intip lawan Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/intip-lawan/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Fri, 04 Sep 2020 09:21:10 +0000 en-US hourly 1 145948436 Inilah 20 Pemain Borneo FC yang Dibawa ke Surabaya https://emosijiwaku.com/2018/10/11/inilah-20-pemain-borneo-fc-yang-dibawa-ke-surabaya/ Thu, 11 Oct 2018 03:49:03 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=21306 Borneo FC, calon lawan Persebaya di pekan ke-25 Liga 1 bertolak menuju Surabaya, hari ini Kamis (11/10). Laga kedua tim baru akan dilangsungkan pada Sabtu lusa (13/10) di Stadion Gelora Bung Tomo

The post Inilah 20 Pemain Borneo FC yang Dibawa ke Surabaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Borneo FC, calon lawan Persebaya di pekan ke-25 Liga 1 bertolak menuju Surabaya, hari ini Kamis (11/10). Laga kedua tim baru akan dilangsungkan pada Sabtu lusa (13/10) di Stadion Gelora Bung Tomo.

Borneo FC membawa 20 pemain untuk menghadapi laga ini. Menariknya tim berjuluk Pesut Etam ini membawa tiga penjaga gawangnya. Gianluca Pandeynuwu, David Arianto, dan Nadeo Argawinata yang tetap diikutkan meski dalam tahap pemulihan cedera. Nadeo mengalami cedera saat menghadapi Persipura di pekan ke-24.

“Kita bawa total ada 20 pemain untuk ke Surabaya, ini jumlah yang lebih banyak daripada tur kita sebelumnya, ada tiga kiper yang kita bawa kali ini,” kata Sekretaris Borneo FC, Hariansyah kemarin Rabu (10/10), seperti dikutip dari Tribun Kaltim.

“Nadeo sudah pulih, tapi kita tidak mau ambil resiko jadi kita ikut sertakan dua kiper sisanya yakni Gianluca Pandeynuwu dan David,” katanya.

Dalam dua lawatan terakhirnya ke Jawa Timur, tim asal Kalimantan Timur ini mendapatkan hasil sangat bagus. Menahan seri Arema di Malang dan menumbangkan tuan rumah Madura United di Pamekasan.

Dalam laga putaran pertama di Samarinda, Persebaya berhasil menahan imbang Borneo FC 2-2. (bim)

Berikut pemain yang dibawa Borneo FC ke Surabaya:

  1. Gianluca Pandeynuwu
  2. Wildansyah
  3. Renan Alves
  4. Leonard Tupamahu
  5. Abdul Rachman
  6. Wahyudi Hamisi
  7. Dirga Lasut
  8. Ambrizal Umanailo
  9. Titus Bonai
  10. Matias Conti
  11. Lerby Eliandry
  12. Edy Gunawan
  13. Firdaus Ramadhan
  14. Habibi
  15. Ahmad Maulana
  16. Hisyam Tolle
  17. Sultan Samma
  18. Billy Keraf
  19. Nadeo Argawinata
  20. David Arianto

The post Inilah 20 Pemain Borneo FC yang Dibawa ke Surabaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
21306
Awal Musim yang Tak Mudah Bagi Naga Mekes https://emosijiwaku.com/2018/04/29/awal-musim-yang-tak-mudah-bagi-naga-mekes/ Sun, 29 Apr 2018 02:00:57 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=16669 Satu kemenangan, satu hasil seri dan tiga kali menelan kekalahan membuat Bayu Pradana dan kawan-kawan terpuruk di peringkat ke-15 klasemen Liga 1.

The post Awal Musim yang Tak Mudah Bagi Naga Mekes appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Awal musim Liga 1 2018 menjadi mimpi buruk bagi Mitra Kukar. Bagaimana tidak, dari lima laga yang sudah dilakoni tim asal Tenggarong tersebut, mereka baru mengemas empat poin. Satu kemenangan, satu hasil seri dan tiga kali menelan kekalahan membuat Bayu Pradana dan kawan-kawan terpuruk di peringkat ke-15 klasemen Liga 1.

