Bonek Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/bonek/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Thu, 12 Jan 2023 19:07:37 +0000 en-US hourly 1 145948436 Bonek Tangerang Raya Koordinasi Dengan Persita Fans https://emosijiwaku.com/2023/01/13/bonek-area-tangerang-koordinasi-dengan-persita-fans/ Thu, 12 Jan 2023 18:42:27 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42996 EJ – Persebaya akan menjalani laga pekan ke-19 Liga 1 2022/2023 menghadapi tuan rumah Persita Tangerang 18 Januari 2023 di Stadion Indomilk Arena. Sebagai persiapan laga tersebut perwakilan Bonek Tangerang Raya melakukan koordinasi dengan suporter tuan rumah Viola dan perwakilan Official Fans Relation Persita di Tangerang (12/1). Koordinator lapangan Bonek Tangerang Raya Cak Bejo juga […]

The post Bonek Tangerang Raya Koordinasi Dengan Persita Fans appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya akan menjalani laga pekan ke-19 Liga 1 2022/2023 menghadapi tuan rumah Persita Tangerang 18 Januari 2023 di Stadion Indomilk Arena.

Sebagai persiapan laga tersebut perwakilan Bonek Tangerang Raya melakukan koordinasi dengan suporter tuan rumah Viola dan perwakilan Official Fans Relation Persita di Tangerang (12/1).

Koordinator lapangan Bonek Tangerang Raya Cak Bejo juga berkoordinasi dengan menejemen Persita untuk bersama menjaga kelancaran laga tersebut.

“Kami siap menjunjung tinggi sportifitas dan mendukung masing-masing tim kebanggaan,” kata Cak Bejo.

Selain itu juga berkoordinasi terkait kuota tiket untuk bonek dari luar Tangerang. Hal ini dilakukan oleh Bonek Tangerang Raya sebagai bentuk menjaga silaturahmi dengan keluarga besar suporter Persita.

Menurut Cak Bejo, Bonek Tangerang siap mendukung penuh penyelenggaraan sepak bola secara damai dan sportif dan berharap sportifitas dan soliditas antar suporter terus terjaga.

“Tidak boleh ada permusuhan di sini, semua suporter punya jiwa yang sama, meski beda klub, Bonek dan Viola saudara selamanya,” pungkas Cak Bejo.

The post Bonek Tangerang Raya Koordinasi Dengan Persita Fans appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42996
Album The Symphony of Reckless Day  Segera Rilis https://emosijiwaku.com/2023/01/12/album-the-symphony-of-reckless-day-segera-rilis/ Wed, 11 Jan 2023 17:23:09 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42985 Musik juga menjadikan sepak bola tidak berakhir hanya 90 menit saja. Di luar itu, musik menjadi media ekspresi suporter. Kemudian menghasilkan karya yang bisa dinikmati oleh siapa saja.

The post Album The Symphony of Reckless Day  Segera Rilis appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Musik selalu punya ikatan batin yang lekat dengan sepak bola. Chant-chant yang dinyanyikan suporter di tribun untuk mendukung tim kebanggaannya hingga berbagai anthem yang dimiliki klub dan event besar dunia, kian jadi penegas jika musik dan sepak bola ibarat teman serumah yang akan selalu akrab.

Musik juga menjadikan sepak bola tidak berakhir hanya 90 menit saja. Di luar itu, musik menjadi media ekspresi suporter. Kemudian menghasilkan karya yang bisa dinikmati oleh siapa saja.

Itu juga yang sudah dilakukan oleh Green Nord. Salah satu divisi Green Nord 27′ itu baru saja menyelesaikan album kompilasi yang berisikan lagu-lagu tentang Persebaya,  Surabaya dan Sepakbola. Menjadi album kompilasi pertama di Kota Pahlawan yang bertemakan sepak bola.

