Bonek asal mereka tidak rusuh tak masalah bagi kami,” ujarnya ketika ditemui di warungnya yang berada di area stadion.

Pertandingan tanpa penonton ini cukup disesalkan karena merugikan sekali banyak pihak. Karena sepakbola tanpa kehadiran penonton bagaikan sayur tanpa garam. (eka)

The post Pedagang Sekitar Stadion Tak Keberatan Bonek Datang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/pedagang-sekitar-stadion-tak-keberatan-bonek-datang/feed/ 0 10347
Tanpa Penonton, Pedagang Sekitar Stadion Sepi Pembeli https://emosijiwaku.com/2017/08/28/tanpa-penonton-pedagang-sekitar-stadion-sepi-pembeli/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/tanpa-penonton-pedagang-sekitar-stadion-sepi-pembeli/#respond Mon, 28 Aug 2017 06:55:52 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10337 Keputusan melarang penonton hadir di stadion Loka Jaya ternyata berpengaruh kepada para pedagang di warung-warung dan pedagang asongan.

The post Tanpa Penonton, Pedagang Sekitar Stadion Sepi Pembeli appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Keputusan melarang penonton hadir di stadion Loka Jaya ternyata berpengaruh kepada para pedagang di warung-warung dan pedagang asongan. Mereka tidak merasakan dampak positif karena tidak adanya penonton kedua kesebelasan.

Terlihat beberapa pedagang lumpia yang berkeliling di luar stadion untuk menjajakan dagangannya. Namun mereka harus kecewa karena ternyata tidak ada penonton yang datang.

“Saya tidak tahu kalau pertandingan ini diselenggarakan tanpa penonton dan kalau ini memang benar tanpa penonton tentunya saya dan teman-teman merugi karena sepi pembeli,” ujar salah satu pedagang yang ditemui di sekitar stadion.

Warung-warung di sekitar stadion pun hanya dipenuhi aparat kepolisian yang berjaga-jaga.

Kondisi ini berbeda saat laga Persebaya melawan tian rumah Persepam MU di Pamekasan beberapa waktu lalu. Saat itu puluhan ribu Bonek tampak memadati area-area sekitar Stadion Gelora Ratu Pamelingan. Dampaknya, warung-warung sekitar stadion ramai pembeli. Bahkan para PKL yang menjual atribut suporter juga laris manis. (eka/iwe)

The post Tanpa Penonton, Pedagang Sekitar Stadion Sepi Pembeli appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/tanpa-penonton-pedagang-sekitar-stadion-sepi-pembeli/feed/ 0 10337
Polres Tuban Terjunkan 1.000 Personel Amankan Laga Persatu vs Persebaya https://emosijiwaku.com/2017/08/28/polres-tuban-terjunkan-1-000-personal-amankan-laga-persatu-vs-persebaya/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/polres-tuban-terjunkan-1-000-personal-amankan-laga-persatu-vs-persebaya/#respond Mon, 28 Aug 2017 06:04:07 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10331 Menyambut laga Persatu vs Persebaya yang diselenggarakan Senin (28/8) sore, Polres Tuban menurunkan 1.000 personel yang terdiri dari gabungan satuan Brimob, Dalmas, Polri, dan TNI.

The post Polres Tuban Terjunkan 1.000 Personel Amankan Laga Persatu vs Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Menyambut laga Persatu vs Persebaya yang diselenggarakan Senin (28/8) sore, Polres Tuban menurunkan 1.000 personel yang terdiri dari gabungan satuan Brimob, Dalmas, Polri, dan TNI. Mereka mengantisipasi kedatangan pendukung kedua kesebelasan yang nekad hadir di stadion Loka Jaya.

Ditemui di area stadion, Kabag Ops Polres Tuban, AKP Dody P Irianto berujar “Kami menurunkan total 1.000 personel dalam laga kali ini, gabungan dari brimob, Dalmas, Polri dan TNI. Terkait terbitnya maklumat yang berisi larangan kedua suporter hadir, kami tidak memiliki ketakutan terhadap kehadiran Bonek khususnya. Kami hanya menjaga kondusifitas wilayah Tuban. Hanya memang stadion yang tidak layak karena kapasitas cuma 3-4 ribu penonton.”

