uji coba PSIS Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/uji-coba-psis/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Tue, 13 Oct 2020 10:33:44 +0000 en-US hourly 1 145948436 Soal Flare, Azrul Masih Percaya Bonek https://emosijiwaku.com/2017/03/20/soal-flare-azrul-masih-percaya-bonek/ https://emosijiwaku.com/2017/03/20/soal-flare-azrul-masih-percaya-bonek/#respond Mon, 20 Mar 2017 03:20:03 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6640 Akibat insiden tersebut, pertandingan pun harus dihentikan selama kurang lebih 15 menit.

The post Soal Flare, Azrul Masih Percaya Bonek appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya dan Bonek sama-sama saling mencurahkan rasa rindunya pada pertandingan persahabatan melawan PSIS Semarang di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (19/3) sore kemarin. Lebih dari 50.000 Bonek memadati GBT untuk mendukung Persebaya yang akhirnya berhasil mengalahkan PSIS dengan skor 1-0 lewat gol semata wayang Rachmat Irianto.

Animo Bonek pada laga bertajuk Homecoming Game kemarin memang luar biasa. Hampir tiap sudut GBT dipenuhi pendukung setia Persebaya yang sudah lama tidak menyaksikan tim kebanggaan mereka bertanding di kandang sendiri.

Meski secara umum pertandingan di dalam stadion berjalan lancar, namun ada sedikit ganjalan yang membuat jalannya pertandingan sempat dihentikan oleh wasit Prasetyo Hadi yang memimpin laga Persebaya melawan PSIS.

Pada pertengahan babak kedua, tepatnya sekitaran menit ke-63, wasit menghentikan pertandingan karena ada efek flare dan asap di dalam stadion. Akibat insiden tersebut, pertandingan pun harus dihentikan selama kurang lebih 15 menit.

Kejadian itu pun tak luput dari perhatian Presiden Persebaya, Azrul Ananda.

“Saya melihat pertandingan ini sangat positif. Kita berbicara ini penonton yang rindu tribun, bertahun-tahun tidak menyaksikan pertandingan sepakbola. Saya pribadi merinding lihat suporter. Kita tidak perlu berpolemik,” ujar Azrul yang ditemui EJ usai pertandingan.

“Pertandingan dihentikan, kemudian suporter mematikan flare. Itu merupakan pelampiasan kegembiraan. PSSI pernah kena denda akibat itu. Kita sadar mengelola Persebaya,” imbuhnya.

“Kami percaya 100 persen kepada Bonek. Hari ini bukti berubah. Sistem tiket, penonton, dan aparat beradaptsi dengan sistem baru. Tidak perlu edukasi. Kita ingin Persebaya menjadi lebih baik. Kita percaya itu,” pungkas Azrul. (rvn)

The post Soal Flare, Azrul Masih Percaya Bonek appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/20/soal-flare-azrul-masih-percaya-bonek/feed/ 0 6640
Rian Tampil Moncer, Iwan: Jangan Dipanggil Timnas Ya Bang https://emosijiwaku.com/2017/03/20/rian-tampil-moncer-iwan-jangan-dipanggil-timnas-ya-bang/ https://emosijiwaku.com/2017/03/20/rian-tampil-moncer-iwan-jangan-dipanggil-timnas-ya-bang/#respond Mon, 20 Mar 2017 02:55:12 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6638 Rachmat Irianto menampilkan permainan moncer saat Persebaya meladeni PSIS di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (19/3).

The post Rian Tampil Moncer, Iwan: Jangan Dipanggil Timnas Ya Bang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Rachmat Irianto menampilkan permainan moncer saat Persebaya meladeni PSIS di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (19/3).

Duetnya dengan Rachmat Latief di palang pertahanan membuat penyerang PSIS yang dimotori Johan Yogi Utama kesulitan menembus. Beberapa kali, Rian mampu mengintersep bola yang dibawa para pemain PSIS. Pemain yang sempat menjadi kapten pada pertanding tersebut juga mencetak gol melalui titik putih di menit 83 yang membuat Persebaya mampu membalas kekalahan dari PSIS di Semarang.

Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, yang menonton pertandingan mengapresiasi permainan. Saat ditanya apakah penampilan Rian yang bagus akan membuat pelatih Timnas U-19 Indra Syafri memanggilnya, Edy menjawab bisa saja. “Saat ini, Indra Syafri sedang keliling nusantara untuk mencari bakat-bakat sepak bola. Bisa saja Rian dipanggil,” ujarnya saat konferensi pers seusai laga.

Namun, pelatih Persebaya, Iwan Setiawan, meminta Timnas U-19 untuk tidak memanggilnya sekarang. “Jujur saja, saat saya datang, Rian bukan siapa-siapa. Permainannya lembek dan biasa-biasa saja. Saya sudah komunikasi dengan Indra Syafri agar jangan memanggilnya. Rian bagus karena saya yang membuat ia jadi bagus. Belum tentu jika dipegang pelatih lain permainan Rian jadi bagus. Karena, saya tidak berharap ia dipanggil timnas,” ujar Iwan.

Selain itu, tenaganya sangat dibutuhkan Persebaya. Rian sesuai dengan strateginya yang ingin menerapkan sepak bola modern. “Rian mewakili permainan sepak bola modern,” imbuhnya.

Secara khusus, Iwan meminta Edy, yang ia panggil abang, agar tidak memanggilnya. “Jangan dipanggil Timnas ya bang,” pinta Iwan yang ditanggapi dengan senyuman oleh Pangkostrad itu. (iwe)

The post Rian Tampil Moncer, Iwan: Jangan Dipanggil Timnas Ya Bang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/20/rian-tampil-moncer-iwan-jangan-dipanggil-timnas-ya-bang/feed/ 0 6638
Coach Iwan Kritik Negative Football PSIS https://emosijiwaku.com/2017/03/20/coach-iwan-kritik-negative-football-psis/ https://emosijiwaku.com/2017/03/20/coach-iwan-kritik-negative-football-psis/#respond Mon, 20 Mar 2017 02:04:42 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6635 Pelatih Persebaya, Iwan Setiawan, menilai jika strategi negative football yang diterapkan PSIS membuat lini depan Persebaya tumpul.

The post Coach Iwan Kritik Negative Football PSIS appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Tak banyak peluang Persebaya yang terjadi saat melawan PSIS. Tendangan on target Persebaya juga minim. Selama 90 menit, bek-bek tim Mahesa Jenar mampu bertahan dengan baik meladeni serangan-serangan Persebaya.

Pelatih Persebaya, Iwan Setiawan, menilai jika strategi negative football yang diterapkan PSIS membuat lini depan Persebaya tumpul. Ia menyebut PSIS sebagai tim banci karena memegang strategi “yang penting tidak kalah”.

“Saya sebenarnya tidak suka saat bertemu tim banci. Tim yang tidak menginginkan kemenangan namun hanya pegang prinsip yang penting tidak kalah,” kata Iwan di konferensi pers seusai laga.

Menurutnya, sepanjang laga, PSIS menerapkan strategi parkir bus dengan menumpuk lima pemain di area pertahanan. Ini yang membuat lini depan Persebaya kesulitan menembus barisan pertahanan.

Iwan juga mengatakan jika laga lawan PSIS dijadikan PR bagi timnya jika bertemu dengan tim yang menerapkan negative football.

Pelatih PSIS, Subangkit, menampik jika pasukannya menerapkan strategi parkir bus. “Sebetulnya bukan parkir bus karena saya memasang tiga striker di depan,” ujar mantan pemain Persebaya ini.

Iwan mengaku jika Persebaya tidak menurunkan tim terbaiknya. “Untuk pertandingan berikutnya, kami pasti akan menurunkan tim terbaik. Mungkin hasilnya bisa lain,” ujar Iwan.

