timnas Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/timnas/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Sun, 18 Dec 2022 02:37:31 +0000 en-US hourly 1 145948436 Harga Tiket dan 23 Pemain Timnas AFF 2022 https://emosijiwaku.com/2022/12/18/harga-tiket-dan-23-pemain-timnas-aff-2022/ Sun, 18 Dec 2022 02:37:31 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42843 EJ – Piala AFF 2022 akan digelar mulai 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023 mendatang. Pada ajang tersebut, Indonesia berada di Grup A bersama Kamboja, Brunei Darussalam, Thailand, dan Filipina. Timnas Indonesia akan melakoni dua laga kandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta untuk turnamen Piala AFF 2022. Dua laga tersebut yakni […]

The post Harga Tiket dan 23 Pemain Timnas AFF 2022 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Piala AFF 2022 akan digelar mulai 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023 mendatang. Pada ajang tersebut, Indonesia berada di Grup A bersama Kamboja, Brunei Darussalam, Thailand, dan Filipina.

Timnas Indonesia akan melakoni dua laga kandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta untuk turnamen Piala AFF 2022. Dua laga tersebut yakni melawan Kamboja (23/12) dan Thailand (29/12).

Dua laga kandang ini secara resmi boleh dihadiri penonton secara terbatas. Sekjen PSSI Yunus Nusi mengatakan bahwa pihaknya menjual tiket terbatas sesuai surat izin dari Polri yang bernomor: SI/430/XII/YAN.2.1./2022/BAINTELKAM tanggal 18 Desember 2022.

“Penjualan tiket semuanya online via tiket.com mulai hari ini. Kami juga memberikan harga special pre-sale alias harga yang sangat khususl untuk penonton. Kami berharap penjualan tiket lancar dan tidak ada kendala. Bagi penonton yang datang kami harap tertib serta mengikuti peraturan yang berlaku di SUGBK,” kata Yunus Nusi.

Sementara itu dua pemain Persebaya terpilih diantara 23 nama pemain pilihan Shin Tae-yong untuk didaftarkan sebagai skuad Indonesia pada Piala AFF 2022.

Berikut 23 nama yang terpilih :

  1. Nadeo Argawinata – Bali United
  2. Muhammad Riyandi – Persis Solo
  3. Syahrul Fadillah – Persikabo 1973
  4. Rizky Ridho – Persebaya Surabaya
  5. Pratama Arhan – Tokyo Verdy
  6. Jordi Amat – Johor Darul Takzim
  7. Asnawi Mangkualam – Ansan Greeners
  8. Fachruddin Aryanto – Madura United
  9. Edo Febriansyah – Rans Nusantara FC
  10. Hansamu Yama – Persija
  11. Rachmat Irianto – Persib Bandung
  12. Marselino Ferdinan – Persebaya Surabaya
  13. Ricky Kambuaya – Persib Bandung
  14. Syahrian Abimanyu – Persija Jakarta
  15. Yakob Sayuri – PSM Makassar
  16. Marc Klok – Persib Bandung
  17. Witan Sulaeman – AS Trencin
  18. Saddil Ramdani – Sabah FC
  19. Egy Maulana Vikri – Vion Zlaté Moravce
  20. Muhammad Rafli – Arema FC
  21. Ilija Spasojevic – Bali United
  22. Ramadhan Sananta – PSM Makassar
  23. Dendy Sulistyawan – Bhayangkara FC

 

Berikut harga special tiket tim nasional Piala AFF:

 

VIP West A; 1 juta ➡ 500 ribu

VIP West B; 1 juta ➡ 500 ribu

VIP East; 750 ribu ➡ 350 ribu

Main East (Timur Utama); 500 ribu ➡ 250 ribu

Category 1; 250 ribu ➡ 150 ribu

West A ➡ 150 ribu

West B ➡ 150 ribu

East A ➡ belum dijual

East B ➡ 150 ribu

Category 2; 125 ribu ➡ Belum dijual

Category 3; 90 ribu ➡ belum dijual

Upper Tribune (Tribun Atas)

 

 

The post Harga Tiket dan 23 Pemain Timnas AFF 2022 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42843
Marselino Ferdinan dan Aditya Arya Nugraha Bela Indonesia U-20 https://emosijiwaku.com/2022/09/13/marselino-ferdinan-dan-aditya-arya-nugraha-bela-indonesia-u-20/ Tue, 13 Sep 2022 00:55:46 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42529 Kualifikasi salah satu grup Piala AFC U-20 2023 akan dilangsungkan di Gelora Bung Tomo Surabaya pada 14-18 September 2022.

