Bonek Jabodetabek Serahkan Donasi ke Posko Garut

Bonek Jabodetabek serahkan dana bantuan.

EJ – Dana donasi yang dikumpulkan komunitas Bonek Jabodetabek (BJ) telah diserahkan langsung ke beberapa posko di Garut, Jumat (30/9). Dana yang dikumpulkan juga berasal dari Bonek Jombang dan keluarga mahasiswa Minang Kabau.

Selain dana, mereka juga menyerahkan barang bantuan berupa pakaian layak pakai. Awalnya, mereka kesulitan menyalurkan pakaian-pakaian layak pakai karena beberapa posko sudah mengalami kelebihan kapasitas pakaian layak dari para donator. Beruntung, lewat perjuangan panjang, mereka berhasil mencari posko yang masih mau menerima.

Adapun dana dan barang yang telah diserahkan, rinciannya sebagai berikut:

Donasi BJ = Rp 1.927.000 dan beberapa kardus yang berisi pembalut dan pakaian layak pakai.
Donasi Bonek Jombang = Rp 1.600.000
Donasi mahasiswa Minang Kabau = Rp 263.000

“Terimakasih untuk semua yang sudah menyisihkan sebagian rejekinya melalui BJ untuk korban bencana di Garut,” ujar panitia.

Panitia penggalangan dana juga menginfokan bahwa saat ini yangg dibutuhkan di posko Garut adalah peralatan sekolah, peralatan/kebutuhan dapur. Sementara untuk pakaian layak pakai sudah overload. (iwe)

Komentar Artikel