ernando ari Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/ernando-ari/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Thu, 10 Mar 2022 13:07:59 +0000 en-US hourly 1 145948436 Hari Ini Ernando Jadi Hero https://emosijiwaku.com/2022/03/10/hari-ini-ernando-jadi-hero/ Thu, 10 Mar 2022 13:07:59 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41717 Dramatis. Persebaya meraih kemenangan atas Persik Kediri melalui gol tunggal Taisei Marukawa menit ke 76

The post Hari Ini Ernando Jadi Hero appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Dramatis. Persebaya meraih kemenangan atas Persik Kediri melalui gol tunggal Taisei Marukawa menit ke 76.

Kemenangan ini patut disyukuri karena menjadi modal yang sangat penting untuk menghadapi empat laga tersisa musim ini. Hal itu diungkapkan Aji Santoso kepada media seusai laga yang didampingi oleh Samsul Arif.

“Alhamduillah. Saya memasukkan Marukawa dan bisa cetak gol. Ini modal baik untuk laga berikutnya,”kata Aji.

Sementara Samsul Arif yang tadi turun di babak kedua menggantikan Arsenio Valpoort senada dengan Aji sangat bersyukur atas hasil tiga poin malam ini.

“Pertandingan lumayan berat, hadapi tim yang bagus, mereka bisa menekan kita, kita syukuri kemenangan ini,” terang Samsul.

Satu penyelamatan gemilang Ernando Ari penjaga gawang Persebaya menit ke-90 membuat dia diberi apresiasi khusus oleh Aji Santoso.

“Ernando tidak hari ini saja dia tampil cukup konsisten. Hari ini dia hero,” pungkas Aji terkait penampilan penjaga gawang asal Semarang ini.

The post Hari Ini Ernando Jadi Hero appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41717
Ernando Targetkan Tidak Kebobolan https://emosijiwaku.com/2021/09/14/ernando-targetkan-tidak-kebobolan/ Tue, 14 Sep 2021 12:11:12 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41095 Ernando Ari penjaga gawang Persebaya terpilih sebagai pemain muda terbaik pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022.

The post Ernando Targetkan Tidak Kebobolan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ernando Ari penjaga gawang Persebaya terpilih sebagai pemain muda terbaik pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022.

Penjaga gawang asal Semarang berusia 19 tahun ini menunjukkan penampilan yang menawan saat Persebaya mengalahkan Persikabo (11/9).

“Ya bersyukur mendapat predikat itu. Saya tidak lupa semua karena bantuan tim, teman-teman dan doa orangtua,”kata Nando.

Sebelumnya seusai Persebaya kalah dari Borneo FC pada pekan pertama , banyak kritikan yang diterima oleh Ernando terkait penampilan perdananya. Tetapi semua dibalas dengan penampilan baik pada pekan kedua.

“Ya intinya saya bisa buktikan, saya tidak memikirkan itu yang penting bermain baik buat tim dan keluarga dengan baik,”tambah Nando tentang kritikan tentang dirinya.

Dukungan dari rekan satu tim juga membuat penjaga gawang mud aini cepat bangkit dan fokus menghadapi laga-laga berikutnya. Untuk laga pekan ketiga menghadapi PSM Makasar dirinya mempunyai target pribadinya.

“Semoga clean sheet dan mendapatkan tiga poin,”pungkas Nando.

 

The post Ernando Targetkan Tidak Kebobolan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41095
Ernando Ari Tetap Di Persebaya https://emosijiwaku.com/2020/09/08/ernando-ari-tetap-di-persebaya/ Tue, 08 Sep 2020 03:04:14 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=36112 Ernando Ari Sutaryadi salah satu penjaga gawang muda yang dimiliki Persebaya. Saat ini sedang dalam pemulihan seusai operasi bahu.

The post Ernando Ari Tetap Di Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ernando Ari Sutaryadi salah satu penjaga gawang muda yang dimiliki Persebaya. Saat ini sedang dalam pemulihan seusai operasi bahu.

Beredar kabar karena cidera tersebut Nando begitu biasa disapa, pemain ini tidak lagi menjadi bagian dari tim Green Force. Nando memang harus istirahat lebih dari empat bulan kedepan seperti yang dikemukakan oleh pelatih kipper Persebaya Benyamin van Breukelen.

Rumor tentang Nando ditepis oleh menejer Persebaya Candra Wahyudi yang memastikan bahwa pemain asal Semarang ini tetap menjadi bagian Persebaya.

”Nando masih akan bersama kita.  Dia termasuk salah satu pemain yang miliki kontrak panjang,” tegas Candra Wahyudi dikutip dari laman resmi klub.

Saat ini Nando dalam pengawasan dokter tim nasional. Karena cideranya didapatkan saat berlatih bersama timnas U19. Sampai akhirnya tidak dibawa ke Kroasia bersama timnas.