The post Marselino Ferdinan dan Aditya Arya Nugraha Bela Indonesia U-20 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Kualifikasi salah satu grup Piala AFC U-20 2023 akan dilangsungkan di Gelora Bung Tomo Surabaya pada 14-18 September 2022.

Indonesia akan berada satu grup dengan Timor Leste, Hongkong dan Vietnam. Pelatih Shin Tae-yong resmi memilih 23 pemain untuk mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-20 ini. Duan ama yang terpanggil berasal dari Persebaya yakni Marselino Ferdinan dan Aditya Arya Nugraha.

Shin Tae-yong mengatakan bahwa saat ini anak asuhnya mengalami perkembangan yang positif. Tim semakin kompak dan siap tampil di Kualifikasi Piala AFC U-20.

“Setelah beberapa hari menjalani pemusatan latihan di Jakarta dan Surabaya, kami memilih 23 pemain berdasarkan regulasi dan kebutuhan tim. Dengan materi pemain yang ada saya optimistis dapat lolos ke putaran final Piala AFC U-20 2023 mendatang,” kata Shin Tae-yong dikutip dari laman pssi.org.

Jadwal Indonesia akan mengawali laga dengan melawan Timor Leste (14/9), lalu Hongkong (16/9) dan Vietnam (18/9).

Pada kesempatan ini, Persija Jakarta menyumbangkan pemain sebanyak delapan orang. Diikuti Persis Solo, Bhayangkara FC, dan Persebaya dengan masing-masing dua orang pemain.

Berikut daftar 23 pemain Indonesia untuk  Kualifikasi Piala AFC U-20 :

  1. Cahya Supriadi – Persija Jakarta
  2. Erlangga Dwi Setyo Saputro – Persis Solo
  3. Muhammad Ferari – Persija Jakarta
  4. Dimas Juliono Pamungkas – Bhayangkara FC
  5. Ahmad Rusadi – Persela Lamongan
  6. Dia Syayid Alhawari – Persija Jakarta
  7. Kakang Rudianto – Persib Bandung
  8. Frenky Missa – Persija Jakarta
  9. Marselino Ferdinan – Persebaya Surabaya
  10. Arkhan Fikri – Arema FC
  11. Zanadin Faris – Persis Solo
  12. Achmad Maulana Syarif – Persija Jakarta
  13. Ronaldo Kwateh – Madura United
  14. Ginanjar Wahyu Ramadhani – Persija Jakarta
  15. Rabani Tasnim Siddiq – Borneo
  16. Hokky Caraka Bintang Briliant – PSS Sleman
  17. Roby Darwis – Persib Bandung
  18. Aditya Arya Nugraha – Persebaya Surabaya
  19. Barnabas Sobor – PSPS Riau
  20. Alfrianto Nico Saputro – Persija Jakarta
  21. Rahmat Beri Santoso – Barito Putera
  22. Arsa Ahmad Ramadan – Bhayangkara FC
  23. Doni Tri Pamungkas – Persija Jakarta

The post Marselino Ferdinan dan Aditya Arya Nugraha Bela Indonesia U-20 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42529
4 Pemain Persebaya Dipanggil Timnas U-20 https://emosijiwaku.com/2022/08/23/4-pemain-persebaya-dipanggil-timnas-u-20/ Tue, 23 Aug 2022 14:35:18 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=42423 Shin Tae-yong pelatih tim nasional Indonesia memanggil 36 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan persiapan Kualifikasi Piala AFC U-20 2023.

The post 4 Pemain Persebaya Dipanggil Timnas U-20 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Shin Tae-yong pelatih tim nasional Indonesia memanggil 36 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan persiapan Kualifikasi Piala AFC U-20 2023.

Latihan tim nasional ini akan dilaksanakan di Jakarta mulai 25 Agustus hingga 6 September mendatang. Dari sejumlah itu ada empat pemain Persebaya yang dipanggil tim nasional.