Hasil buruk di awal musim tentu tak sebanding dengan apa yang dilakukan Mitra Kukar selama masa pramusim. Di awal musim ini, Mitra Kukar mendatangkan pelatih asal Spanyol, Rafael Berges Martin. Di deretan pemain, nama Danny Guthrie merupakan pemain paling mentereng yang diboyong ke Stadion Aji Imbut. Tak lupa, Fernando Rodriguez eks penyerang Ceres Negros yang musim lalu mencetak 26 gol di Liga Filipina juga didatangkan.

Legiun asing papan atas tersebut dikombinasikan dengan pemain-pemain senior macam Bayu Pradana, Achmad Bustomi, Dedy Gusmawan dan wonderkid Septian David Maulana. Tak hanya soal materi pemain, Mitra Kukar pun juga melakukan tur ke Malaysia sebagai persiapan jelang Liga 1. Semua ini dilakukan manajemen Naga Mekes untuk meraih hasil maksimal di Liga 1 musim 2018.

Namun usaha Mitra Kukar untuk langsung “meledak” di awal musim masih jauh dari ekspektasi. Bayu Pradana cs. memang memulai Liga 1 dengan hasil cukup bagus, yakni menahan Arema FC di Kanjuruhan dengan skor 2-2. Namun setelah itu, performa Mitra Kukar justru naik turun. Bisa menang meyakinkan atas Madura United, kemudian mereka tak berdaya ketika berjumpa Persib, Borneo FC dan terakhir Persipura.

Terpuruk di papan bawah klasemen dengan hanya mengoleksi empat poin tentu bukan hasil ideal bagi Mitra Kukar. Laga kandang menjamu Persebaya pun akan menjadi pertaruhan bagi tim Naga Mekes. Mereka dituntut untuk meraih kemenangan di pertandingan ini. Jika kembali gagal memaksimalkan laga kandang, tentu akan menjadi sinyal bahaya bagi Mitra Kukar. Posisi Naga Mekes di klasemen Liga 1 pun akan semakin terancam. (rvn)

The post Awal Musim yang Tak Mudah Bagi Naga Mekes appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
16669
Laga Berat Sriwijaya dalam Bayang-Bayang Konflik Internal https://emosijiwaku.com/2018/04/22/laga-berat-sriwijaya-dalam-bayang-bayang-konflik-internal/ Sun, 22 Apr 2018 02:09:16 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=16463 Tak hanya tuan rumah yang performanya sedang menanjak, beberapa persoalan internal juga harus dihadapi oleh tim berjuluk Laskar Wong Kito tersebut.

The post Laga Berat Sriwijaya dalam Bayang-Bayang Konflik Internal appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Sriwijaya FC akan menjalani laga tandang yang tak mudah ketika melawat ke markas Persebaya. Tak hanya tuan rumah yang performanya sedang menanjak, beberapa persoalan internal juga harus dihadapi oleh tim berjuluk Laskar Wong Kito tersebut.

Konflik internal pertama yang harus dihadapi manajemen Sriwijaya FC adalah berita mengenai terlambatnya gaji kepada pemain mereka. Kabar mengenai keterlambatan gaji para penggawa Sriwijaya FC ini berhembus usai laga kandang menghadapi Persipura, Sabtu (14/4) lalu. Tak ayal, kabar ini pun sempat membuat internal tim Sriwijaya FC mendapat sorotan.

Beruntung, persoalan gaji bisa langsung ditangani oleh manajemen Laskar Wong Kito. “(Gaji) bulan Maret sudah dibayar semua, tinggal April yang belum. Memang nunggak tapi kalau tidak salah hanya 3-4 hari saja karena pembayaran itu biasanya dilakukan di awal bulan,” kata Direktur Keuangan PT Sriwijaya Optimis Mandiri Yani Arsyad, seperti dikutip dari Tribun Sumsel.

Tak hanya persoalan gaji saja, Sriwijaya FC juga diterpa masalah keharmonisan pemain. Penyerang utama mereka, Alberto “Beto” Goncalves nampak tidak senang ketika ditarik keluar pada pertandingan menghadapi Persipura pekan lalu. Usai ditarik keluar, Beto enggan duduk di bangku cadangan dan langsung berjalan ke lorong ruang ganti.