Album berjudul The Symphony of Reckless Day itu berisikan 10 lagu dari 10 band. Band-band berbeda genre. Berbeda latar belakang. Ada nama-nama tenar sebut saja Kobe, Blingsatan, Heavy Monster, Plester-X, hingga band seperti Monster Pengerat Wortel serta X60 Jaran.

Public Relation Project The Symphony of Reckless Day Arya Nugraha mengatakan album ini sebenarnya sudah digarap sejak pertengahan tahun 2021. Namun mengendap cukup lama hingga akhirnya bisa dirilis dalam waktu dekat.

”Penggarapan album ini tidak main-main. Tidak asal-asalan. Kami benar-benar memperhitungkan semuanya dengan matang. Mulai dari sound hingga kualitas rekamannya,” jelasnya melalui rilis yang Emosijiwaku terima.

Green Nord mengatakan Surabaya yang pernah jadi barometer musik rock sejatinya tertinggal cukup jauh untuk urusan album kompilasi soal sepak bola. Karena itu, album kompilasi The Symphony of Reckless Day ini bisa jadi langkah awal agar musik dan sepak bola Kota Pahlawan bisa mengejar ketertinggalannya.

”Walau ini album kompilasi pertama soal sepak bola di Surabaya. Tapi secara kualitas tidak bisa dipandang sebelah mata,” tegasnya.

Rencananya, awal Januari, Album kompilasi The Symphony of Reckless Day akan dilaunching. Beberapa band yang jadi pengisi album ikut tampil dalam perilisannya.

”Semoga album ini bisa jadi jawaban atas penantian sekian lama soal Musik dan sepak bola di Surabaya,” pungkas Arya.

Track List ‘The Symphony of Reckless Day’

  1. Bangunlah Jiwamu! – LET’S GO CMON BABY
  2. Mars Untuk Pemenang – PLESTER-X
  3. Kapten – KOBE
  4. Ramah Kotaku – DEBU JALANAN
  5. Satu Nyali Wani – GIVE ME MONA
  6. Surabaya Selamanya – HEAVY MONSTER
  7. Kita Surabaya – BLINGSATAN
  8. Bola Jalanan – MONSTER PENGERAT WORTEL
  9. Dilarang Kalah – X60 JARAN
  10. A Hero City Rules – WOLFFEET

The post Album The Symphony of Reckless Day  Segera Rilis appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42985
Mahakarya Bonek Campus : Spirit of 2004 https://emosijiwaku.com/2022/11/16/mahakarya-bonek-campus-spirit-of-2004/ Wed, 16 Nov 2022 14:45:59 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42687 Mahakarya Bonek Campus yang ke-4 akan diselenggarakan pada hari Minggu 20 November 2022. Lokasinya di Kayoon Hertage Surabaya.

The post Mahakarya Bonek Campus : Spirit of 2004 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Mahakarya Bonek Campus yang ke-4 akan diselenggarakan pada hari Minggu 20 November 2022. Lokasinya di Kayoon Hertage Surabaya.

Untuk tema Mahakarya Bonek Campus kali ini adalah mengusung semangat Persebaya juara terakhir kalinya pada kompetisi teratas sepak bola yakni “Spirit of 2004”.

Sedangkan tujuannya adalah untuk memberikan aroma nostalgia era kejayaan Persebaya tempo lampau kepada para suporter Persebaya. Dan juga memberikan semangat kejayaan kepada para generasi pemain Persebaya saat ini.

Beberapa kegiatan sudah dipersiapkan yakni pameran, talk show, perform band.

Pameran akan menyajikan beberapa jersey, tiket pertandingan, artikel berita, piala dan banyak lagi terkait memori juara 2004.

Sementara yang menarik pada sesi talkshow dijadwalkan hadir ada Jaksen F Tiago yang saat itu sebagai pelatih Persebaya, Chairil Anwar, Uston Nawawi, Sutrisno Beny, Maruf El Rumi (wartawan) dan Rudi Jamrud,

Sedangkan untuk band yang akan tampil diantaranya The Road Cutters (Mojokerto), Skabrey dan Stand for Pride.