Mereka adalah Aditya Arya,Wahyudi, Marselino F dan M Widi Syarief. Selain Marselino pemainggilan ketiga nama lain adalah hal yang pertama.

Menejer tim Persebaya Yahya Alkatiri saat dihubungi Emosijiwaku memberikan informasi jika Persebaya telah mengirim surat ke PSSI untuk meminta waktu Marselino tetap di klub sampai laga setelah menghadapi Bali United. Persebaya akan menjamu Bali United pada 2 September 2022 di GBT.

“Kami telah mengirim surat ke PSSI kemarin (22/8). Beberapa pemain kami masih cidera. Juga Marsel sangat kami butuhkan,”kata Yahya malam ini Selasa (23/8).

Sementara untuk ketiga pemain lainnya sudah berangkat tadi pagi menuju Jakarta. Yahya berharap ketiganya bisa sukses di tim nasional. Wahyudi pemain kelahiran 12 Juli 2003 adalah gelandang muda yang baru direkrut Persebaya. Widi Syarief adalah mantan striker EPA U18 2021. Sedangkan Aditya Arya penjaga gawang kelahiran 01 Januari 2004.

“Saya berharap mereka bisa memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin. Jangan sombong dan tetap bekerja keras untuk bisa menjadi pemain tim nasional,”tambah Yahya Alkatiri.

Empat pemain Persebaya yang dipanggil TC Timnas/Foto : Official Persebaya

Kualifikasi Piala AFC U-20 akan digelar pada 14-18 September mendatang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Indonesia berada di grup F bersama Timor Leste, Hongkong, dan Vietnam.

Daftar 36 Pemain Tim U-19 Indonesia di TC 25 Agustus- 6 September 2022:

 

Kiper

  1. Cahya Supriadi – Persija
  2. Erlangga Setyo – Persis
  3. Aditya Arya – Persebaya
  4. I Komang Aryantara – Bali United

 

Belakang

  1. Kadek Arel – Bali United
  2. Barnabas Sobor – PSPS
  3. M Ferarri – Persija
  4. Dimas Juliano Pamungkas – Bhayangkara FC
  5. Ahmad Rusadi – Persela Lamongan
  6. Dia Syadid Alhawari – Persija
  7. Mikkael Alfredo Tata – Waanal Bhintuka FC
  8. Edgard Amping – PSM
  9. Rayhan Utina – Persija
  10. Kakang Rudianto – Persib
  11. Frengky Missa – Persija

 

Tengah :

  1. Frezzy Al Hudaifi – Bhayangkara FC
  2. Robi Darwis – Persib
  3. Muhammad Rafli Asrul – PSM
  4. Arkhan Fikri – Arema
  5. Wahyudi – Persebaya
  6. Achmad Maulana Syarif – Persija
  7. Zanadin Fariz – Persis Solo
  8. Marselino Ferdinan – Persebaya
  9. Subhan Fajri – Dewa United
  10. Ferdiansyah – Persib Bandung
  11. Ronaldo Joybera Kwateh – Madura United
  12. Alfrianto Nico – Persija
  13. Ginanjar Wahyu – Persija
  14. Arsa Ahmad – Bhayangkara
  15. Teuku Razzaa Fachrezi – Persija
  16. Agi Firmansyah – Persija

 

Depan :

  1. Muhammad Widi Syarif – Persebaya
  2. Muhammad Akrom – Persikab
  3. Hokky Caraka – PSS
  4. Ricky Pratama – PSM
  5. Rabbani Tasnim – Borneo FC

The post 4 Pemain Persebaya Dipanggil Timnas U-20 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
42423
Marselino Ferdinan : Support Kami Sampai Selesai https://emosijiwaku.com/2022/05/09/marselino-ferdinan-support-kami-sampai-selesai/ Mon, 09 May 2022 11:32:52 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41953 Tim sepak bola SEA Games Indonesia akan menjalani laga kedua Grup A menghadapi Timor Leste pada Selasa (10/5) di Stadion Viet Tri.

The post Marselino Ferdinan : Support Kami Sampai Selesai appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Tim sepak bola SEA Games Indonesia akan menjalani laga kedua Grup A menghadapi Timor Leste pada Selasa (10/5) di Stadion Viet Tri.

Setelah kalah dari Vietnam pada laga pertama, menghadapi Timor Leste Marselino Ferdinand dkk wajib memetik kemenangan untuk menjaga peluang lolos babak selanjutnya.