Mengenai atmosfer pertandingan, Subangkit mengatakan jika dua mantan klub era perserikatan bertemu, pasti menarik. Terbukti banyaknya penonton yang hadir. “Selamat buat Persebaya. Saya juga mengapresiasi tim saya yang sepanjang laga memberikan perlawanan yang gigih,” pungkasnya. (iwe)

The post Coach Iwan Kritik Negative Football PSIS appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/20/coach-iwan-kritik-negative-football-psis/feed/ 0 6635
Ada Tiga Gol Persebaya, Yang Dihitung Masuk Satu https://emosijiwaku.com/2017/03/19/ada-tiga-gol-persebaya-yang-dihitung-masuk-satu/ https://emosijiwaku.com/2017/03/19/ada-tiga-gol-persebaya-yang-dihitung-masuk-satu/#respond Sun, 19 Mar 2017 14:26:41 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6627 Penonton sempat bersorak saat tendangan bebas Ridwan Awaludin dari luar kotak pinalti di babak pertama membentur mistar dan memantu melewati garis gawang PSIS yang dijaga Aji Bayu.

The post Ada Tiga Gol Persebaya, Yang Dihitung Masuk Satu appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Penonton sempat bersorak saat tendangan bebas Ridwan Awaludin dari luar kotak pinalti di babak pertama membentur mistar dan memantu melewati garis gawang PSIS yang dijaga Aji Bayu. Semua berpikir bola itu masuk gawang. Melalui tayangan ulang di big screen, terlihat bola melewati garis gawang. Namun wasit masih tetap pada keputusannya untuk tidak mengesahkan gol tersebut.

Persebaya akhirnya mencetak gol pada menit 84 melalui titik pinalti. Wasit menghadiahi pinalti setelah Siswanto dijatuhkan di kotak terlarang. Rachmat Irianto sukses mencetak gol dari titik putih.

Penonton kembali bersorak saat umpan terobosan Misbakhul Solikin diselesaikan dengan manis oleh Rachmat Afandi. Ia sempat merayakannya sebelum sadar jika wasit tidak menghitungnya menjadi gol karena waktu babak kedua dianggap sudah habis.

Seusai pertandingan, pelatih Persebaya Iwan Setiawan tidak mau mengomentari kepemimpinan wasit Prasetyo Hadi yang dinilai sangat merugikan Persebaya.

“Saya sedang belajar untuk tidak membuat pernyataan-pernyataan kontroversial. Saya juga tidak berkomentar tentang kepemimpinan wasit. Saya percaya semua pihak, mulai PSSI hingga pemerintah, sedang memperbaiki sepak bola kita,” ujar Iwan saat konferensi pers.

Menurutnya, sikapnya untuk tidak mengomentari wasit juga bagian dari usahanya membantu pihak-pihak yang sedang memperbaiki sepak bola di tanah air. (iwe)

The post Ada Tiga Gol Persebaya, Yang Dihitung Masuk Satu appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/19/ada-tiga-gol-persebaya-yang-dihitung-masuk-satu/feed/ 0 6627
Demam Panggung, Persebaya Hanya Menang Tipis https://emosijiwaku.com/2017/03/19/demam-panggung-persebaya-hanya-menang-tipis/ https://emosijiwaku.com/2017/03/19/demam-panggung-persebaya-hanya-menang-tipis/#respond Sun, 19 Mar 2017 13:33:26 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6617 Main perdana setelah bertahun-tahun menyepi dari kancah sepak bola rupanya membuat para pemain Persebaya demam panggung.

The post Demam Panggung, Persebaya Hanya Menang Tipis appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya kembali bermain di hadapan puluhan ribu pendukungnya dalam pertandingan uji coba melawan PSIS di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (19/3). Main perdana setelah bertahun-tahun menyepi dari kancah sepak bola rupanya membuat para pemain Persebaya demam panggung. Permainan yang biasanya cepat dan kaya serangan tidak terlihat.

Seperti perkiraan, coach Iwan Setiawan menurunkan Bijahil Chalwa sebagai ujung tombak. Ridwan Awaludin dipasang sebagai gelandang bertahan. Sementara Rachmat Latief dan Rachmat Irianto menjadi palang pertahanan Persebaya.

Mengawali dengan langsung menyerang, Persebaya langsung menekan lini belakang PSIS. Striker Bijahil mencoba menunjukkan kemampuannya yang sayangnya kurang bermain maksimal. Ia sebetulnya punya peluang emas ketika kiper PSIS membuat blunder dengan menendang bola ke arahnya. Sayangnya, ia tidak bisa mengontrol bola tersebut dan akhirnya keluar.