Open gate Mahakarya Bonek Campus akan dimulai pukul 13.00 WIB.

The post Mahakarya Bonek Campus : Spirit of 2004 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42687
UM Surabaya Beri Beasiswa Pendidikan Untuk Komunitas Bonek https://emosijiwaku.com/2022/08/09/um-surabaya-beri-beasiswa-pendidikan-untuk-komunitas-bonek/ Tue, 09 Aug 2022 09:58:50 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42328 Sebagai Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) yang mempunyai komitmen tinggi untuk ikut serta dalam memajukan sepak bola di Indonesia, Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) menggelar kuliah tamu bersama Aji Santoso

The post UM Surabaya Beri Beasiswa Pendidikan Untuk Komunitas Bonek appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Sebagai Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) yang mempunyai komitmen tinggi untuk ikut serta dalam memajukan sepak bola di Indonesia, Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) menggelar kuliah tamu bersama Aji Santoso Pelatih Persebaya Surabaya dengan tema “Membaca Masa Depan Sepak Bola di Indonesia : dari Sekolah Sepak Bola hingga Kaderisasi Pemain Muda” di Gedung At-Tauhid Tower pada Selasa (9/8/22)

Acara kuliah tamu yang dibuka secara umum tersebut diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan mulai dari mahasiswa, pelajar, bonek, bonita hingga Bonek Disaster Response Team (BDRT).

Rektor UM Surabaya Sukadiono menjelaskan bahwa kuliah tamu bersama Pelatih Persebaya merupakan agenda kali pertama yang dilakukan UM Surabaya sejak menjalin kerjasama di tahun ketiga.

“Pada kesempatan kuliah tamu ini UM Surabaya akan memberikan beasiswa secara langsung kepada Bonek Disasters Respons Team (BDRT)secara langsung,”jelas Suko Selasa (9/8/22)

Diketahui BDRT merupakan Paramedic Tim serta SAR yang ada di bawah naungan Green Nord 27, salah satu suporter Persebaya penghuni tribun utara saat Persebaya menggelar laga di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Selain memiliki kemampuan SAR yang dibutuhkan saat terjadi bencana alam, BDRT juga mendirikan posko kesehatan yang selalu siap memberikan penanganan tim medis kepada para supporter pada setiap match home.

Menurut Suko, pemberian beasiswa kepada BDRT bukan tanpa alasan. Suko menegaskan bahwa pemberian beasiswa ini merupakan komitmen universitas dalam membangun sumber daya unggul khususnya di level supporter.

“Kedepannya universitas ingin memperkuat komunitas kebencanaan terkait supporter di Indonesia yang keberadaanya masih belum ada dan perlu mendapatkan perhatian serius,”imbuhnya lagi.

Tak hanya itu, program beasiswa ini juga bertujuan untuk memberikan dukungan kepada BDRT dalam hal pendidikan agar setiap orang mendapatkan kesempatan untuk berkuliah baik jenjang sarjana atau diploma.

Suko juga menegaskan penerima beasiswa BDRT di UM Surabaya akan dibebasakan biaya pendidikan kecuali Fakultas Kedokteran (FK). Persyaratannya pun cukup mudah yakni hanya dengan menunjukkan kartu Persebaya Selamanya maka universitas akan memproses untuk mendapatkan beasiswa, tentunya dengan melalui tahapan ujian masuk seperti calon mahasiswa lainnya.

Terakhir, Suko mengajak kepada Bonek Disaster Response Team (BDRT) untuk bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya karena UM Surabaya saat ini sudah memasuki gelombang 3.

“Aksi kemanusiaan yang dilakukan BDRT ketika mengambil peran saat terjadi bencana nasional maupun daerah perlu kita apresiasi secara nyata dengan memberikan support pendidikan secara penuh,”tutupnya.