Salah satu pemain asal Persebaya ini mengabarkan kondisi para pemain Tim U-23 dalam keadaan sangat baik. Garuda Muda siap menatap laga lawan Timor Leste dengan motivasi berlipat ganda.

“Pastinya kondisi saya dan tim cukup baik dan siap lawan Timor Leste. Kita tak boleh anggap remeh semua tim di fase grup,” ujar Marselino dikutip dari laman PSSI.

“Untuk lawan Timor Leste, kita serahkan semuanya sama Tuhan. Kami tinggal bekerja keras untuk bangsa dan tanah air,” imbuhnya.

Evaluasi dari pelatih Shin Tae-yong pasca kekalahan dari Vietnam di laga perdana Grup A SEA Games 2021 sudah diberikan kepada semua pemain. Para pemain Tim U-23 diminta tidak lakukan kesalahan yang sama.

“Intinya coach Shin sudah berikan masukan untuk evaluasi diri sendiri dan lihat laga kemarin. Yang baik diambil dan yang buruk dibuang,” kata Marselino.

“Bersyukur untuk itu karena buat kita nyaman latihan dengan sentuhan kita. Kalau lapangan bagus kan lebih enak,” tutur adik dari Oktafianus Fernando itu.

Untuk laga berikutnya Marsel juga tetap meminta dukungan dari pecinta sepak bola Indonesia.

“Buat pendukung Timnas, terima kasih sudah mendukung sampai saat ini. Tetap support kami sampai selesai,” pesan Marselino.

The post Marselino Ferdinan : Support Kami Sampai Selesai appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41953
Tiga Pemain Persebaya Ikuti SEA Games 2021 https://emosijiwaku.com/2022/04/30/tiga-pemain-persebaya-ikuti-sea-games-2021/ Sat, 30 Apr 2022 06:43:31 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41941 Tiga pemain Persebaya terpilih untuk mengikuti gelaran Sea Games 2021 di Vietnam mulai bulan Mei 2022.

The post Tiga Pemain Persebaya Ikuti SEA Games 2021 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Tiga pemain Persebaya terpilih untuk mengikuti gelaran Sea Games 2021 di Vietnam mulai bulan Mei 2022.

Ketiga pemain tersebut adalah Ernando Ari, Rizky Ridho dan Marselino Ferdinan. Dua pemain lain yakni Koko Ari Araya dan Andhika Ramadhani tidak dibawa oleh pelatih Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia membawa 20 pemain dengan dua penjaga gawang dan beberapa pemain yang bermain di luar negeri.Indonesia tergabung dalam grup A bersama Vietnam.

Grup A terdiri dari Vietnam, Indonesia, Myanmar, Filipina,Timor Leste. Sementara Grup B ada Thailand, Malaysia, Kamboja, Singapura dan Laos.

Jumat 6 Mei 2022 Indonesia langsung berhadapan dengan tuan rumah Vietnam.

Berikut 20 nama pemain yang akan berangkat menuju Vietnam :

  1. Ernando Ari
  2. M Adi Satryo
  3. Asnawi
  4. Fachrudin Ariyanto
  5. Rio Fahmi
  6. Rizky Ridho
  7. Firza Andhika
  8. Alfeandra Dewangga
  9. Elkan Baggot
  10. Rachmat Irianto
  11. Ricky Kambuaya
  12. Marc Klok
  13. Wiyan Sulaiman
  14. Egy Maulana
  15. Syahrian Abimanyu
  16. Marselino F
  17. Saddil Ramdani
  18. Ronaldo Joybera
  19. Irfan Jauhari
  20. Muhammad Ridwan

The post Tiga Pemain Persebaya Ikuti SEA Games 2021 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41941
Ernando Ari Dkk Akan Bertolak ke Korea Selatan https://emosijiwaku.com/2022/04/13/ernando-ari-dkk-akan-bertolak-ke-korea-selatan/ Wed, 13 Apr 2022 11:30:30 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41873 Empat pemain Persebaya saat ini berada di tim nasional U-23 guna persiapan ajang SEA Games 2021 di Vietnam bulan Mei 2022.

