pemkot surabaya Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/pemkot-surabaya/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Sun, 12 Feb 2023 23:42:33 +0000 en-US hourly 1 145948436 Wali Kota Eri Cahyadi Berdiskusi Dengan Bonek https://emosijiwaku.com/2023/02/13/wali-kota-eri-cahyadi-berdiskusi-dengan-bonek/ Sun, 12 Feb 2023 23:42:33 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=43141 Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bertemu dan berdiskusi dengan perwakilan bonek dan menejemen Persebaya di kantornya Balai Kota Surabaya, Selasa (14/2) siang ini.

The post Wali Kota Eri Cahyadi Berdiskusi Dengan Bonek appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bertemu dan berdiskusi dengan perwakilan bonek dan menejemen Persebaya di kantornya Balai Kota Surabaya, Selasa (14/2) siang ini.

Eri Cahyadi yang didampingi Irvan Widyanto Asisten Perekonomian dan Pembangunan mengadakan diskusi menarik dengan bonek. Perwakilan bonek hadir lengkap dari masing-masing tribun. Husein Ghazali dan Capo Ipul dari Green Nord 27, Devara Noumanto dan Agus Bimbim dari Tribun Kidul, Hasan Tiro dari Tribun Timur, Erik dan Aby dari Gate Jhoner 21, juga hadir Tulus Budi. Juga hadir Fans Relation Manager Persebaya Alex Tualeka. Hadir juga dua perwakilan Polrestabes Surabaya.

Pembahasan menarik yang pada intinya adalah menuju bonek yang lebih baik dengan membuat system untuk berkegiatan seperti saat laga tandang.

“Pertemuan hari ini kita seluruh bonek yang diwakili oleh perwakilan tribun dan menejemen kita sepakat bahwa bonek telah berubah menjadi lebih baik ada bonek sholawat bonek kemanusiaan tapi jadi jelek hanya karena ulah oknum tertentu yang menggunakan jubah bonek tidak cinta bonek membuat kerusuhan,” kata Eri kepada media usai pertemuan.

Menurut Eri ada beberapa tahapan yang akan disiapkan pemerintah dan bonek untuk mengambil Langkah yang lebih baik ke depan.

“Kami harus mengembalikan marwah bonek, ada beberapa tahapan yang kita siapkan agar kejadian ke depan tidak terulang, saya yakin beliau-beiau di tribun ini orang hebat yang bisa membawa bonek tidak lagi membawa keresahan masyarakat,” tambah Eri yang juga seorang bonek.

Eri sebagai wakil pemerintah juga berkomitmen untuk menjadi satu bagian yang akan mendukung langkah bonek tersebut.

“Dan kami mewakili pemerintah harus jadi satu kekuatan yang sama, akan kita undang lagi bonek kumpul lagi berdiskusi merumuskan system untuk bonek bisa menjaga nama kota dan nama bonek, mohon doanya akan kami lakukan intens hingga bisa menghasilkan sesuatu untuk kebaikan bonek ke depan,”lanjut alumnus ITS tersebut.

Menurutnya bonek adalah salah satu marwah Surabaya. Untuk itu marwah bonek yang sejati harus dikembalikan.

“Perjuangan kita hanya satu Persebaya tidak akan besar tanpa bonek juga kota Surabaya, bonek marwahnya Surabaya, bonek harus mandiri, siapapun wali kota dan presiden Persebaya akan mengikuti system yang dibuat oleh bonek,” pungkas Eri.

Pertemuan lanjutan akan diadakan setelah internal bonek malakukan diskusi atau akan dilakukan rapat akbar dalam waktu dekat. Semua bermuara pada kebaikan bonek ke depannya.

 

The post Wali Kota Eri Cahyadi Berdiskusi Dengan Bonek appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
43141
Ajak Dialog Persebaya dan Pemkot, Ini Tiga Kesepakatan Bonek Terkait Wisma Persebaya https://emosijiwaku.com/2020/01/06/ajak-dialog-persebaya-dan-pemkot-ini-tiga-kesepakatan-bonek-terkait-wisma-persebaya/ Mon, 06 Jan 2020 01:35:50 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=29863 Malam itu bonek juga memasang banner putih yang langsung dipasang pada pagar utama Wisma Persebaya yang didalamnya banyak dijaga Satpol PP dan Linmas.

The post Ajak Dialog Persebaya dan Pemkot, Ini Tiga Kesepakatan Bonek Terkait Wisma Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ratusan Bonek berkumpul di depan Wisma Persebaya meski cuaca Surabaya yang gerimis tadi malam, Minggu (5/1). Mereka membahas rencana umum dan sikap Bonek sebagai solidaritas tentang Wisma Persebaya.

Hadir dalam pertemuan itu beberapa Bonek senior. Ada Andie Peci, Cak Grandong, Tulus Budi, Capo Ipul, Cak Chonie. Andie Peci dalam keterangan pembukanya menerangkan tentang sejarah lahirnya Persebaya dan kaitannya dengan pemerintah kota Surabaya.

“Lahirnya Persebaya jauh sebelum Indonesia merdeka. Sementara Pemkot lahir setelah Indonesia merdeka,” kata Andie Peci membuka pertemuan.

Setelah itu, ia menjelaskan tentang gugatan PT Persebaya Indonesia terhadap Pemkot Surabaya. Andie Peci mengatakan bahwa Bonek ingin berdiri dan mendukung secara moral dan mendudukkan Wisma Persebaya dengan sebenarnya.

Menurutnya, Wisma Persebaya dan lapangannya sejak awal fungsinya adalah untuk dipakai Persebaya. Sudah banyak pemain hebat yang dilahirkan dari lapangan tersebut.

“Untuk itu kami menuntut agar Wisma Persebaya dan lapangannya diperuntukkan kembali untuk Persebaya,” kata Andie dihadapan ratusan Bonek dan beberapa media yang hadir malam itu.

Terkait kasus yang sudah berjalan di pengadilan, Bonek akan tetap mengawal gugatan tersebut. Andie juga mengakui bahwa selama ini bonek tidak pereah diajak berdialog terkait Wisma Persebaya baik oleh Persebaya ataupun Pemkot Surabaya. Untuk itu bonek akan mengajak dialog mereka.

“Bonek akan mengutamakan musyawarah mufakat. Kita akan mengajak dialog mereka,” tegas Andie.

Malam itu bonek juga memasang banner putih yang langsung dipasang pada pagar utama Wisma Persebaya yang didalamnya banyak dijaga Satpol PP dan Linmas. Andie juga mempersilakan bonek untuk memasang banner lainnya mulai besok (Senin 6/1) dipasang di pagar Wisma Persebaya. (bim)

Berikut tiga kesepakatan pertemuan Bonek:

  1. Bonek akan melakukan perjuangan mengembalikan Wisma Persebaya
  2. Bonek akan mengutamakan musyawarah mufakat dengan berdialog antara bonek, PT Persebaya Indonesia dan Pemerintah Kota Surabaya
  3. Selama proses persidangan gugatan Bonek akan mengawal untuk mendukung gugatan hak pakai Wisma Persebaya

The post Ajak Dialog Persebaya dan Pemkot, Ini Tiga Kesepakatan Bonek Terkait Wisma Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
29863