Persebaya sebenarnya mencetak gol melalui tendangan bebas Ridwan Awaludin pada menit 28 tetapi dianggap tidak masuk oleh wasit. Bola tendangan sudah melewati garis gawang dari tayangan ulang di big screen. Peluang berikutnya melalui Oktavianus Fernando yang masih bisa ditangkap kiper PSIS.

PSIS juga mempunyai peluang melalui M Yunus menit 36 yang masih bisa diamankan oleh Dimas Galih.

Demam panggung sangat terlihat sepanjang babak pertama. Banyak salah umpan dan mudah kehilangan bola. Sampai babak pertama selesai kedudulan masih 0-0.

Di babak kedua, Persebaya langsung meningkatkan serangan. Pada menit 57, Oktavianus Fernando menembak bola tepat di gawang PSIS. Sayang masih ditangkap kiper PSIS.

15 menit berjalan, pertandingan terhenti akibat Bonek menyalakan flare. Hampir seluruh sudut tribun dipenuhi flare. Asap memenuhi area stadion yang memaksa wasit menghentikan pertandingan. Setelah Bonek mematikan flare, pertandingan kembali berjalan setelah sempat terhenti selama 15 menit.

Pada menit 63, tendangan bebas PSIS masih menyamping di gawang Dimas Galih.

PSIS harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Anhar Latif menerima kartu kuning kedua pada menit 75 hasil pelanggaran kepada Abdul Azis. Tendangan bebas Persebaya diambil Irfan Jaya. Sayangnya, tendangan Irfan masih membentur tiang jauh.

Gol Persebaya tercipta tujuh menit jelang ertandingan usai. Pelanggaran kepada Siswanto di dalam kotak berbuah penalti. Tendangan penalti diambil Rachmat Irianto. Dengan dingin, anak Bejo Sugiantoro menyeploskan bola ke gawang PSIS. Skor 1-0 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang. (bim/iwe)

The post Demam Panggung, Persebaya Hanya Menang Tipis appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/19/demam-panggung-persebaya-hanya-menang-tipis/feed/ 0 6617
Wajah Baru GBT Sambut Kembalinya Persebaya https://emosijiwaku.com/2017/03/19/wajah-baru-gbt-sambut-kembalinya-persebaya/ https://emosijiwaku.com/2017/03/19/wajah-baru-gbt-sambut-kembalinya-persebaya/#respond Sun, 19 Mar 2017 04:57:30 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6609 Tak hanya pemain, manajemen dan Bonek saja yang bersiap menyambut kembalinya Persebaya. ‘Rumah’ yang lama tak berpenghuni pun juga bersiap untuk menyambut tuannya. Ya, Stadion Gelora Bung Tomo alias GBT bakal tampil dengan wajah baru pada pertandingan Persebaya melawan PSIS Semarang, Minggu (19/3) sore ini.

The post Wajah Baru GBT Sambut Kembalinya Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Tak hanya pemain, manajemen dan Bonek saja yang bersiap menyambut kembalinya Persebaya. ‘Rumah’ yang lama tak berpenghuni pun juga bersiap untuk menyambut tuannya. Ya, Stadion Gelora Bung Tomo alias GBT bakal tampil dengan wajah baru pada pertandingan Persebaya melawan PSIS Semarang, Minggu (19/3) sore ini. Apa saja yang baru dari GBT? Berikut detail wajah baru GBT jelang laga Persebaya vs PSIS.

Bench pemain. (Foto: Iwan Iwe/EJ)

Bench Pemain

Bangku cadangan alias bench pemain Stadion Gelora Bung Tomo tampil lebih ‘mewah’ pada pertandingan Persebaya vs PSIS. Standar internasional sangat terasa pada bench pemain di GBT. Kali ini, bench pemain akan didominasi oleh warna hijau, baik untuk Persebaya maupun tim tamu. Tak hanya itu, tempat duduk di bench pun juga sudah diganti dengan tempat duduk berawarna silver yang nyaman bagi pemain dan ofisial. Wajah baru bench pemain GBT yang terakhir adalah lantainya yang sekarang ditanami rumput sintetis sehingga terlihat lebih ‘wah’.