The post Ernando Ari Dkk Akan Bertolak ke Korea Selatan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Empat pemain Persebaya saat ini berada di tim nasional U-23 guna persiapan ajang SEA Games 2021 di Vietnam bulan Mei 2022.

Keempat pemain Persebaya adalah Ernando Ari, Andhika Ramadhani, Rizky Ridho dan Koko Ari. Sementara ada satu lagi tetapi masih ikut timnas U-19 yakni Marselino Ferdinan yang saat ini sudah berada di Korea.

Pada ajang SEA Games 2021, Indonesia tergabung dalam Grup A bersama tuan rumah, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste. Laga perdana Garuda Muda akan melawan tuan rumah Vietnam tanggal 6 Mei 2022 mendatang.

Saat ini timnas berada di Jakarta dan rencananya pada Jumat (15/4) berangkat ke Korea Selatan. Sebelum berangkat hari ini Rabu (13/4) para pemain menjalani pemeriksaan kesehatan di Medical Center PSSI, Senayan, Jakarta. Pada kesempatan ini seluruh pemain dicek InBody test oleh tim medis PSSI yang dipimpin dokter Syarif Alwi.

“Alhamdulillah setelah tim U-16, kali ini giliran tim U-23 yang menjalani pemeriksaan kesehatan di medical center PSSI. Seluruh pemain dicek kondisi tubuhnya lewat InBody test. Besok mereka akan menjalani test PCR sebagai syarat penerbangan sebelum bertolak ke Korea Selatan,” kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi dikutip dari laman pssi.org.

“Dengan adanya medical center PSSI ini sangat bermanfaat bagi kami terutama untuk pemain-pemain timnas Indonesia. Semoga pemain selalu dalam kondisi sehat, fit, dan selalu bugar demi raihan hasil terbaik timnas Indonesia,” terang Yunus.

Para pemain menjalani InBody test selama kurang lebih 1 jam. Setelah itu mereka kembali ke hotel untuk beristirahat dan bersiap melakukan latihan sore di Stadion Madya, Jakarta.

The post Ernando Ari Dkk Akan Bertolak ke Korea Selatan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41873
5 Pemain Persebaya Dipanggil Timnas SEA Games https://emosijiwaku.com/2022/04/06/5-pemain-persebaya-dipanggil-timnas-sea-games/ Wed, 06 Apr 2022 00:22:55 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41826 Ajang multi event olahraga di Asia Tenggara atau SEA Games di Vietnam akan segera berlangsung. Timnas sepak bola Indonesia pun akan mempersiapkan diri.

The post 5 Pemain Persebaya Dipanggil Timnas SEA Games appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ajang multi event olahraga di Asia Tenggara atau SEA Games di Vietnam akan segera berlangsung. Timnas sepak bola Indonesia pun akan mempersiapkan diri.

Persebaya kembali akan menyumbangkan para pemainnya pada kejuaraan regional dimana Indonesia terakhir juara pada tahun 1991.

Lima pemain Green Force dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk melakukan TC dimulai dari tanggal delapan hingga 29 April 2022 di Korea. Surat dari PSSI sudah diterima oleh sekertariat Persebaya Selasa (5/4) kemarin.

Kelima nama pemain tersebut adalah Ernando Ari, Rizky Ridho, Marselino Ferdinan, Koko Ari Araya dan debutan Andhika Ramadhani.

Sebagai debutan Andhika tentu saja tidak akan membuang kesempatan ini untuk bisa bersaing memperebutkan tempat di timnas SEA Games nanti.

“Alhamdulillah, tidak menyangka bisa ikut dipanggil. Membela timnas adalah impian semua pesepakbola bola, tentu saya sangat bahagia. Kesempatan ini tidak akan saya sia-siakan,” ungkap Andhika dikutip dari laman resmi klub persebaya.id.

Selain itu dua nama yang baru saja diumumkan dilepas Persebaya juga masuk dalam daftar nama yang tertera dalam surat panggilan tersebut. Dua nama tersebut adalah Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto.

