abu rizal Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/abu-rizal/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Thu, 17 Sep 2020 03:45:01 +0000 en-US hourly 1 145948436 Abu Rizal “Rodeg” Cedera https://emosijiwaku.com/2018/02/11/abu-rizal-rodeg-cedera/ Sun, 11 Feb 2018 04:44:56 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=14285 Bek kanan Persebaya, Abu Rizal "Rodeg" mengalami cedera usai bertabrakan dengan Oktafianus Fernando saat sesi latihan terakhir di Lapangan Polda Jatim, Sabtu (10/2) pagi.

The post Abu Rizal “Rodeg” Cedera appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Bek kanan Persebaya, Abu Rizal “Rodeg” mengalami cedera usai bertabrakan dengan Oktafianus Fernando saat sesi latihan terakhir di Lapangan Polda Jatim, Sabtu (10/2) pagi. Kaki kirinya cedera setelah salah tumpuan saat jatuh. Hingga saat ini, belum diketahui seberapa parah cederanya. Namun dia sempat dipapah dan digendong keluar lapangan. (*)

Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ
Foto: Joko Kristiono/EJ

The post Abu Rizal “Rodeg” Cedera appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
14285
Alami Cedera, Abu Rizal Digendong Keluar Lapangan https://emosijiwaku.com/2018/02/10/alami-cedera-abu-rizal-digendong-keluar-lapangan/ Sat, 10 Feb 2018 11:59:21 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=14262 Bek kanan Persebaya, Abu Rizal Maulana mengalami cedera cukup parah saat sesi latihan di Lapangan Polda Jatim, Sabtu (10/2) pagi.

The post Alami Cedera, Abu Rizal Digendong Keluar Lapangan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Bek kanan Persebaya, Abu Rizal Maulana mengalami cedera cukup parah saat sesi latihan di Lapangan Polda Jatim, Sabtu (10/2) pagi. Ini adalah latihan rutin setelah sebelumnya Persebaya menjalani latihan di GBT dalam dua hari berturut-turut.

Pada sesi latihan akhir yang dipimpin langsung Alfredo Vera itu, pemain yang akrab disapa Rodeg ini bertabrakan saat perebutan bola dengan Oktafianus Fernando. Usai bertabrakan, Rodeg salah tumpuan sehingga menyebabkan kaki kirinya cedera.

Kondisi cederanya belum diketahui namun Rodeg harus dibantu rekan setimnya untuk berdiri. Alfredo dan dokter tim, Adhimas Hapto, sempat memeriksa kaki kiri Rodeg di pinggir lapangan. Adhimas memutuskan menggendong Rodeg saat sesi latihan berakhir. Rachmat Irianto kemudian menggendongnya keluar dari lapangan Polda Jatim.

Cederanya Rodeg sangat disayangkan karena dia merupakan pemain yang memiliki kemampuan bermain tak hanya satu posisi namun juga bisa bermain di posisi gelandang dan bek kanan.

Usai latihan, Alfredo mengungkapkan jika dia tidak bisa mengantisipasi jika pemainnya mengalami cedera. “Saya tidak bisa antisipasi, karena cedera bisa terjadi kapan saja,” ujar Alfredo.

Menurutnya, setiap pemain harus berlatih dengan keras seperti saat pertandingan. Karena hal tersebut dianggap mempengaruhi sikap pemain saat pertandingan. “Harus keras, nanti kalau kita latihan santai, mainnya juga santai, sama saya harus latihan seperti itu” ujar pelatih berkebangsaan Argentina tersebut.

Dengan cederanya Rodeg, daftar pemain cedera Persebaya bertambah setelah sebelumnya Muhammad Hidayat yang mengalami cedera lutut saat menjalani liburan di kampung halamannya. Terakhir, Robertino Pugliara juga mengalami cedera ringan dan harus didampingi tim medis saat latihan. Di sesi latihan dengan pagi tadi, pemain bernomor punggung 10 tersebut masih terlihat berlatih di pinggir lapangan. (ets)

The post Alami Cedera, Abu Rizal Digendong Keluar Lapangan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
14262
Abu “Rodeg” Rizal, Pemain Tipe Versatile di Skuad Persebaya https://emosijiwaku.com/2017/08/30/abu-rodeg-rizal-pemain-tipe-versatile-di-skuad-persebaya/ https://emosijiwaku.com/2017/08/30/abu-rodeg-rizal-pemain-tipe-versatile-di-skuad-persebaya/#respond Wed, 30 Aug 2017 02:16:16 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=10379 Versatile ialah tipe pemain yang bisa bermain di berbagai posisi kecuali kiper.

The post Abu “Rodeg” Rizal, Pemain Tipe Versatile di Skuad Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
Persebaya merupakan salah satu tim kuat yang di gadang-gadang bakal promosi ke kasta tertinggi sepak bola indonesia memiliki kedalaman skuat yang mumpuni untuk mengarungi Liga 2 musim ini. Terlebih di skuat persebaya saat ini memiliki pemain dengan tipe versatile. Apa itu versatile? Versatile ialah tipe pemain yang bisa bermain di berbagai posisi kecuali kiper. Tipe pemain ini sangat dibutuhkan pelatih di era sepak bola modern. Contoh pesepak bola versatile di era modern, seperti Philip Lahm yang bermain di Munchen kerap berposisi sebagai bek sayap(RB/LB) dan gelandang bertahan(DMF). Ada juga pemain MU, Daley Blind yang bisa bermain di bek tengah(CB), bek sayap (LB) dan gelandang bertahan (DMF).

Di skuad persebaya saat ini yang bisa dikategorikan sebagai pemain versatile ialah Abu “Rodeg” Rizal. Pemain bernomor punggung 22 ini kerap dipercaya Alfredo Vera untuk mengisi berbagai posisi di skuad inti persebaya yang sebenarnya posisi aslinya adalah bek sayap kanan. Perubahan posisi bermain Abu Rizal ini dikarenakan banyaknya pemain yang terkena akumulasi kartu, cedera atau bahkan untuk strategi dari sang pelatih.

Pemain kelahiran Sampang 23 tahun silam yang baru merayakan hari kelahirannya ini, telah memperkuat Bajul ijo di kompetisi resmi sebanyak 12 pertandingan, 987 menit, 2 assist, dan menghasilkan 1gol. Pada dua laga terakhir, Rodeg panggilan akrabnya bermain di dua posisi berbeda yaitu di bek sayap dan gelandang bertahan.

Ketika melawan PSIM, Abu Rizal yang bermain 90 menit menempati posisi gelandang bertahan dengan mencatatkan 2 block, 1 clearance, 1 tackles won, 1 duel won, 2 chance created, dan menciptakan 1 shot on target ke gawang PSIM.

Dilanjut pada pertandingan away lawan Persatu yang digelar Senin kemarin, di mana pelatih Alfredo Vera melakukan rotasi pada pemain inti. Pemain serba bisa ini masuk pada menit 66 menggantikan posisi Kurniawan Karman sebagai bek sayap kanan dan melakukan 1 intercep menghalau serangan lawan.

Keahlian berbagai posisi yang dimiliki Abu Rizal ini dapat menambah alternatif Alfredo Vera untuk mengarungi sisa laga Liga 2, di mana bajul ijo saat ini telah dipastikan lolos ke babak 16 besar serta mudah-mudahan dapat melaju hingga ke Liga 1 musim depan.

*) Novan Andi, fans Persebaya dari UB Malang

The post Abu “Rodeg” Rizal, Pemain Tipe Versatile di Skuad Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/30/abu-rodeg-rizal-pemain-tipe-versatile-di-skuad-persebaya/feed/ 0 10379