Polres Tuban sendiri menerapkan tiga ring keamanan mulai dari perbatasan Lamongan-Tuban, wilayah kota Tuban hingga area sekitar stadion Loka Jaya. (eka)

The post Polres Tuban Terjunkan 1.000 Personel Amankan Laga Persatu vs Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/polres-tuban-terjunkan-1-000-personal-amankan-laga-persatu-vs-persebaya/feed/ 0 10331
Polisi Lakukan Sweeping, Sebagian Bonek Dipulangkan Paksa https://emosijiwaku.com/2017/08/28/polisi-lakukan-sweeping-sebagian-bonek-dipulangkan-paksa/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/polisi-lakukan-sweeping-sebagian-bonek-dipulangkan-paksa/#respond Mon, 28 Aug 2017 05:56:38 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10328 Pengamanan ketat dilakukan pihak Kepolisian di sepanjang jalan ke arah Tuban. Aparat melakukan sweeping di berbagai tempat mulai dari perbatasan Lamongan-Tuban hingga daerah Semanding, Tuban.

The post Polisi Lakukan Sweeping, Sebagian Bonek Dipulangkan Paksa appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Pengamanan ketat dilakukan pihak Kepolisian di sepanjang jalan ke arah Tuban. Aparat melakukan sweeping di berbagai tempat mulai dari perbatasan Lamongan-Tuban hingga daerah Semanding, Tuban.

Sebelum memasuki perbatasan Tuban, puluhan anggota Kepolisian menghentikan truk-truk yang mengangkut puluhan Bonek yang nekad datang ke Tuban. Aparat menurunkan paksa Bonek dan memerintahkan mereka kembali ke daerah asalnya. Puluhan Bonek terlihat menaiki truk yang mengantar mereka kembali.

Meski begitu, ada saja Bonek yang lolos sweeping dan tetap bisa menaiki truk menuju Tuban. EJ sempat menyalip truk yang mengangkut puluhan Bonek. “Dari Surabaya, mbak!” teriak salah satu Bonek yang berhasil lolos sweeping dan bersama rombongan Bonek.

Sebagian Bonek yang sudah tiba duluan nampak berhenti di warung-warung dekat stadion yang berada di tepi pantai itu. Ada juga beberapa Bonek yang berhasil mendekat stadion dan sempat melakukan foto-foto. Tak ada warung yang tutup seperti yang dihimbau dalam maklumat Kapolres Tuban. Kegiatan ekonomi masyarakat tetap berjaan seperti biasa.

Laga Persatu vs Persebaya digelar tanpa penonton dikarenakan kapasitas stadion Loka Jaya yang tidak dapat menampung kehadiran kedua pendukung kesebelasan serta menjaga kondusifitas wilayah Tuban. (eka/nin)

The post Polisi Lakukan Sweeping, Sebagian Bonek Dipulangkan Paksa appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/polisi-lakukan-sweeping-sebagian-bonek-dipulangkan-paksa/feed/ 0 10328
Rotasi Pemain di Beberapa Posisi, Ini Prakiraan Starting XI Persebaya https://emosijiwaku.com/2017/08/28/rotasi-pemain-di-beberapa-posisi-ini-prakiraan-starting-xi-persebaya/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/rotasi-pemain-di-beberapa-posisi-ini-prakiraan-starting-xi-persebaya/#respond Mon, 28 Aug 2017 03:44:44 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10323 Angel Alfredo Vera diprediksi akan melakukan rotasi pada komposisi starting XI Persebaya untuk laga menghadapi Persatu Tuban, Senin (28/8) sore ini.

The post Rotasi Pemain di Beberapa Posisi, Ini Prakiraan Starting XI Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Angel Alfredo Vera diprediksi akan melakukan rotasi pada komposisi starting XI Persebaya untuk laga menghadapi Persatu Tuban, Senin (28/8) sore ini. Absennya Andri Muliadi akibat akumulasi kartu akan membuat Mokhammad Syaifuddin kembali mengisi satu tempat di posisi center back, berduet dengan Fandry Imbiri. Mochammad Irvan dan Kurniawan Karman akan melengkapi kuartet lini belakang Persebaya di depan penjaga gawang Miswar Sahputra.