Meski tengah diterpa beberapa masalah internal, namun Sriwijaya FC mendapat dukungan psikologis dengan kembalinya pelatih kepala mereka, Rahmad Darmawan. Coach RD dipastikan sudah bisa kembali mendamping tim setelah menyelesaikan kursus kepelatihan lisensi Pro AFC di Yogyakarta beberapa waktu lalu. Hal ini tentu menambah semangat pemain-pemain Sriwijaya FC ketika berhadapan dengan Persebaya. (rvn)

The post Laga Berat Sriwijaya dalam Bayang-Bayang Konflik Internal appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
16463
Dua Pesaing Kalah, Persebaya Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Lolos 16 Besar https://emosijiwaku.com/2017/08/06/psim-dan-persatu-kalah-persebaya-butuh-2-kemenangan-lagi-untuk-lolos-16-besar/ https://emosijiwaku.com/2017/08/06/psim-dan-persatu-kalah-persebaya-butuh-2-kemenangan-lagi-untuk-lolos-16-besar/#respond Sun, 06 Aug 2017 05:40:03 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=9781 Peluang Persebaya untuk lolos ke putaran 16 Besar Liga 2 2017 kian besar setelah dua pesaingnya di Grup 5 mengalami kekalahan.

The post Dua Pesaing Kalah, Persebaya Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Lolos 16 Besar appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Peluang Persebaya untuk lolos ke putaran 16 Besar Liga 2 2017 kian besar setelah dua pesaingnya di Grup 5 mengalami kekalahan. Pada lanjutan pekan kesepuluh yang digelar pada hari Sabtu (5/8) kemarin, dua pesaing berat Persebaya, yakni PSIM Yogyakarta dan Persatu Tuban mengalami kekalahan.

Melawat ke Stadion Ketonggo kandang Persinga Ngawi, PSIM yang membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa lolos ke babak 16 Besar justru kalah dari tuan rumah. Dua gol Persinga yang disumbangkan Wage Dwi Aryo dan Slamet Larso Hariyadi memupus harapan Laskar Mataram untuk mendulang poin maksimal. Kehilangan poin di Ngawi membuat anak asuh Erwan Hendarwanto itu kini terpaut 7 poin dari pemuncak klasemen Grup 5, Persebaya.

Sementara itu, Persatu Tuban yang melawat ke kandang Martapura FC kalah dengan skor tipis, 4-3. Sempat memimpin 2-3 hingga paruh kedua babak, dua gol Martapura FC yang dicetak pada menit 83 dan 84 membuyarkan kemenangan Persatu yang sudah di depan mata. Kekalahan tersebut membuat Persatu kini tertahan di posisi ketiga klasemen sementara Grup 5 dengan koleksi 14 poin.

Di pertandingan lain, Madiun Putra membuka kans untuk bertahan di Liga 2 musim depan setelah berhasil mengalahkan tamunya, Persepam Madura Utama dengan skor 2-1 di Stadion Wilis.

Kalahnya Persatu dan PSIM di pekan kesepuluh membuat persaingan posisi 1-2 di Grup 5 mulai mengerucut ke dua tim, yakni Persebaya dan Martapura FC. Persebaya sendiri kini hanya membutuhkan dua kemenangan lagi untuk memastikan diri lolos ke fase 16 Besar. (rvn)

The post Dua Pesaing Kalah, Persebaya Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Lolos 16 Besar appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/08/06/psim-dan-persatu-kalah-persebaya-butuh-2-kemenangan-lagi-untuk-lolos-16-besar/feed/ 0 9781
Kalah dari PSIM, Pelatih Martapura Alihkan Fokus pada Persebaya https://emosijiwaku.com/2017/04/25/kalah-dari-psim-pelatih-martapura-alihkan-fokus-pada-persebaya/ https://emosijiwaku.com/2017/04/25/kalah-dari-psim-pelatih-martapura-alihkan-fokus-pada-persebaya/#respond Tue, 25 Apr 2017 10:50:41 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=7724 Kekalahan dari PSIM di pekan pertama kemarin memang membuat Frans Sinatra selaku arsitek Martapura cukup kecewa.

The post Kalah dari PSIM, Pelatih Martapura Alihkan Fokus pada Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Martapura FC yang akan dihadapi Persebaya pada pekan kedua Liga 2 akhir pekan ini memperoleh hasil buruk dalam lawatannya ke Yogyakarta, Minggu (23/4) kemarin. Menghadapi tuan rumah PSIM Yogyakarta, anak asuh Frans Sinatra Huwae harus menderita kekalahan tipis dengan skor akhir 2-3.