Screen LED di tribun barat dan timur. (Foto: Iwan Iwe/EJ)

LED Big Screen di Tribun Timur dan Barat

Suasana Stadion GBT benar-benar terasa ala stadion luar negeri dengan pemasangan dua unit layar LED raksasa yang masing-masing ditempatkan di tribun timur dan barat. Ukuran LED raksasa itu adalah 16 x 6 meter sehingga semua penonton bisa melihatnya. Menurut rencana, dua LED big screen itu akan menayangkan pertandingan secara live, termasuk di dalamnya ada tayangan ulang sehingga penonton tidak ketinggalan satu momen pun dalam pertandingan.

Duo Maskot Jojo dan Zoro

Siapa yang tidak kenal Jojo dan Zoro? Yup, dua maskot Persebaya itu akan selalu hadir di stadion. Jojo dan Zoro akan tampil menghibur penonton sebelum laga dimulai. Layaknya maskot tim sepakbola yang lain, Jojo dan Zoro akan selalu berinteraksi dengan penonton, termasuk memberikan teguran jika ada nyanyian rasis dari tribun penonton.

Chant Pembuka dan Penutup

Di setiap pertandingan Persebaya, Bonek selalu memiliki nyanyian atau chant wajib yang memiliki daya magis tersendiri bila mendengarnya. Nah, sore nanti Bonek sudah menyiapkan dua chant sakral, yakni chant pembuka dan penutup. Chant pembuka akan dinyanyikan sebelum laga dimulai, sedangkan chant penutup akan digemakan usai pertandingan.

Tribun utara Stadion GBT. (Foto: Iwan Iwe/EJ)

Kreativitas Bonek

Tak hanya chant dan banner saja, kreativitas Bonek juga akan dimunculkan melalu koreo dan 3D di tribun. Bonek yang menempati tribun utara sudah menyiapkan koreo dan 3D yang pastinya akan memberikan hiburan kepada penonton, sekaligus sebagai ‘pembakar’ semangat pemain-pemain Green Force di lapangan. (rvn)

The post Wajah Baru GBT Sambut Kembalinya Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/19/wajah-baru-gbt-sambut-kembalinya-persebaya/feed/ 0 6609
Sore Ini Persebaya Pakai Jersey Baru? https://emosijiwaku.com/2017/03/19/sore-ini-persebaya-pakai-jersey-baru/ https://emosijiwaku.com/2017/03/19/sore-ini-persebaya-pakai-jersey-baru/#respond Sun, 19 Mar 2017 01:56:11 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6599 Beberapa kabar menyebutkan bahwa manajemen Persebaya sudah menyiapkan jersey baru sekaligus launching skuad Green Force untuk menghadapi Liga 2 musim 2017.

The post Sore Ini Persebaya Pakai Jersey Baru? appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Laga Persebaya melawan PSIS Semarang sore ini memang bukan laga biasa. Laga bertajuk ‘Homecoming Game’ yang digelar Minggu (19/3) ini adalah pertandingan home resmi pertama Persebaya di bawah nakhoda manajemen baru. Oleh sebab itu, manajemen pun sudah menyiapkan beberapa kejutan untuk Bonek, suporter setia Perebaya.

Meski tak merinci apa saja ‘kejutan’ yang akan ditampilkan pada pertandingan sore nanti, namun beberapa kabar menyebutkan bahwa manajemen Persebaya sudah menyiapkan jersey baru sekaligus launching skuad Green Force untuk menghadapi Liga 2 musim 2017.

“Kami telah menyiapkan beberapa kejutan untuk memastikan laga Homecoming ini meninggalkan kenangan indah,” ujar Presiden Klub Azrul Ananda, seperti diwartakan JawaPos.com.

“Semoga pertandingan nanti benar-benar menjadi awal yang indah untuk masa depan Persebaya yang lebih cemerlang,” harap Azrul.

Homecoming Game adalah headline yang dipilih oleh manajemen Persebaya untuk pertandingan uji coba melawan PSIS Semarang di GBT pada, Minggu sore ini. Istilah Homecoming Game sendiri sangat populer di Amerika Serikat. Bisanya pertandingan olahraga yang dilabeli dengan homecoming game digunakan untuk menyambut sekaligus ungkapan rasa rindu terhadap tim kebanggaan setelah melakoni tur tandang yang panjang.