Di sektor tengah, Nerius Alom berpeluang melakukan debut sebagai starter untuk Persebaya. Absennya Misbakhus Solikin (diistirahatkan) dan Muhammad Hidayat (akumulasi kartu) membuat Alom akan diberi tugas sebagai jenderal lapangan tengah Persebaya. Alom akan bahu-membahu dengan kapten Rendi Irwan dan Sidik Saimima di lini tengah Bajul Ijo. Sementara untuk lini serang, tridente penyerang akan diisi oleh Irfan Jaya, Rishadi Fauzi serta Thaufan Hidayat. (rvn)

The post Rotasi Pemain di Beberapa Posisi, Ini Prakiraan Starting XI Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/rotasi-pemain-di-beberapa-posisi-ini-prakiraan-starting-xi-persebaya/feed/ 0 10323
Abaikan Maklumat, Bonek Tetap Trabas Tuban https://emosijiwaku.com/2017/08/28/abaikan-maklumat-bonek-tetap-trabas-tuban/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/abaikan-maklumat-bonek-tetap-trabas-tuban/#respond Mon, 28 Aug 2017 02:35:44 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10318 Bonek tak akan biarkan Persebaya berjalan sendirian. Meski ada larangan laga Persatu melawan Persebaya disaksikan penonton, masih ada Bonek yang nekat berangkat ke Tuban.

The post Abaikan Maklumat, Bonek Tetap Trabas Tuban appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Bonek tak akan biarkan Persebaya berjalan sendirian. Meski ada larangan laga Persatu melawan Persebaya disaksikan penonton, masih ada Bonek yang nekat berangkat ke Tuban.

Maklumat Kapolres Tuban yang melarang kedua kelompok suporter baik Ronggomania maupun Bonek sepertinya dianggap angin lalu. Beberapa bonek tetap melakukan awaydays ke bumi Ronggolawe.

Terlihat beberapa Bonek sudah tiba di kota Tuban. Mereka menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil dan motor. Salah satu rombongan Bonek terlihat berada di Masjid Agung Tuban.

Beberapa Bonek bahkan melakukan estafet sejak tadi malam. Sebagian lagi berangkat Senin pagi (28/8). Seperti rombongan Bonek Student Class yang terlihat berangkat dari sebuah SPBU di Jl Diponegoro, Surabaya, menggunakan sepeda motor.

Tradisi awaydays meski laga tanpa penonton adalah yang ketiga musim ini setelah sebelumnya pihak aparat melarang Bonek menyaksikan laga Persebaya melawan PSBI dan Persinga. Meski tak sampai masuk, di dua laga tersebut, Bonek tetap datang di sekitar stadion menemani Persebaya berlaga.

Meski Pertandingan sore nanti akan disiarkan langsung oleh TV One pada pukul 15.00 WIB. (eka)

The post Abaikan Maklumat, Bonek Tetap Trabas Tuban appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/abaikan-maklumat-bonek-tetap-trabas-tuban/feed/ 0 10318
Players to Watch: Rishadi Fauzi dan Wirahadi Kusuma https://emosijiwaku.com/2017/08/28/players-watch-rishadi-fauzi-dan-wirahadi-kusuma/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/players-watch-rishadi-fauzi-dan-wirahadi-kusuma/#respond Mon, 28 Aug 2017 01:15:27 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10306 Rishadi Fauzi (Persebaya) dan Wirahadi Kusuma (Persatu) menjadi Players to Watch pada pertandingan Persatu kontra Persebaya sore ini.

The post Players to Watch: Rishadi Fauzi dan Wirahadi Kusuma appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Rishadi Fauzi (Persebaya) dan Wirahadi Kusuma (Persatu) menjadi Players to Watch pada pertandingan Persatu kontra Persebaya sore ini. Rishadi Fauzi menjadi sorotan karena belum mencetak gol dalam 5 laga terakhirnya. Ia pun berpeluang kembali menemukan ketajamannya pada laga ini. Sementara dari kubu tuan rumah, Wirahadi Kusuma menjadi pemain yang wajib diwaspadai berkat ketajamannya meski kerap bermain sebagai pemain pengganti.