The post UM Surabaya Beri Beasiswa Pendidikan Untuk Komunitas Bonek appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42328
Protes Jadwal Liga Hari Ini Bonek Turun ke Jalan https://emosijiwaku.com/2022/08/09/protes-jadwal-liga-hari-ini-bonek-turun-ke-jalan/ Mon, 08 Aug 2022 23:08:05 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42320 Bonek suporter Persebaya menurut rencana akan turun ke jalan guna melakukan protes kepada PSSI, PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan Indosiar selaku pemilik hak siar kompetisi Liga 1 2022/2023. Aksi bonek akan dilakukan hari ini Selasa (9/8) mengambil lokasi di kantor Indosiar, Surabaya Barat.

The post Protes Jadwal Liga Hari Ini Bonek Turun ke Jalan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Bonek suporter Persebaya menurut rencana akan turun ke jalan guna melakukan protes kepada PSSI, PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan Indosiar selaku pemilik hak siar kompetisi Liga 1 2022/2023. Aksi bonek akan dilakukan hari ini Selasa (9/8) mengambil lokasi di kantor Indosiar, Surabaya Barat.

Andi Kristianto koordinator aksi sudah melayangkan surat pemberitahuan kegiatan ini ke Polrestabes Surabaya beberapa waktu lalu. Dalam suratnya diperkirakan 5000 bonek akan ikut aksi ini. Aksi ini memprotes jadwal Liga 1 2022/2023 yang terlalu malam. Tidak hanya untuk Persebaya tetapi secara keseluruhan jadwal tersebut sangat merugikan.

“Tuntutan kami, pertandingan kandang (home) Persebaya diadakan maksimal jam 19.00 WIB. Tidak ada tawar-menawar. #Wani,” kata Andi yang dituliskan di akun Twitternya Senin (8/8) kemarin.

LIB sebagai operator liga musim ini membuat jadwal sepak mula yang dimulai pada pukul 20.30 WIB. Jadwal inilah yang oleh Presiden Persebaya dalam tulisan Happy Wednesday dikatakan sebagai “Sepak bola Kemalaman”. Tidak itu saja Aji Santoso pelatih Persebaya mengatakan jadwal tersebut tidak baik untuk recovery pemain.

Merespons tuntutan Bonek itu, Dirut PT LIB, Akhmad Hadian Lukita akan mempertimbangkan aspek industri perihal penentuan jadwal pertandingan. Lukita mengatakan PT LIB dan pihak broadcaster harus menyesuaikan jadwal pertandingan dengan kegiatan sponsorhip.

“Semua penentuan waktu kick off sudah dikomunikasikan dengan broadcaster. Kerena broadcast butuh waktu untuk persiapan promo dan sebagainya,” kata Lukita dikutip dari INews Senin (8/8).

The post Protes Jadwal Liga Hari Ini Bonek Turun ke Jalan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42320
Bonek Berkomitmen Jaga Persebaya, Saatnya Persebaya Beri Kemenangan https://emosijiwaku.com/2022/08/01/bonek-berkomitmen-jaga-persebaya-saatnya-persebaya-beri-kemenangan/ Mon, 01 Aug 2022 03:06:29 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42258 Hari ini Senin (1/8) akan dilangsungkan laga kendang perdana Persebaya menghadapi Persita pada kompetisi Liga 1 2022/2023 di Gelora Bung Tomo.

The post Bonek Berkomitmen Jaga Persebaya, Saatnya Persebaya Beri Kemenangan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Hari ini Senin (1/8) akan dilangsungkan laga kendang perdana Persebaya menghadapi Persita pada kompetisi Liga 1 2022/2023 di Gelora Bung Tomo.

Jelang laga yang akan dimulai pada pukul 20.30 WIB bonek suporter Persebaya melalui perwakilan empat tribunnya di akun media sosialnya berkomitmen untuk menjaga agar laga berjalan lancar dan tidak ada denda ataupun sanksi untuk Persebaya.