”Nando harus memulihkan cederanya dengan sebaik-baiknya. Kita support ia untuk itu.Nando kemarin telepon juga menanyakan ini. Posisi dia masih pemain Persebaya. Apapun kondisinya, kami akan bertanggung jawab. Nando masih bagian dari Persebaya untuk beberapa tahun ke depan sesuai kontrak,” tegasnya.

Saat ini Persebaya memiliki tiga penjaga gawang. Dua lainnya yakni Rivky Mokodompit dan Angga Saputra. Persebaya berencana menambah lagi penjaga gawang untuk didaftarkan dan melapisi kedua pemain yang ada.(bim)

The post Ernando Ari Tetap Di Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
36112
Kondisi Ernando Ari Pasca Operasi Bahu https://emosijiwaku.com/2020/08/21/kondisi-ernando-ari-pasca-operasi-bahu/ Fri, 21 Aug 2020 01:45:37 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=33689 Ernando Ari salah satu penjaga gawang Persebaya telah menjalani operasi bahu pada hari Rabu (19/8) lalu. Cidera Ernando dialaminya saat sedang berlatih bersama tim nasional U-19 di Jakarta.

The post Kondisi Ernando Ari Pasca Operasi Bahu appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ernando Ari salah satu penjaga gawang Persebaya telah menjalani operasi bahu pada hari Rabu (19/8) lalu. Cidera Ernando dialaminya saat sedang berlatih bersama tim nasional U-19 di Jakarta.

Perkembangan terbaru kondisi Ernando pemain asal Semarang pasca operasi secara umum bagus. Hal ini disampaikan langsung oleh dokter tim Persebaya Pratama Wicaksana kepada Emosijiwaku pagi ini Jumat (21/8).

“Saya komunikasi dengan Nando sebelum dan sesudah operasi. Kondisinya secara umum bagus. Untuk update detilnya belum karena posisi dia masih bersama timnas”terang dokter yang akrab dipanggil Tommy ini.

Masih menurut Tommy, untuk Nando yang operasi pada bahu diperkirakan kurang dari empat bulan bisa kembali lagi. Hanya saja kembali lagi karena posisi pemain masih berada di tim nasional untuk detail kondisi serta program pemulihan tim dokter timnas yang lebih mengerti.

Ernando Ari adalah satu dari tiga pemain Persebaya yang berada di tim nasional U-19 bersama Supriadi dan Rizky Ridho Ramadhani.(bim)

The post Kondisi Ernando Ari Pasca Operasi Bahu appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
33689
Ernando Ari Akan Jalani Operasi Besok https://emosijiwaku.com/2020/08/18/ernando-ari-akan-jalani-operasi-besok/ Tue, 18 Aug 2020 14:34:07 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=33684 Ernando Ari salah satu penjaga gawang Persebaya mengalami cedera bahu saat menjalani pemusatan latihan bersama timnas Indonesia U-19. Menurut rencana besok Rabu (19/8) akan menjalani operasi.

The post Ernando Ari Akan Jalani Operasi Besok appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ernando Ari salah satu penjaga gawang Persebaya mengalami cedera bahu saat menjalani pemusatan latihan bersama timnas Indonesia U-19. Menurut rencana besok Rabu (19/8) akan menjalani operasi.

“Iya benar, saya mengalami cedera. Waktu itu pada saat latihan timnas dan saat reflek bola keras tangan gak siap jadinya langsung salah,” ungkap Nando dikutip dari laman resmi klub persebaya.id

Saat ini Nando sedang dalam proses pemulihan cedera.

“Kondisinya ya Alhamdulillah sudah mendingan tapi saya akan menjalani operasi besok,”terang Nando.

Kabar cedera Nando juga sudah sampai ke telinga pelatih kiper Persebaya, Benyamin Van Breukelen. Dirinya menyayangkan cedera yang didapatkan Nando saat TC bersama timnas.

“Saya sudah dengar tentang cedera yang dialami Nando. Saya sudah telepon anaknya dan dia mengatakan ke saya cederanya sama seperti yang sebelum-sebelumnya,”terangnya.

Ernando merupakan pemain kedua Persebaya yang cidera dan dioperasi saat menjalani latihan bersama timnas. Sebelumnya adalah Ruy Arianto dari timnas U-16 yang dipersiapkan untuk Piala Asia U-16.

The post Ernando Ari Akan Jalani Operasi Besok appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
33684
Empat Pemain Persebaya U-20 Bakal Hadapi Klub Junior Papan Atas Eropa https://emosijiwaku.com/2019/11/27/empat-pemain-persebaya-u-20-bakal-hadapi-klub-junior-papan-atas-eropa/ Wed, 27 Nov 2019 04:04:40 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=28648 Menjadi juara Elite Pro Academy Liga 1 U-20 membuat para pemain Persebaya U-20 banjir panggilan tim nasional.