Kekalahan dari PSIM di pekan pertama kemarin memang membuat Frans Sinatra selaku arsitek Martapura cukup kecewa. Legenda Barito Putera itu mengakui bahwa anak asuhnya tampil buruk ketika ditaklukkan PSIM di Stadion Sultan Agung, Bantul.

“Saya sadari pertandingan pertama hari terasa ini agak berat. Saya rasa faktor ketegangan sedikit banyak memberi pengaruh pada pemain-pemain di lapangan. Dan hal ini harus segera saya perbaiki,” ujar Frans pada konferensi pers setelah pertandingan.

“Organisasi pertahanan yang biasanya tidak pernah bermain jelek tapi hari ini entah kenapa bisa bermain sejelek tadi. Faktor ketegangan ini yang membuat mereka serba salah. Komunikasi antar pemain akhirnya hilang,” lanjutnya.

Usai kalah dari PSIM di laga pertama, Frans menyatakan bahwa laga pembuka kompetisi menjadi ujian yang bagus bagi timnya. Untuk itu, ia pun ingin langsung mengalihkan fokus pada pertandingan berikutnya, yakni menghadapi Persebaya di kandang sendiri, Stadion Demang Lehman.

“Setelah ini saya ingin pemain-pemain fokus pada pertandingan berikutnya. Jujur saja saya tidak mau mengomentari keadaan tim lawan. Saya ingin fokus pada tim saya sendiri. Yang jelas saya pasti akan ada evaluasi dari kekalahan hari ini,” pungkas Frans.

Sesuai jadwal, Martapura FC akan menjamu Persebaya di Stadion Demang Lehman, Martapura, Minggu (30/4) akhir pekan nanti. Kedua tim sedang memburu kemenangan setelah tampil tidak maksimal pada pertandingan pertama, dimana Persebaya ditahan imbang Madiun Putra dan Martapura baru saja kalah dari PSIM. (rvn)

The post Kalah dari PSIM, Pelatih Martapura Alihkan Fokus pada Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/04/25/kalah-dari-psim-pelatih-martapura-alihkan-fokus-pada-persebaya/feed/ 0 7724
Izin Tidak Turun, PSBI Ingin Jamu Persebaya di GBT https://emosijiwaku.com/2017/04/25/izin-tidak-turun-psbi-ingin-jamu-persebaya-di-gbt/ https://emosijiwaku.com/2017/04/25/izin-tidak-turun-psbi-ingin-jamu-persebaya-di-gbt/#respond Tue, 25 Apr 2017 02:09:04 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=7719 Pihak kepolisian tidak memberi izin pertandingan kepada PSBI Blitar saat menjamu Persebaya di Stadion Gelora Panataran, Sabtu (6/5).

The post Izin Tidak Turun, PSBI Ingin Jamu Persebaya di GBT appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Pihak kepolisian tidak memberi izin pertandingan kepada PSBI Blitar saat menjamu Persebaya di Stadion Gelora Panataran, Sabtu (6/5). Kondisi stadion yang masih 70 persen dalam tahap pembangunan itu dinilai menjadi penyebab tidak turunnya izin. Juga potensi banyaknya suporter kedua tim yang diperkirakan bakal memadati venue.

Untuk itu, PSBI berencana memindahkan kandang mereka ke Stadion GBT saat pertandingan melawan Persebaya. Opsi untuk bermain di GBT sudah mereka ajukan kepada operator liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB).

PSBI akan berbicara kepada manajemen Persebaya terkait pemindahan venue. “Kami juga harus berbicara dengan Persebaya. Ada beberapa hal yang lebih dulu harus dimatangkan, terutama terkait bargaining soal tiket pertandingan,” kata Asisten Manajer PSBI Hardiman Wahyunianto seperti dikutip dari Jawa Pos.

Direktur Tim Persebaya Candra Wahyudi mengaku pihaknya tidak keberatan atas rencana PSBI. “Status kami di pertandingan itu adalah tamu. Jadi, semuanya ada di tangan PSBI,” kata pria asal Bojonegoro itu.

Chief Operation Officer (COO) PT LIB Tigor Shalomboboy menyatakan jika pihaknya belum menerima surat permohonan PSBI. Meski begitu, jika diajukan pihaknya akan mengakomodasi pemindahan tersebut.