Kampanye mulai dilakukan adalah, no flare, no petasan, no kembang api, no smoke bombs, sampai no racism sampai kompetisi selesai.

Akun media sosial Green Nord 27 menuliskan :

𝗪𝗔𝗥𝗡𝗜𝗡𝗚!!!

Kepada semua dulur-dulur Bonek sejagat raya, mohon dalam liga 1 musim ini sudah kita sepakati semua elemen Tribun kalau 𝙁𝙇𝘼𝙍𝙀, 𝙆𝙀𝙈𝘽𝘼𝙉𝙂 𝘼𝙋𝙄, 𝙋𝙀𝙏𝘼𝙎𝘼𝙉, 𝙎𝙈𝙊𝙆𝙀 𝘽𝙊𝙈𝙎, 𝙎𝙋𝘼𝙉𝘿𝙐𝙆 𝙍𝘼𝙎𝙄𝙎 adalah musuh kita bersama.

Sedangkan tribun Gate Jhoner 21 memberi pesan kepada bonek :

Jaga Persebaya agar tidak menjadi ladang uang PSSI.

Hindari membawa hal – hal yang telah tertuang di regulasi Liga yang sekiranya bisa dijadikan bahan komdis untuk “memeras” klub kebanggaan kita ini.

Karena penggunaan Flare, Smoke Bom, Petasan, Laser dan spanduk rasis akan dikenakan sanksi dan denda oleh federasi melalui komdis.

Tribun Kidul dan Tribun Timur juga senada dengan Green Nord 27 dan Gate Jhoner 21 mengatakan bahwa sanksi dan denda adalah musuh kita bersama.

 

 

 

 

The post Bonek Berkomitmen Jaga Persebaya, Saatnya Persebaya Beri Kemenangan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42258
Bonek Keluarkan 5 Sikap Hayam Wuruk https://emosijiwaku.com/2022/07/27/bonek-keluarkan-5-sikap-hayam-wuruk/ Wed, 27 Jul 2022 11:45:12 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42225 EJ – Bonek melalui wadah Keluarga Besar Bonek Seluruh Indonesia hari Selasa (26/7) mengeluarkan surat pernyataan yang diberi judul Lima Sikap Hayam Wuruk. Surat tersebut ditandatangai langsung oleh empat perwakilan tribun yakni masing-masing Hasan Tiro (Tribun Timur), Devara Noumanto (Tribun Kidul), Husin Ghozali (Green Nord 27) dan Erik W (Gate Jhoner 21). Poin-poin Lima Sikap […]

The post Bonek Keluarkan 5 Sikap Hayam Wuruk appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Bonek melalui wadah Keluarga Besar Bonek Seluruh Indonesia hari Selasa (26/7) mengeluarkan surat pernyataan yang diberi judul Lima Sikap Hayam Wuruk.

Surat tersebut ditandatangai langsung oleh empat perwakilan tribun yakni masing-masing Hasan Tiro (Tribun Timur), Devara Noumanto (Tribun Kidul), Husin Ghozali (Green Nord 27) dan Erik W (Gate Jhoner 21).

Poin-poin Lima Sikap Hayam Wuruk adalah sebagai berikut:

Pertama Bonek berkomitmen secara total memberikan suport penuh bagi Persebaya.

Kedua kami sebagai suporter bersedia dan bertanggung jawab untuk sama-sama mengamankan kondusifitas tribun sepanjang Persebaya berlaga di kandang. Karena kami sadar, di luar sana, ada banyak “mata elang” dari federasi yang sudah siap mencari-cari kesalahan sebagai sumber denda. Kami tidak mau Persebaya menjadi sasaran empuk denda federasi.

Ketiga menyalakan flare di dalam stadion adalah dosa terbesar yang harus dikutuk. Dan, kami akan berjuang keras agar itu tidak terjadi.

