pratama wicaksana Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/pratama-wicaksana/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Wed, 11 Nov 2020 04:58:57 +0000 en-US hourly 1 145948436 Dokter Tommy Dan Tribute Untuk Philipp Lahm https://emosijiwaku.com/2020/11/11/dokter-tommy-dan-tribute-untuk-philipp-lahm/ Wed, 11 Nov 2020 04:58:57 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=39935 Hari ini 11 Nopember 2020 adalah hari yang special bagi Tommy. Tepat hari ini adalah tanggal lahir Philipp Lahm mantan kapten tim Germany.

The post Dokter Tommy Dan Tribute Untuk Philipp Lahm appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Tidak ada kompetisi sepak bola lagi sampai berakhirnya tahun 2020. Semua tim Liga 1 sudah meliburkan semua kegiatan latihan para pemain dan officialnya.

Tidak terkecuali skuad Green Force atau Persebaya. Semua pemain dan official sudah pulang ke daerah asalnya. Semua berada di rumah masing-masing bersama keluarga. Salah satunya adalah dokter tim Persebaya Pratama Wicaksana atau akrab dipanggil dokter Tommy.

Hari ini 11 Nopember 2020 adalah hari yang special bagi Tommy. Tepat hari ini adalah tanggal lahir Philipp Lahm mantan kapten tim Germany. Lahm adalah salah satu idola dari Tommy. Membuat video pendek yang berisi koleksi jerseynya, kompilasi gol Lahm menjadi cara Tommy untuk merayakan ulang tahun idolanya.

Menjadi fans Lahm salah satunya adalah mengkoleksi jersey dengan nama punggungnya. Mulai jersey klub sampai tim nasional pada tiap musimnya.

Foto : Dokumentasi Pratama Wacaksana

Pada kesempatan ini Emosijiwaku berkesempatan wawancara melalui pesan singkat dengan dokter Tommy yang juga hobby lari ini.

Berikut wawancara lengkapnya :

 Bagaimana sejarah atau awal mula menjadi seorang fans Lahm ?

Saya bukan anak yang suka olahraga sejak kecil. SMA saya baru mulai olahraga sepakbola. Tahun 2006 saya lihat opening world cup, gol yang membuat saya mengidolai Philipp Lahm.

  1. Setelah itu langsung koleksi jersey timnas dan klub Lahm. Apa koleksi pertamanya dan apa koleksi yang paling memorable atau disukainya, alasannya ?

Nggak sih, belajar mencintai sepakbola dulu. Dan akhirnya menggilainya. Nggak ada yang paling, karena semua saya suka. Mungkin yang susah ya baju-baju awal karir dia.

  1. Apa yang membuat dokter membuat semacam tribute ke Lahm pas ulang tahun 2020 ini ? Apa tujuan dan harapannya secara khusus atau umum ?

Koleksi saya mulai terkumpul cukup banyak, dan pantas untuk dirayakan, lagian tanggalnya bagus 11.11.2020

  1. Dari seorang Lahm apa saat ini yang mempengaruhi dokter dalam sehari-hari. Atau menjadi inspirasi berkegiatan ?

Philipp Lahm buat saya adalah konsep manusia modern ya, seorang generalis dan spesialis. Bekerja sangat baik di bidang/posisi yang dia kuasai , namun standarnya tidak turun bila ditempatkan di posisi/bidang lain

  1. Bagaimana dukungan keluarga terkait hobby ini ?

Hahaha, tentunya diomelin, tapi ya asal sifatnya positif tidak bisa dilarang

  1. Apa suka dukanya selama ini terkait hobby dokter?

Dukanya kalau sudah beli jersey, terus muncul jersey sama dengan harga lebih murah. Nyesel sudah beli duluan. Sukanya, karena dengan koleksi jersey saya jadi tambah teman lagi, terutama teman di komunitas Jersey Surabaya (SJC)

The post Dokter Tommy Dan Tribute Untuk Philipp Lahm appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
39935
Dokter Tommy Incar Spesialis Sport Medicine https://emosijiwaku.com/2020/10/25/dokter-tommy-incar-spesialis-sport-medicine/ Sun, 25 Oct 2020 13:08:01 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=39880 Disela-sela bertugas sebagai dokter Persebaya Tommy ternyata juga pernah test untuk melanjutkan spesialisnya.

The post Dokter Tommy Incar Spesialis Sport Medicine appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya mulai hari ini Sabtu (24/10) meliburkan skuadnya setelah tidak ada kejelasan lanjutan kompetisi Shopee Liga 1 2020 dimulai. Tidak hanya pemain semua official dan tim pelatih juga libur.

Salah satunya dokter tim Persebaya Pratama Wicaksana. Kemarin juga 24 Oktober juga diperingati sebagai Hari Dokter Nasional. Dokter Tommy menceritakan bagaimana kisah awalnya bergabung dengan tim berjuluk Bajol Ijo ini.

Dari ISMC Menuju Persebaya

Sebelum bergabung dengan Persebaya dokter Pratama Wicaksana atau akrab dipanggil dengan dokter Tommy adalah salah satu staf di ISMC (Indonesia Sports Medicine Centre) di Jakarta. ISMC adalah klinik kedokteran olahraga yang pertama di Indonesia. ISMC terdiri dari Dokter Spesialis Olahraga, Dokter Spesialis Ortopedi, Dokter Spesialis Gizi Klinik dan Fisioterapi dan dapat memberikan pelayanan kesehatan komprehensif.

Tommy bertugas pada dokter umum yang membantu donter Andi, Sp.KO. Menurut Tommy sejak awal tahun 2018 banyak atlit sepakbola dari pelbagai klub menggunakan jasa ISMC. Persebaya juga salah satunya.