The post 5 Pemain Persebaya Dipanggil Timnas SEA Games appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41826
Marselino dan Bramdani Dipanggil TC Timnas U-19 https://emosijiwaku.com/2022/02/25/marselino-dan-bramdani-dipanggil-tc-timnas-u-19/ Fri, 25 Feb 2022 11:44:35 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41640 Shin Tae-yong pelatih tim nasional Indonesia memanggil 40 pemain tim U-19 Indonesia untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan. TC di Negeri Ginseng sebagai persiapan mengikuti Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

The post Marselino dan Bramdani Dipanggil TC Timnas U-19 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Shin Tae-yong pelatih tim nasional Indonesia memanggil 40 pemain tim U-19 Indonesia untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan. TC di Negeri Ginseng sebagai persiapan mengikuti Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Dua pemain tercatat sebagai pemain Persebaya masuk dalam daftar 40 pemain tersebut. Mereka adalah Marselino Ferdinan dan Bramdani. Marselino Ferdinan dan kawan-kawan akan melakukan latihan di Jakarta mulai tanggal 2 Maret sebelum bertolak ke Korea Selatan.

40 Pemain di Pemusatan Latihan tim U-19 di Korea Selatan:

  1. Kadek Arel Priyatna – Bali United
  2. Aditiya Daffa AI Haqi – Barito Putera
  3. Alexandro Felix Kamuru – Barito Putera
  4. Yogi Hermawan – Barito Putera
  5. Arsa Ramadan Ahmad – Bhayangkara FC
  6. Frezy AI Hudaifi – Bhayangkara FC
  7. Muhammad Khakim AI Mukhasibi – Bhayangkara FC
  8. Muhamad Faiz Maulana – Bina Taruna
  9. Rabbani Tasnim Siddiq – Borneo FC
  10. Ronaldo Joyberra R Junior – Madura United
  11. Bramdani – Persebaya Surabaya
  12. Marselino Ferdinan Philipus – Persebaya Surabaya
  13. Barnabas Sobor – Persewangi Banyuwangi
  14. Dimas Juliono Pamungkas – Persib Bandung
  15. Ferdiansyah – Persib Bandung
  16. Kakang Rudianto – Persib Bandung
  17. Robi Darwis – Persib Bandung
  18. Alfriyanto Nico Saputro – Persija Jakarta
  19. Cahya Supriadi – Persija Jakarta
  20. Muhammad Ferarri – Persija Jakarta
  21. Radzky Syawal Ginting – Persija Jakarta
  22. Raka Cahyana Rizky – Persija Jakarta
  23. Razzaa Fachrezi Aziz – Persija Jakarta
  24. Resa Aditya Nugraha – Persija Jakarta
  25. Syukran Arabia Samual – Persija Jakarta
  26. Indra Arya Perceka Wiguna – Persijap Jepara
  27. Mikael Alfredo Tata – Persipura Jayapura
  28. Subhan Fajri – Persiraja Banda Aceh
  29. Aulia Ramadhan Lubis – Persis Solo
  30. Marcell Januar Putra – Persis Solo
  31. Erlangga Setyo Dwi Saputra – Persis Solo
  32. Fillah Rohmatuloh Sesa – Persita Tangerang
  33. Arkhan Fikri – PS Kwarta
  34. Dimas Maulana – PS Tira Persikabo
  35. Edgard Amping – PSM Makassar
  36. Muhammad Rafli Asrul – PSM Makassar
  37. Renaldi – PSM Makassar
  38. Ricky Pratama – PSM Makassar
  39. Ibnul Mubarak – PSM Makassar
  40. Hokky Caraka Bintang Brilliant – PSS Sleman

The post Marselino dan Bramdani Dipanggil TC Timnas U-19 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41640
Timnas Indonesia Batal Ikut AFF U-23 https://emosijiwaku.com/2022/02/11/timnas-indonesia-batal-ikut-aff-u-23/ Thu, 10 Feb 2022 23:31:14 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41590 ujuh pemain tim nasional U-23 terpapar Covid 19. Karena ini pula akhirnya timnas batal mengikuti ajang Piala AFF U-23 di Kamboja yang rencananya akan dilakukan pada 14-26 Februari 2022.

The post Timnas Indonesia Batal Ikut AFF U-23 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Tujuh pemain tim nasional U-23 terpapar Covid 19. Karena ini pula akhirnya timnas batal mengikuti ajang Piala AFF U-23 di Kamboja yang rencananya akan dilakukan pada 14-26 Februari 2022.