Keempat No Tiket No Game, adalah komitmen tertinggi kami sebagai suponer Persebaya. Karena, itu adalah kontribusi terendah kami agar Persebaya bisa berlari lebih kencang. Kami menegaskan dan memastikan halwa, semua Bonek yang datang ke Stadion adalah mereka yang bertiket.

Kelima kami meminta rasionalisasi harga tiket yang tidak memberatkan Bonek. Semua laga jangan dihargai sama, melainkan disesuaikan dengan lawan dan tensi pertandingan. Ini penting, agar semua Bonek berkesempatan untuk bisa menyaksikan tim yang mereka cintai lebih dekat.

Devara Noumanto saat dikonfirmasi oleh Emosijiwaku mengatakan sikap dan tuntutan kepada menejemen ini untuk kebaikan bersama.

“Harapannya kita Persebaya dan bonek bisa berjalan bersama, tim berprestasi dan bonek mengamankan tribun,”kata pria yang lebih dikenal dengan panggilan Sinyo.

Sementara Husin Ghozali menambahkan bahwa dasar dibuatnya sikap ini juga sebagai kepedulian bonek untuk prestasi Persebaya dan juga melihat realita lapangan terkait harga tiket laga.

“Performa tim sejak pramusim sampai laga pertama belum membaik. Target lolos Asia bukan pekerjaan mudah. Sementara tentang tiket kenaikan 50 persen dirasa memberatkan jika dipatok sama ke seluruh laga,”kata Husin.

Senada dengan Husin, Erik W perwakilan Gate Jhoner 21 menyayangkan kenaikan harga tiket saat ini. Erik juga meminta para pemain berjuang sepenuhnya untuk meraih kemenangan pada setiap laga.

“Bahwasanya ini merupakan komitmen kita 4 tribun untuk total dalam mensupport Persebaya di tribun. Tapi juga kami meminta para pemain Persebaya juga total dalam memperjuangkan kemenangan demi kemenangan di setiap pertandingan,”pungkas Erik.

The post Bonek Keluarkan 5 Sikap Hayam Wuruk appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42225
Jersey Januar Eka dan Samsul Arif Akan Dilelang https://emosijiwaku.com/2022/05/23/jersey-januar-eka-dan-samsul-arif-akan-dilelang/ Mon, 23 May 2022 01:07:39 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41992 Seusai laga melalui salah satu bonek yaitu Tulus Budi berinisiatif untuk melakukan lelang dua jersey. Lelang ini murni untuk kemanusiaan.

The post Jersey Januar Eka dan Samsul Arif Akan Dilelang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Pesta bola Surabaya 729 Game dalam rangka ulang tahun kota Surabaya ke-729 tahun sudah berakhir tadi malam, Minggu (22/5).

Laga yang mempertemukan Persebaya dan Persis Solo berkesudahan 1 – 2 untuk keunggulan tim asal Solo. Puluhan ribu penonton untuk pertama kalinya bisa hadir di stadion setelah dua tahun lebih ada pandemic Covid 19.

Seusai laga melalui salah satu bonek yaitu Tulus Budi berinisiatif untuk melakukan lelang dua jersey. Lelang ini murni untuk kemanusiaan. Dua jersey yang dipilih adalah dari dua pencetak gol laga tersebut. Yakni milik Januar Eka Ramadhan striker Persebaya dan Samsul Arif dari Persis Solo.

“Kami akan lelang jersey untuk kemanusiaan,”kata Tulus Budi.

Sementara Yahya Alkatiri menejer Persebaya dan Erwin dari perwakilan Persis Solo menyambut antusias kegiatan bonek ini.

“Ya, saya dihubungi cak Tulus untuk kegiatan bonek peduli. Saya dukung kegiatan kemanusiaan ini,”kata Yahya.

Senada dengan Yahya, Erwin memberi apresiasi kegiatan tersebut.