Rishadi Fauzi

Pada awal musim lalu, nama Rishadi Fauzi langsung menjelma menjadi predator Bajul Ijo dengan torehan tiga gol dalam tiga pertandingan. Namun usai menjebol gawang Persatu di pekan ke-5, Rishadi seolah kehilangan tajinya. Penyerang jangkung itu belum mencetak gol lagi dalam lima laga terakhirnya bersama Persebaya. Ia pun sempat beberapa kali absen sehingga posisinya digantikan oleh Yogi Novrian.

Laga kontra Persatu sore ini menjadi kesempatan bagi Rishadi untuk kembali menemukan ketajamannya. Apalagi, ia juga mencetak gol ke gawang lawan yang sama pada pertemuan pertama lalu. Dengan kemungkinan Alfredo Vera akan melakukan rotasi pemain, Rishadi berpeluang memulai laga sejak menit pertama. Kemampuan Rishadi dalam membuka ruang dan berperan sebagai tembok di lini depan Persebaya akan sangat berguna untuk membongkar pertahanan Persatu yang terkenal rapat jika bermain kandang.

Keunggulan utama seorang Rishadi Fauzi adalah bola-bola atas. Ia pun ditunjang oleh body balance yang kokoh sehingga sangat kuat dalam memegang bola. Kelebihan inilah yang harus ia manfaatkan untuk menjebol gawang Persatu Tuban.

Wirahadi Kusuma

Wirahadi Kusuma seolah menjadi senjata rahasia bagi Persatu Tuban. Meski jarang dimainkan sebagai starter, namun Wira tetap tampil tajam dengan koleksi 7 gol hingga pekan ke-12. Wira kerap menjadi solusi jika lini serang Laskar Ronggolawe mengalami kebuntuan.

Pada pertemuan pertama lalu, Wira membuktikan potensi bahayanya jika diberi ruang kosong di area pertahanan lawan. Masuk di pertengahan babak kedua, Wira beberapa kali mampu merepotkan lini belakang Persebaya. Senjata utama Wira adalah kecepatan dalam menerima umpan bola-bola daerah. Ia juga memiliki eksekusi bola mati yang cukup akurat. (rvn)

The post Players to Watch: Rishadi Fauzi dan Wirahadi Kusuma appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/players-watch-rishadi-fauzi-dan-wirahadi-kusuma/feed/ 0 10306
Lawan Persatu Tanpa Andri Muliadi dan M Hidayat https://emosijiwaku.com/2017/08/28/lawan-persatu-tanpa-andri-muliadi-dan-m-hidayat/ https://emosijiwaku.com/2017/08/28/lawan-persatu-tanpa-andri-muliadi-dan-m-hidayat/#respond Mon, 28 Aug 2017 00:59:49 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10311 Ada dua pemain penting yang akan absen karena akumulasi kartu. Andri Muliadi dan Muhammad Hidayat.

The post Lawan Persatu Tanpa Andri Muliadi dan M Hidayat appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Laga nanti sore (28/8) antara Persatu Tuban menjamu Persebaya akan disiarkan langsung oleh TV One mulai pukul 15.00 WIB. Partai ini merupakan laga away terakhir bagi Persebaya di grup 5.

Ada dua pemain penting yang akan absen karena akumulasi kartu. Andri Muliadi dan Muhammad Hidayat. Sementara Oktavianus Fernando tidak bisa ikut karena masih mengalami cedera lutut.

Sebagai pengganti Andri, pelatih Persebaya, Alfredo Vera, kemungkinan akan memasang Muhammad Syaifudin. Syaifudin akan berduet bersama Fandri Imbiri. Sementara pengganti M Hidayat bisa Nerius Alom atau Sidik Saimima. Pilihan lini tengah lebih variatif. (bim)

The post Lawan Persatu Tanpa Andri Muliadi dan M Hidayat appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/28/lawan-persatu-tanpa-andri-muliadi-dan-m-hidayat/feed/ 0 10311