Mereka adalah Ronaldo Joybera R Junior, Muhammad Ferrari, Braif Fatari, Taufik Hidayat, Irfan Jauhari, Ahmad Figo Ramadhani, dan Cahya Supriyadi. Selain itu, ada empat pemain yang menunggu masa inkubasi karena satu kamar dengan mereka yang terpapar covid-19. Mereka adalah Alfeandra Dewangga, Genta Alparedo, Muhammad Kanu Helmiawan, dan Marcelino Ferdinan.

Tiga pemain juga sedang dalam keadaan cedera, yakni Gunansar Mandowen, Ramai Rumakiek, dan Muhammad Iqbal.

Kondisi ini membuat Shin Tae-yong mengirim surat resmi kepada federasi dan mengusulkan untuk membatalkan keikutsertaan Indonesia di Piala AFF U-23. Permintaan Shin Tae-yong ini kemudian direspons oleh PSSI.

Setelah melalui diskusi antara Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Waketum Iwan Budianto, Sekjen Yunus Nusi, Direktur Teknik Indra Sjafri, dan pelatih Shin Tae-yong akhirnya diputuskan untuk membatalkan keikutsertaan Indonesia di turnamen itu.

“Dengan sangat menyesal, kami harus membatalkan keikutsertaan Indonesia di Piala AFF U-23 karena alasan di atas. Kami meminta maaf kepada semua pihak karena situasi ini di luar kendali kami. Saat ini kami fokus untuk penyembuhan pemain yang terkena covid-19 dan yang mengalami cedera,” ujar Yunus dilansir dari laman PSSI.

Yunus juga menyampaikan permintaan maaf kepada pemerintah dalam hal ini Kemenpora yang telah banyak membantu PSSI terkait pemusatan latihan pemain.

PSSI juga meminta maaf kepada pemilik turnamen, yakni AFF dan maskapai Garuda Indonesia yang rencananya ikut mendukung perjuangan pemain dengan menyediakan pesawat untuk menerbangkan ke Phnom Penh, Kamboja.

The post Timnas Indonesia Batal Ikut AFF U-23 appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41590
Ada Yang Salah Dengan Sepak Bola Indonesia https://emosijiwaku.com/2022/02/04/ada-yang-salah-dengan-sepak-bola-indonesia/ Thu, 03 Feb 2022 23:42:16 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=41555 Thailand sangat kuat. Apalagi Thai League-nya menghuni peringkat 1 di kompetisi Asia Tenggara...Tidak mudah untuk meningkatkan level tim nasional bila kompetisi domestiknya tidak mendukung untuk itu

The post Ada Yang Salah Dengan Sepak Bola Indonesia appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
“Thailand sangat kuat. Apalagi Thai League-nya menghuni peringkat 1 di kompetisi Asia Tenggara…Tidak mudah untuk meningkatkan level tim nasional bila kompetisi domestiknya tidak mendukung untuk itu.” ucap Shin Tae-yong (pelatih timnas Indonesia) beberapa waktu lalu.

Pernyataan pelatih timnas asal Korea Selatan di atas seharusnya disadari oleh seluruh stakeholder persepakbolaan tanah air. PSSI, klub, pemain, suporter, dan pemerintah harus bergerak memperbaiki kompetisi lokal demi terciptanya prestasi timnas atau klub di level internasional. Semua stakeholder ini tidak boleh bawa perasaan terhadap kritik yang menimpanya, tetapi menjadikan kritik itu sebagai dorongan ke arah yang lebih baik.

Sepak bola adalah salah satu cabang olahraga di Indonesia, yang miskin prestasi dalam 20 tahun belakangan. Timnas ataupun klub sama-sama memalukannya! Menurut akun twitter @FootyRankings, timnas Indonesia setelah gelaran AFF CUP 2020 berada di peringkat FIFA 164 (FIFA belum merilis rangking per Januari 2022). Sedangkan Liga Indonesia menempati urutan 26 dalam AFC Club Competitions Ranking 2021. Fakta ini menunjukkan bahwa sepak bola Indonesia jauh tertinggal dengan negara-negara tetangga di Asia Tenggara.

Pertanyaannya kemudian, apa yang salah dengan sepak bola Indonesia?

Pertama, kita lihat kondisi klub-klub liga Indonesia yang di atas kertas dikatakan profesional (liga 1 dan 2). Apakah benar sudah profesional?