“Saya mendukung dan memberi apresiasi kegiatan kemanusiaan ini,”tegasnya.

Untuk teknis dan waktu lelang menurut Tulus Budi akan diinfokan lebih lanjut.

The post Jersey Januar Eka dan Samsul Arif Akan Dilelang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41992
Satu Mobil Ambulance Dari Kapolrestabes Surabaya Untuk BDRT https://emosijiwaku.com/2022/05/17/satu-mobil-ambulance-dari-kapolrestabes-surabaya-untuk-bdrt/ Tue, 17 May 2022 05:54:14 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41978 Bertempat di Mapolrestabes Kapolrestabes Surabaya Kombespol Akhmad Yusep Gunawan, SH,SIK,M.H,M.Han menyerahkan bantuan satu unit mobil ambulance kepada Bonek Disaster Response Team (BDRT), Selasa (17/5).

The post Satu Mobil Ambulance Dari Kapolrestabes Surabaya Untuk BDRT appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Bertempat di Mapolrestabes Kapolrestabes Surabaya Kombespol Akhmad Yusep Gunawan, SH,SIK,M.H,M.Han menyerahkan bantuan satu unit mobil ambulance kepada Bonek Disaster Response Team (BDRT), Selasa (17/5).

BDRT adalah unit kemanusiaan dari bonek tribun utara yang berdiri Oktober 2018 lalu. Banyak kegiatan kemanusiaan sudah dilakukan baik di Surabaya luar kota bahkan luar pulau.

Penyerahan satu unit mobil Ambulance dari Kapolrestabes Surabaya kepada BDRT ini sebagai bentuk dukungan terhadap giat kemanusiaan yang selama ini dilakukan ditengah masyarakat yang membutuhkan maupun merespon dampak bencana alam diberbagai kota di Indonesia.

Tim BDRT dipimpin Koordinator lapangan R. Arif Firmansyah dan Husin Ghazali beserta 18 orang rekannya datang ke Mapolrestabes Surabaya. Sementara Kapolrestabes didampingi para pejabat utama Polrestabes Surabaya.

“Kegiatan hari ini sebagai ajang silaturahmi Polrestabes Surabaya dengan Bonek dan tindak lanjut pertemuan di Warkop Pitulikur beberapa waktu lalu. Apresiasi atas kiprah Bonek selama ini dalam giat sosial masyarakat dan semoga dapat menjadi inspirasi bagi suporter bola lainnya,”kata Akhmad Yusep.

Menurut Yusep ini merupakan wujud nyata bantuan Polrestabes Surabaya kepada tim BDRT.

“Semoga bermanfaat bagi Bonek dan warga Surabaya,”harap perwira dengan melati tiga di pundaknya.

Selain itu untuk menyambut ulang tahun Persebaya yang ke 95 pada 18 Juni 2022 nanti Yusep juga tidak lupa mengucapkan selamat.

“Selamat HUT Persebaya ke 95, semoga sukses dan menjadi juara dengan dukungan Bonek yang sekarang semakin solid dan dewasa serta mampu menjaga ketertiban. Sebagai Kapolrestabes Surabaya merasa bangga menjadi bagian dari warga Surabaya dan Bonek,”tambahnya.

Selanjutnya dilakukan penyerahan kunci secara simbolis dari Kapolrestabes Surabaya kepada Koordinator Arif Firmansyah dan dilanjutkan pengecekan mobil.

“Kami bersyukur dan mengucapkam terima kasih kepada Kapolrestabes Surabaya atas bantuan satu unit mobil Ambulance ini,”kata Husin Ghazali.

Mobil ini menurut Husin peruntukannya akan digunakan gratis bagi warga masyarakat Surabaya dan Indonesia yang membutuhkan. Dan akan selalu siap dalam setiap pertandingan di Stadion GBT.

“Mobil ini akan diserahkan kepada bonek semua tribun untuk operasional gabungan di tim Bonek Peduli,”tambah Arif Firmansyah.