Untuk Persebaya, Homecoming Game sore ini adalah penanda kebangkitan Sang Bajul Ijo setelah lama ‘tertidur’. Terakhir kali Persebaya melakoni pertandingan resmi di GBT adalah pada medio 2013. Rentang waktu yang sangat lama tentu membuat Bonek begitu merindukan Persebaya.

“Kembalinya Persebaya merupakan hasil perjuangan begitu banyak pihak, khususnya pendukung selama bertahun-tahun. Dan kami berharap pertandingan tanggal 19 Maret nanti bakal menjadi titik sejarah baru Green Force,” ungkap Azrul. (rvn)

The post Sore Ini Persebaya Pakai Jersey Baru? appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/19/sore-ini-persebaya-pakai-jersey-baru/feed/ 0 6599
Persebaya Siap Tampil Habis-Habisan, PSIS Janjikan Kejutan https://emosijiwaku.com/2017/03/19/persebaya-siap-tampil-habis-habisan-psis-janjikan-kejutan/ https://emosijiwaku.com/2017/03/19/persebaya-siap-tampil-habis-habisan-psis-janjikan-kejutan/#respond Sun, 19 Mar 2017 01:54:01 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6597 Seluruh anggota tim Persebaya, terutama para pemain, begitu antusias menyambut laga ‘homecoming’ Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (19/3) sore ini.

The post Persebaya Siap Tampil Habis-Habisan, PSIS Janjikan Kejutan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Seluruh anggota tim Persebaya, terutama para pemain, begitu antusias menyambut laga ‘homecoming’ Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (19/3) sore ini. Apalagi, Persebaya ingin membalas kekalahan 0-1 pada pertemuan pertama di Semarang minggu lalu. Oleh karena itu, pemain-pemain Persebaya pun siap tampil habis-habisan sore ini.

“Pertandingan ini sangat spesial. Bonek tentu sangat rindu dengan kami. Pun demikian dengan kami yang rindu bermain di hadapan puluhan ribu Bonek. Jadi saya janji akan memberikan yang terbaik,” ujar Rendi Irwan, seperti dilansir laman JawaPos.com, Sabtu (18/3) kemarin.

Ya, kehadiran puluhan ribu Bonek di GBT memang menjadi salah satu alasan mengapa para pemain Persebaya siap tampil habis-habisan. Rendi pun menambahkan bahwa kehadiran puluhan ribu Bonek tidak membuatnya gugup.

“Justru mereka adalah motivasi saya untuk selalu bermain dengan baik,” imbuhnya.

Jelang laga sore ini, Persebaya dipastikan mendapat suntikan tenaga baru setelah Rachmat Latief resmi bergabung. Mantan bek Pusamania Borneo FC itu akan melengkapi komposisi pemain terbaik yang akan diturunkan oleh pelatih Iwan Setiawan. Coach Iwan pun sebelumnya juga berencana untuk memainkan striker baru Bijahil Chalwa untuk menggantikan Rachmat Afandi yang kemungkinan masih diistirahatkan.

PSIS Janji Beri Kejutan

Sementara itu tim tamu PSIS Semarang sudah menyiapkan kejutan bagi sang tuan rumah. Berbekal kemenangan di kandang, anak asuh pelatih Subangkit bakalan tampil percaya diri kala harus menghadapi Persebaya di hadapan puluhan ribu Bonek.

“Kalau kejutan lihat besok aja. Kalau sekarang (kemarin waktu latihan) tidak ada kejutan. Yang jelas besok kita main dengan semangat untuk mengimbangi Persebaya. Ini kita lihat belum main aja sudah segini. Jadi perlu persiapan mental anak-anak untuk pertandingan besok,” ungkap arstiek PSIS, Subangkit kepada EJ di sela-sela latihan PSIS, Sabtu (18/3) kemarin.

Coach Subangkit pun berjanji akan menurunkan tim terbaik seperti saat mereka mengalahkan Persebaya di Jatidiri.