Jika pemindahan di GBT dikabulkan PT LIB, ini akan menjadi laga “kandang” pertama Persebaya yang digelar di akhir pekan. (iwe)

The post Izin Tidak Turun, PSBI Ingin Jamu Persebaya di GBT appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/04/25/izin-tidak-turun-psbi-ingin-jamu-persebaya-di-gbt/feed/ 0 7719
Persepam MU dan PSBI Raih Kemenangan di Kandang https://emosijiwaku.com/2017/04/23/persepam-mu-dan-psbi-raih-kemenangan-di-kandang/ https://emosijiwaku.com/2017/04/23/persepam-mu-dan-psbi-raih-kemenangan-di-kandang/#respond Sun, 23 Apr 2017 03:41:09 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=7669 Persaingan Grup 5 Liga 2 2017 mulai panas. Setelah kemarin Persebaya ditahan imbang Madiun Putra di laga pembuka, Sabtu (22/4) sore tadi dua tuan rumah berhasil meraih kemenangan di kandang masing-masing.

The post Persepam MU dan PSBI Raih Kemenangan di Kandang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persaingan Grup 5 Liga 2 2017 mulai panas. Setelah kemarin Persebaya ditahan imbang Madiun Putra di laga pembuka, Sabtu (22/4) sore tadi dua tuan rumah berhasil meraih kemenangan di kandang masing-masing.

Dari Madura, tuan rumah Persepam Madura Utama berhasil menundukkan tamunya Persatu Tuban dengan skor tipis, 2-1. Kemenangan ini mengantar Persepam MU untuk sementara memimpin klasemen Grup 5, unggul agresivitas gol atas PSBI Blitar yang juga berhasil menang di kandang sendiri atas tamunya Persinga Ngawi dengan skor akhir 1-0.

Bermain di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Persepam MU sedikit mendapat kesulitan di babak pertama. Di 45 menit pertama, pertahanan rapat Persatu Tuban berhasil menahan gempuran Laskar Sape Ngamok. Babak pertama pun berakhir imbang tanpa gol.

Memasuki babak kedua, pelatih Persepam MU, Rudy Keltjes melakukan perubahan strategi untuk membongkar pertahanan Persatu. Hasilnya, Ahmad Fatoni berhasil memecah kebuntuan Persepam saat pertandingan babak kedua baru berjalan 2 menit. Unggul satu gol membuat Persepam MU meningkatkan serangan untuk menambah jumlah gol. Dimas Galih Gumilang berhasil menggandakan keunggulan Persepam MU pada menit 53 setelah memanfaatkan umpan dari tendangan penjuru.

Tertinggal dua gol membuat Pelatih Persatu Edi Sudiarto mulai melakukan perbaikan dengan menggantikan beberapa pemain, strategi tersebut berbuah hasil. Dua menit setelah gol kedua terjadi, Persatu sukses memperkecil skor berkat gol yang dicetak Yan Helda Ratama pada menit 55. Gol tersebut memacu motivasi pemain di kedua kesebelasan, Persepam-MU ingin setidaknya mempertahankan skor atau bahkan kembali menambah gol. Sementara Persatu berupaya menyamakan kedudukan guna meraih poin di laga perdana mereka. Di waktu sisa, tak ada gol tambahan dari kedua tim. Hingga akhir pertandingan, Persepam MU tetap unggul 2-1 dari Persatu.

Laga Grup 5 lainnya yang berlangsung di Stadion Panataran, Blitar, tuan rumah PSBI Blitar sukses menjungkalkan tamunya Persinga Ngawi dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal Sugiarto pada menit 54 sudah cukup untuk mengamankan 3 poin bagi PSBI. Dengan kemanangan ini, PSBI untuk sementara menempel Persepam MU di peringkat 2 klasemen sementara Liga 2 Grup 5.