Peruntukan Ambulance yang saat ini diterima Tim BDRT akan diserahkan kepada Bonek All Tribun dengan membentuk tim gabungan menjadi Tim Bonek Peduli.

 

The post Satu Mobil Ambulance Dari Kapolrestabes Surabaya Untuk BDRT appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41978
Kasus di Lumajang Mendapat Atensi Polda Jatim https://emosijiwaku.com/2022/02/26/kasus-di-lumajang-mendapat-atensi-polda-jatim/ Sat, 26 Feb 2022 08:10:05 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41643 Pasca laga Persebaya menghadapi Arema FC pada hari Rabu (23/2) lalu terjadi beberapa insiden di Jawa Timur.

The post Kasus di Lumajang Mendapat Atensi Polda Jatim appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Pasca laga Persebaya menghadapi Arema FC pada hari Rabu (23/2) lalu terjadi beberapa insiden di Jawa Timur.

Di Malang, sekelompok Aremania menyerang kediaman pelatih Persebaya, Aji Santoso. Di Blitar ada tempat nonton bareng yang dilempari. Paling parah di Lumajang, ada seorang Bonek yang jadi korban pembacokan.

Pembacokan itu terjadi beberapa saat setelah pertandingan. Korbannya Alwi Shihab, Bonek Lumajang berusia 16 tahun. Ia mengalami luka bacok di bagian tangan, perut, dan pantat. Diduga pelakunya adalah Aremania, dilihat dari atribut yang mereka kenakan.

Menyikapi hal tersebut keluarga besar Bonek telah melaporkan kejadian khususnya di Lumajang ke kepolisian setempat. Jalur yang ditempuh bonek mendapatkan apresiasi dari Polda Jawa Timur.

Itu terkait dengan sikap dewasa pendukung Persebaya Surabaya itu dalam menanggapi kasus kekerasan yang menimpa salah satu anggota mereka. Ya, Bonek lebih memilih jalur penyelesaian hukum daripada melakukan aksi balas dendam.

“Kami apresiasi sikap dewasa para Bonek yang menempuh jalur hukum dalam menyelesaikan masalah. Apa yang dilakukan oleh Bonek itu harus menjadi contoh bagi suporter yang lain,” kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Dirmanto saat menerima perwakilan Manajemen Persebaya dan Koordinator Tribun di Kantor Polda Jatim Jumat sore (25/2) dikutip dari laman resmi klub.

Para koordinator tribun dan manajemen Persebaya datang ke Polda Jatim sebagai upaya untuk memastikan keamanan dan kondusifitas di Surabaya dan kota-kota lain.

Kordinator tribun masing masing diwakili oleh Husein Ghozali (Green Nord), Sinyo Devara (Tribun Kidul Suroboyo), dan Hasan Tiro (Tribun Timur).

Dirmanto pun berjanji bahwa pihak kepolisian akan bekerja lebih cepat untuk menyelesaikan kekerasan yang dilakukan oleh Aremania itu.

“Masalah ini sudah menjadi atensi kami di Polda Jatim. Percayakan semuanya ke kami, jadi yang di daerah kami berharap semua bisa tenang dan tidak terprovokasi,” tegasnya.

Sementara itu pengacara Persebaya, Yusron Marzuki berharap bahwa, Aremania yang diduga melakukan kekerasan kepada anggota Bonek di Lumajang tersebut untuk segera menyerahkan diri.

“Berani berbuat harus berani bertanggung jawab. Dan jangan berlindung dibalik rivalitas suporter untuk seenaknya melakukan kejahatan,” kata Yusron.

”Karena ini negara hukum, kami percayakan saja masalah ini ke penegak hukum. Kami melawan kekerasan kepada anggota kami, tapi dengan cara terhormat,” kata Hasan Tiro salah satu perwakilan bonek.

The post Kasus di Lumajang Mendapat Atensi Polda Jatim appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41643