“Dari starting line-up kemarin di Semarang kemarin tidak ada perubahan. Yang jelas kita akan memberikan perlawanan. Beberapa pemain yang baru bergabung akan kita lihat kondisinya dulu. Johan (Yoga) dan semua pemain lain nggak ada masalah,” imbuh Subangkit.

Tak hanya siap memberikan kejutan di lapangan, Subangkit pun juga sangat antusias menyambut laga perdana Persebaya di GBT sore nanti.

“Dari dulu kalau Persebaya melawan PSIS tentu pertandingan prestise. Jadi ini tantangan bagi saya sebagai pelatih. Dan dengan kembalinya Persebaya sebagai tim penuh sejarah pastinya akan memberikan warna tersendiri bagi persepakbolaan nasional,” kata pelatih PSIS yang juga mantan pemain Persebaya tersebut. (rvn)

The post Persebaya Siap Tampil Habis-Habisan, PSIS Janjikan Kejutan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/19/persebaya-siap-tampil-habis-habisan-psis-janjikan-kejutan/feed/ 0 6597
Persebaya vs PSIS: Saatnya Balas Di Kandang! https://emosijiwaku.com/2017/03/18/persebaya-vs-psis-saatnya-balas-di-kandang/ https://emosijiwaku.com/2017/03/18/persebaya-vs-psis-saatnya-balas-di-kandang/#respond Sat, 18 Mar 2017 16:11:43 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6456 Setelah akhir pekan lalu bertandang ke Semarang, Minggu (19/3) ini giliran Persebaya akan menjamu PSIS di kandang sendiri, Stadion Gelora Bung Tomo.

The post Persebaya vs PSIS: Saatnya Balas Di Kandang! appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Setelah akhir pekan lalu bertandang ke Semarang, Minggu (19/3) ini giliran Persebaya akan menjamu PSIS di kandang sendiri, Stadion Gelora Bung Tomo. Bermain di kandang sendiri, Green Force berkesempatan membalaskan kekalahan tipis 0-1 ketika bermain di Stadion Jatidiri.

Meski masih berlabel pertandingan uji coba, namun pertandingan home melawan PSIS pada akhir pekan ini akan menjadi pertandingan istimewa bagi Persebaya. Laga bertajuk ‘homecoming’ pada Minggu sore ini merupakan pertandingan kandang resmi pertama Persebaya setelah diakui kembali oleh PSSI. Tak hanya itu saja, uji coba kedua dengan PSIS di Gelora Bung Tomo (GBT) adalah pertandingan penanda dimulainya era baru Persebaya di bawah manajemen yang baru pula.

Sama-sama Turunkan Tim Terbaik, Pertandingan Bakalan Seru

Bermain di kandang kebanggaan arek-arek Suroboyo, Persebaya tentunya wajib mengusung misi kemenangan. Oleh karena itu, Iwan Setiawan sebagai arsitek Persebaya diprediksi akan menurunkan tim terbaik untuk membalas kekalahan di kandang PSIS.

Ketika kalah di Jatidiri, coach Iwan memang menurunkan pemain-pemain lapis dua guna menambah jam terbang. Secara permainan, anak-anak muda Persebaya yang bermain di Jatidiri mampu menampilkan permainan cukup baik. Kekalahan lewat gol tunggal M. Yunus pada menit ke-87 pun hadir pada menit-menit akhir pertandingan, dan terjadi karena sebuah skema bola mati.

Bermain di hadapan puluhan ribu Bonek yang siap memadati GBT, kemenangan sudah barang tentu menjadi barang wajib. Dan untuk mewujudkan kemenangan, skuad terbaik milik Persebaya bisa jadi diturunkan sejak awal.

Minus Rachmat Afandi yang kemungkinan besar masih diistirahatkan usai mengalami cedera ringan pada gelaran Piala Dirgantara lalu, coach Iwan Setiawan diperkirakan akan menurunkan muka baru Bijahil Chalwa di lini depan. Mantan pemain Persibo yang juga top scorer Piala Dirgantara bersama Rachmat Afandi itu akan mendapatkan dukungan dari Rendi Irwan, Oktavianus Fernando dan Thaufan Hidayat dari lini kedua.