Sementara itu, laga penutup Grup 5 pada pekan pertama Liga 2 akan digelar besok, Minggu (23/4). Tuan rumah, PSIM Yogyakarta akan menjamu Martapura FC di Stadion Sultan Agung, Bantul. Menurut rencana, kick-off antara PSIM melawan Martapura FC akan digelar pada pukul 14:00 WIB. (rvn)

[league_table 7661]

The post Persepam MU dan PSBI Raih Kemenangan di Kandang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/04/23/persepam-mu-dan-psbi-raih-kemenangan-di-kandang/feed/ 0 7669
Skuad Madiun Putra Berangkat Menuju Surabaya https://emosijiwaku.com/2017/04/19/skuad-madiun-putra-berangkat-menuju-surabaya/ https://emosijiwaku.com/2017/04/19/skuad-madiun-putra-berangkat-menuju-surabaya/#respond Wed, 19 Apr 2017 03:37:09 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=7518 Skuad Blue Force, julukan Madiun Putra FC, bertolak menuju Surabaya, Rabu pagi (19/4). Diperkirakan siang ini sudah sampai di Surabaya.

The post Skuad Madiun Putra Berangkat Menuju Surabaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Skuad Blue Force, julukan Madiun Putra FC, bertolak menuju Surabaya, Rabu pagi (19/4). Diperkirakan siang ini sudah sampai di Surabaya. Sore harinya, mereka akan mencoba lapangan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT)

Madiun Putra akan mengawali kompetisi Liga 2 di Grup 5 dengan menghadapi tuan rumah Persebaya Surabaya, Kamis (20/4). Sebanyak 19 pemain dibawa ke Surabaya oleh pelatih senior Sartono Anwar.

Felix Randongkir eks Persipura U21 tidak turut dibawa ke Surabaya dikarenakan masalah administratif seperti dikutip dari koran Radar Madiun. Tim Madiun Putra sendiri baru di-launching pada 15 April 2017 lalu.

Pada uji coba terakkhir, Madiun Putra mengalahkan Persidekab Kabupaten Kediri pada saat launching tim .

Sementara itu, seluruh skuad Persebaya pagi ini melakukan latihan terakhir di Stadion GBT dan siang nanti akan nonton bareng sebuah film di salah satu bioskop di Surabaya Barat. (bim)

The post Skuad Madiun Putra Berangkat Menuju Surabaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/04/19/skuad-madiun-putra-berangkat-menuju-surabaya/feed/ 0 7518
Menang Sekali dalam Tiga Uji Coba, Madiun Putra Sedang Tidak Stabil https://emosijiwaku.com/2017/04/16/menang-sekali-dalam-tiga-uji-coba-madiun-putra-sedang-tidak-stabil/ https://emosijiwaku.com/2017/04/16/menang-sekali-dalam-tiga-uji-coba-madiun-putra-sedang-tidak-stabil/#respond Sun, 16 Apr 2017 13:14:10 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=7434 Calon lawan Persebaya di laga pembuka Liga 2 pada Kamis (20/4) tengah pekan mendatang, Madiun Putra FC sedang dalam kondisi tidak stabil setelah hanya mampu meraih satu kemenangan dalam tiga pertandingan uji coba terakhirnya.

The post Menang Sekali dalam Tiga Uji Coba, Madiun Putra Sedang Tidak Stabil appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Calon lawan Persebaya di laga pembuka Liga 2 pada Kamis (20/4) tengah pekan mendatang, Madiun Putra FC sedang dalam kondisi tidak stabil setelah hanya mampu meraih satu kemenangan dalam tiga pertandingan uji coba terakhirnya. Anak asuh pelatih kawakan Sartono Anwar tersebut hanya bisa menang sekali kala jumpa Persedikab Kabupaten Kediri dengan skor tipis 2-1. Dua pertandingan uji coba sebelumnya, yakni melawan Persis Solo dan Persiba Bantul sama-sama berakhir dengan kekalahan bagi Madiun Putra.

Ketika malawat ke Stadion Manahan Solo kandang Persis, Madiun Putra kalah dengan skor telak 0-3 dari tuan rumah. Kekalahan di Solo merupakan lanjutan tren buruk Madiun Putra di laga pramusim setelah sebelumnya juga kalah dari Persiba Bantul dengan skor 1-0 di kandang sendiri.

Tiga kekalahan dan hanya mampu menang sekali tentunya membuat Sartono Anwar sebagai juru taktik Madiun Putra harus mencari solusi atas tren buruk anak asuhnya. Apalagi, Sartono Anwar juga tak memiliki banyak waktu dalam beradaptasi dengan pemain-pemain Madiun Putra, mengingat ia baru saja ditunjuk sebagai pelatih tim berjuluk Blue Force tersebut.