Saat itu manager Persebaya masih dipegang oleh Chaerul Basalamah atau lebih dikenal dengan nama Abud. Oleh Abud dokter Tommy dipinang untuk bergabung dengan Persebaya yang saat itu memulai awal Liga 1 pertamanya setelah pada tahun 2017 meraih titel juara Liga 2.

Setelah mendapatkan tawaran tersebut tidak serta merta menerimannya. Tommy mengarahkan langsung agar Abud komunikasi dengan dr.Andi, karena unggah – ungguh. Tommy ke Jakarta diajak kerja dr.Andi. Butuh waktu untuk mendapatkan ijin tersebut sampai akhirnya bulan Juli Tommy diperkenankan untuk bergabung dengan Persebaya. Akhirnya Tommy baru bergabung resmi ke Persebaya pada Agustus 2018.

Lanjutkan Pendidikan Spesialis Sport Medicine

Persebaya menjadi tim sepakbola pertama bagi Tommy. Sebelumnya ia belum pernah tergabung dalam tim sepakbola. Pengalaman dan pelajaran banyak dipetik dalam sebuah tim olahraga.

Menurutnya dari olahraga ini ia mendapatkan kebahagiaan dan hidup yang penuh berkat dari Tuhan. Melalui profesinya ia bisa membagikan berkat Tuhan kepada orang lain dan hidup di olahraga.

Disela-sela bertugas sebagai dokter Persebaya Tommy ternyata juga pernah test untuk melanjutkan spesialisnya. Pernah test ortopedi tapi belum rejekinya lolos. Awal tahun 2020 juga ikut test spesialis sport medicine tapi juga belum lolos.

“Tetap percaya jalannya di olahraga dan semangat akan mencoba lagi”kata Tommy penuh keyakinan.

Dokter muda ini juga mempunyai hobby olahraga lari dan tentu saja sepakbola. Terkenal juga sebagai salah satu penggemar berat legenda Germany yakni Philipp Lahm. Puluhan jersey mantan kapten tim Panser dikoleksinya.

The post Dokter Tommy Incar Spesialis Sport Medicine appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
39880
Kondisi Pemain Persebaya Menurut Dokter Tim https://emosijiwaku.com/2020/09/03/kondisi-pemain-persebaya-menurut-dokter-tim/ Thu, 03 Sep 2020 07:21:09 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=33801 Semua pemain yang sudah menjalani swab test sebelumnya menurut dokter Pratama Wicaksana dalam keadaan sehat secara umum sejak latihan hari pertama.

The post Kondisi Pemain Persebaya Menurut Dokter Tim appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Intensitas latihan Persebaya semakin ditingkatkan. Aji Santoso pelatih kepala tim terus menggembleng fisik pemain.Pratama Wicaksana dokter tim juga terus mengawasi semua kondisi pemain.

Semua pemain yang sudah menjalani swab test sebelumnya menurut dokter Pratama Wicaksana dalam keadaan sehat secara umum sejak latihan hari pertama.

“Tidak ada keluhan setelah tiga hari latihan. Sehat semua”kata dokter Tommy panggilan akrabnya kemarin Rabu (2/1).

Menurut dokter yang hobby lari ini semua program untuk mengembalikan kebugaran pemain sudah disusun oleh tim pelatih. Untuk nutrisi dan makanan yang disediakan di mes sudah cukup.

“Dari saya tinggal support sesuai kebutuhan masing-masing pemain. Umum saja kok, porsi dominan adalah vitamin C” terangnya.

Sementara itu perkembangan kondisi M Syaifudin tetap dibawah pengawasan tim dalam pemulihan pasca operasi. Sedangkan Ernando Ari masih dibawah pengamatan dokter tim nasional.(bim)

The post Kondisi Pemain Persebaya Menurut Dokter Tim appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
33801
Kondisi Ernando Ari Pasca Operasi Bahu https://emosijiwaku.com/2020/08/21/kondisi-ernando-ari-pasca-operasi-bahu/ Fri, 21 Aug 2020 01:45:37 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=33689 Ernando Ari salah satu penjaga gawang Persebaya telah menjalani operasi bahu pada hari Rabu (19/8) lalu. Cidera Ernando dialaminya saat sedang berlatih bersama tim nasional U-19 di Jakarta.

The post Kondisi Ernando Ari Pasca Operasi Bahu appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ernando Ari salah satu penjaga gawang Persebaya telah menjalani operasi bahu pada hari Rabu (19/8) lalu. Cidera Ernando dialaminya saat sedang berlatih bersama tim nasional U-19 di Jakarta.

Perkembangan terbaru kondisi Ernando pemain asal Semarang pasca operasi secara umum bagus. Hal ini disampaikan langsung oleh dokter tim Persebaya Pratama Wicaksana kepada Emosijiwaku pagi ini Jumat (21/8).

“Saya komunikasi dengan Nando sebelum dan sesudah operasi. Kondisinya secara umum bagus. Untuk update detilnya belum karena posisi dia masih bersama timnas”terang dokter yang akrab dipanggil Tommy ini.

Masih menurut Tommy, untuk Nando yang operasi pada bahu diperkirakan kurang dari empat bulan bisa kembali lagi. Hanya saja kembali lagi karena posisi pemain masih berada di tim nasional untuk detail kondisi serta program pemulihan tim dokter timnas yang lebih mengerti.

Ernando Ari adalah satu dari tiga pemain Persebaya yang berada di tim nasional U-19 bersama Supriadi dan Rizky Ridho Ramadhani.(bim)

The post Kondisi Ernando Ari Pasca Operasi Bahu appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
33689