Sementara untuk mengendalikan permainan, duet paten Misbakus Solikin dan Sidik Saimima akan menjadi andalan. Pertanyaan besar tertuju pada lini belakang. Akankah coach Iwan kembali memainkan Rachmat Irianto?

Kala menghadapi PSIS di Semarang, sebenarnya Rian tampil cukup bagus meski harus kecolongan satu gol. Tampil di kandang sendiri, tentu akan menambah motivasi Rian jika putra legenda Persebaya, Bejo Sugiantoro, itu dimainkan sejak menit pertama. Kalaupun tidak menurunkan Rian, coach Iwan juga masih memiliki opsi lain di lini belakang. Rachmat Latief yang baru saja direkrut Persebaya bisa saja melakukan debutnya di laga ini.

Sementara itu, tim tamu PSIS Semarang juga diprediksi akan kembali menurunkan tim terbaik seperti ketika mengalahkan Persebaya di Jatidiri. Pemain-pemain utama seperti pencetak gol di laga pertama M. Yunus, striker andalan Johan Yoga serta bek berpengalaman Anam Syahrul diperkirakan akan kembali menghuni starting eleven Mahesa Jenar.

Menang dan Tampil Menghibur

Jika kedua tim sama-sama menurunkan tim terbaik yang mereka miliki, sudah barang tentu pertandingan akan menjadi lebih seru. Apalagi, Persebaya punya cukup modal jika mereka bermain dengan skuad terbaik. Pada Piala Dirgantara lalu, Green Force mampu menang dengan skor meyakinkan ketika bermain dengan komposisi terbaik. Rinciannya adalah kemenangan 4-2 atas PSN Ngada, 3-0 atas Persibo Bojonegoro dan 2-0 atas Cilegon United di partai final.

Ditambah motivasi pemain plus dukungan puluhan ribu Bonek yang berdiri dan berteriak tanpa henti di tribun, sepertinya tidak ada alasan bagi pemain-pemain Persebaya untuk tampil loyo. Akan tetapi, hanya kemenangan saja sepertinya tidak cukup bagi Persebaya.

Permainan rancak dan atraktif rasanya akan menjadi sajian yang ‘lezat’ untuk mengobati kerinduan Bonek pada tim kebanggaannya. Jadi, kemenangan lewat permainan menghibur pastinya akan membuat laga kepulangan Bajul Ijo ke rumahnya menjadi lebih berkesan. (rvn)

The post Persebaya vs PSIS: Saatnya Balas Di Kandang! appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/18/persebaya-vs-psis-saatnya-balas-di-kandang/feed/ 0 6456
Shuttle Bus Tiket Super Fans Berangkat dari UIN Surabaya https://emosijiwaku.com/2017/03/18/shuttle-bus-tiket-super-fans-berangkat-dari-uin-surabaya/ https://emosijiwaku.com/2017/03/18/shuttle-bus-tiket-super-fans-berangkat-dari-uin-surabaya/#respond Sat, 18 Mar 2017 15:30:30 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=6573 Bagi pemegang tiket Super Fans, bus akan stand by di depan Univesitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya, Jl A. Yani, Minggu (19/3) mulai pukul 12.00 WIB.

The post Shuttle Bus Tiket Super Fans Berangkat dari UIN Surabaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Seperti diberitakan sebelumnya, panitia menyediakan shuttle bus untuk mengangkut para pemegang tiket Super Fans. Panitia memang memanjakan pemegang tiket seharga Rp 200.00 tersebut dengan angkutan yang akan membawa mereka berangkat dan pulang.

Bagi pemegang tiket Super Fans, bus akan stand by di depan Univesitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya, Jl A. Yani, Minggu (19/3) mulai pukul 12.00 WIB. Sementara untuk keberangkatan satu jam setelahnya yakni pukul 13.00 WIB. Parkir untuk pemegang tiket akan dibuka pukul 09.00 WIB.

Panitia berharap para pemegang tiket untuk datang tepat waktu di lokasi. Keterlambatan tidak akan ditoleransi. (iwe)

The post Shuttle Bus Tiket Super Fans Berangkat dari UIN Surabaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/03/18/shuttle-bus-tiket-super-fans-berangkat-dari-uin-surabaya/feed/ 0 6573