Atas buruknya performa Asmar Abu cs. di lapangan, manajemen Madiun Putra pun lantas bergerak cepat. Dalam sepekan terakhir jelang dimulainya Liga 2, Madiun Putra dikaitkan dengan dua pemain baru, yakni Abdul Rahman “Abanda” eks Persegres Gresik United, dan Felik Randongkir mantan pemain Persipura U-21.

“Persaingan di grup 5 Liga 2 itu sangat berat. Jadi, tim harus dipersiapkan dengan matang meski waktunya mepet,” ujar Ketua Harian Madiun Putra, Armaya seperti dikutip dari Jawa Pos Radar Madiun, Kamis (13/4).

Sesuai jadwal, Madiun Putra akan bertandang ke Surabaya untuk menghadapi tuan rumah Persebaya pada Kamis, (20/4) mendatang. Pertandingan akan digelar pada pukul 18.30 WIB. (rvn)

Tiga uji coba terakhir Madiun Putra:

Madiun Putra vs Persiba Bantul 0-1
Stadion Wilis, Sabtu, 8 April 2017

Persis Solo vs Madiun Putra 3-0
Stadion Manahan Solo, Selasa, 11 April 2017

Madiun Putra vs Persedikab 2-1
Stadion Wilis, Sabtu, 15 April 2017

The post Menang Sekali dalam Tiga Uji Coba, Madiun Putra Sedang Tidak Stabil appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/04/16/menang-sekali-dalam-tiga-uji-coba-madiun-putra-sedang-tidak-stabil/feed/ 0 7434
Inilah Stadion Klub-Klub Lawan Persebaya di Grup 5 https://emosijiwaku.com/2017/04/15/inilah-stadion-klub-klub-lawan-persebaya-di-grup-5/ https://emosijiwaku.com/2017/04/15/inilah-stadion-klub-klub-lawan-persebaya-di-grup-5/#respond Sat, 15 Apr 2017 12:27:48 +0000 http://emosijiwaku.com/?p=7417 Daftar stadion yang dipakai lawan-lawan Persebaya di Grup 5 kompetisi Liga 2 musim 2017

The post Inilah Stadion Klub-Klub Lawan Persebaya di Grup 5 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Salah satu faktor yang turut diverifikasi oleh operator liga untuk bisa mengikuti kompetisi adalah stadion tempat bermain laga home. Persebaya Surabaya sudah memastikan memakai Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) sebagai kandangnya.

Berikut daftar stadion yang dipakai lawan-lawan Persebaya di Grup 5 kompetisi Liga 2 musim 2017.

Stadion Demang Lehman Martapura
  1. Stadion Demang Lehman

Klub: Martapura Fc
Kapasitas: 15.000

Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pemekasan
  1. Stadion Ratu Pamelingan

Klub: Persepam Madura United
Kapasitas: 35.000

Stadion Lokajaya Tuban
  1. Stadion Lokajaya

Klub: Persatu Tuban
Kapasitas: 2.000

  1. Stadion Gelora Penataran

Klub: PSBI Blitar
Kapasitas: 8.000

Stadion Ketonggo Ngawi
  1. Stadion Ketonggo

Klub: Persinga Ngawi
Kapasitas: 10.000

Stadion Wilis Madiun
  1. Stadion Wilis

Klub: Madiun Putra
Kapasitas: 35.000

Stadion Sultan Agung Bantul
  1. Stadion Sultan Agung Bantul

Klub: PSIM Yogyakarta
Kapasitas: 35.000

Untuk PSIM masih menggunakan stadion di Bantul karena Stadion Mandala Krida yang dipakai sebagai kandang tetapnya masih dalam tahap renovasi.

Untuk partai kandang Persebaya ke Ngawi, Tuban, dan Blitar, ada kemungkinan partai akan dilangsungkan di Stadion GBT Surabaya.

Partai away pertama Persebaya adalah melawat ke Martapura Minggu, 30 April 2017 setelah melakoni partai kandang pertama melawan Madiun Putra Kamis, 20 April 2017. (bim)

The post Inilah Stadion Klub-Klub Lawan Persebaya di Grup 5 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
https://emosijiwaku.com/2017/04/15/inilah-stadion-klub-klub-lawan-persebaya-di-grup-5/feed/ 0 7417