The post Empat Pemain Persebaya U-20 Bakal Hadapi Klub Junior Papan Atas Eropa appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Menjadi juara Elite Pro Academy Liga 1 U-20 membuat para pemain Persebaya U-20 banjir panggilan tim nasional. Setelah Ernando Ari, Rizky Ridho, M. Supriadi, dan Bylian dipanggil timnas U-19 di kualifikasi Piala Asia U-19 serta M. Supriadi yang menjadi kapten di timnas pelajar U-18, kali ini empat pemain Persebaya U-20 terpilih sebagai anggota Indonesia All Star yang akan berlaga dlaam ajang International U-20 Tournament Bali 2019 pada 1-7 Desember mendatang. Mereka adalah Ernando Ari, Rizky Ridho, Supriadi, dan Vengko Armedya.

Keempat pemain tersebut akan mendapatkan kesempatan berharga menghadapi pemain-pemain junior dari klub besar di Eropa. Tiga klub besar Eropa akan menjadi lawan Rizky Ridho dkk. Yakni Arsenal, Real Madrid dan Inter Milan. Selain itu, pelatih Persebaya U-20 Uston Nawawi juga terplih menjadi tim pelatih dari Indonesia All Star. (mni)

Skuad Indonesia All Star:

  1. Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya)
  2. Rizky Sudirman (Persija)
  3. Raka Surya Andika (Bali United)
  4. Rizky Ridho (Persebaya)
  5. Bagas Kaffa (Barito Putera)
  6. Putra Rumfabe (Persipura)
  7. M. Salman Alfarid (Diklat Ragunan)
  8. Ikhsan Hidayah (Bhayangkara FC)
  9. Braif Fatari (Persija)
  10. David Maulana (Barito Putera)
  11. Fajar Fathurahman (ASAD)
  12. Beckham Putra (Persib)
  13. Theofillo Numeri (Persipura)
  14. M Supriadi (Persebaya)
  15. Riza A Zidane (Persiba)
  16. Kanu Helmiawan (Babel United)
  17. Rizky Eka (PSM Makassar)
  18. Irfan Jauhari (Bali United)
  19. Kahar Muzakkar (Barito Putera)
  20. I Kadek Dimas (Bali United)
  21. Bagus Kahfi (Barito Putera)
  22. Vengko Armedya (Persebaya)

The post Empat Pemain Persebaya U-20 Bakal Hadapi Klub Junior Papan Atas Eropa appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
28648
Ernando Ari, Penerus Agus Murod Alfarizi di Persebaya? https://emosijiwaku.com/2019/01/04/ernando-ari-penerus-agus-murod-alfarizi-di-persebaya/ Fri, 04 Jan 2019 05:45:14 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22941 Tim Nasional Indonesia U-16 meraih hasil gemilang tahun lalu. Mereka menjadi juara Piala AFF U-16 2018 yang dilangsungkan di Sidoarjo. Saat berlaga di AFC U-16, Timnas hanya sampai ke perempatfinal. Australia menghentikan langkah tim asuhan Fachry Husaini.

The post Ernando Ari, Penerus Agus Murod Alfarizi di Persebaya? appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Tim Nasional Indonesia U-16 meraih hasil gemilang tahun lalu. Mereka menjadi juara Piala AFF U-16 2018 yang dilangsungkan di Sidoarjo. Saat berlaga di AFC U-16, Timnas hanya sampai ke perempatfinal. Australia menghentikan langkah tim asuhan Fachry Husaini.

Salah satu pemain yang menonjol dalam tim tersebut adalah penjaga gawang Ernando Ari Sutaryadi. Selepas dua turnamen, Nando sapaan pemain asal Semarang ini memperkuat Persebaya di Pro Elite Academy Liga 1 U-16.

Nando mengaku mendapatkan banyak pengalaman dan bangga bisa menjadi bagian dari tim sebesar Persebaya. Persebaya sendiri pernah memiliki penjaga gawang asal Semarang. Agus Murod Alfarizi yang membawa Persebaya Juara Liga Indonesia edisi 1997 saat dilatih Rusdy Bahalwan.

“Saya bisa mendapatkan banyak pengalaman dan saya bangga sekali bisa menjadi bagian dari keluarga besar Persebaya,” kata Nando.

Menghadapi musim 2019 ini Nando masih menunggu kelanjutan kontrak dengan Persebaya. Pertengahan Januari ini ia menjadi bagian dari Timnas U-16 yang berencana berlatih di Inggris. Saat ini ia masih fokus menyelesaikan pendidikannya di PPLP Jawa Tengah.

“Saya pasti mempersiapkan mental fisik dan tehnik insyaallah saya bisa memberikan yang terbaik,” terkait kesiapannya jika nanti berangkat ke Inggris.

Akankah Nando akan menjadi penerus Agus Murod? (bim)

 

Data Diri Ernando:

Nama Lengkap: Ernando Ari Sutaryadi

Tempat Tanggal Lahir: Semarang 27 Februari 2002

Pemain idola Indonesia: Andrytani

Pemain idola luar: Buffon

Klub Idola luar: Barcelona

SSB asal: Tugu Muda

Klub sebelumnya: PPLP Jawa Tengah

The post Ernando Ari, Penerus Agus Murod Alfarizi di Persebaya? appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22941