Pada 2021, klub Indonesia yang berhak mendapatkan lisensi AFC hanya 9 klub. Padahal, AFC sudah memberikan panduan berupa Club Licensing Cycle kepada seluruh klub untuk bisa disebut sebagai sebuah tim sepak bola profesional. AFC Club Licensing Cycle ini mensyaratkan lima unsur: olahraga, infrastruktur, administrasi personil (pelatih dan staf), legal, dan finansial. Hal-hal mendasar seperti ini saja diingkari, lantas bagaimana menjalankan manajemen klub dengan baik dan menciptakan pemain-pemain profesional. Sangat meragukan.

Klub liga 1 dan 2 yang memiliki home base (stadion) sesuai standar AFC atau FIFA bisa dihitung jari. Ini berdampak pada pertandingan Liga 1 dan 2 dalam kondisi lapangan yang banjir saat hujan, serta pantulan bola tidak jelas akibat tanah yang tidak rata. Liga 1 dan 2 pada 2021-2022 dikecualikan, karena kompetisi berlangsung terpusat dan stadion dipilih federasi. Selain buruknya lapangan, kebanyakan stadion juga belum single seat. Stadion klub Indonesia juga  banyak yang belum aksesibel bagi penyandang disabilitas. Terakhir terkait stadion, belum adanya larangan merokok bagi penonton di kompetisi Liga 1 dan 2. Ini menjadikan kompetisi tidak ramah ditonton bagi wanita hamil dan anak di bawah umur. Padahal, AFC dan FIFA sudah memberikan panduan stadion yang layak digunakan dalam  suatu pertandingan sepak bola profesional.

Berapa klub yang memiliki fasilitas training ground? Kita sering melihat klub berpindah-pindah tempat latihan, bahkan rutin melakukannya di stadion utama. Penggunaan stadion utama untuk latihan rutin tentu berdampak pada menurunya kualitas rumput. Lebih mirisnya lagi, anak-anak muda potensial yang tergabung dalam kelompok umur harus berlatih dan bertanding di lapangan yang tidak layak. Hal ini bisa dilihat pada pertandingan kompetisi internal klub, kompetisi PSSI Elit Pro Academy, Soeratin Cup, dll. Bandingkan dengan pertandingan kompetisi kelompok umur di Jepang, Korea Selatan, atau Eropa, yang digelar di lapangan berkualitas baik.

Hal tidak profesional lainnya yang terus dilakukan oleh klub adalah memaksa mengambil pelatih di bawah standar. Padahal ini jelas melanggar peraturan yang ada. Sehingga yang terjadi adalah klub memanipulasi peraturan. Contoh yang terjadi baru-baru ini: Bali United pada awal musim ini mendaftarkan pelatih utama sebagai manajer dan pelatih kiper sebagai penerjemah; kedua, Persipura mendaftarkan pelatih kiper sebagai kit man; Persiraja mendaftarkan pelatih kepala yang belum sesuai standar yang ditetapkan. Masalah lain yang harus diselesaikan klub Indonesia adalah kontrak dan gaji pemain. Kasus terakhir yang sempat viral menimpa Alex Dos Santos dengan Tira Persikabo, bahkan kasus ini sampai melibatkan presiden Brazil.

Klub-klub liga Indonesia harus sadar diri sebagai tim olahraga profesional, tidak hanya berpikir “yang penting ada pertandingan”, dan mendapatkan keuntungan ekonomi semata. Klub harus punya rencana secara sustainable dalam jangka 5 bahkan 20 tahun mendatang, dan minimal bertindak serta dikelola sesuai AFC Club Licensing Cycle.

Kedua, permasalahan pengelolaan PSSI dan liga. Apa yang salah dari dua hal ini?

Pengurus PSSI masa jabatan 2019-2023 banyak yang terlibat ikut mengelola klub peserta kompetisi. Nama-nama yang diketahui melakukan ini adalah Iwan Budianto mempunyai saham di Arema FC, Pieter Tanuri di Bali United, Haruna Soemitro di Madura United, Yoyok Sukawi di PSIS Semarang, dan mungkin ada lainnya yang tidak terungkap. Rangkap jabatan ini dapat menimbulkan konflik kepentingan. Dimana seorang yang mendapatkan kekuasaan dan kewenangan dapat bertindak sesuai kepentingan pribadi, atas setiap penggunaan wewenang yang dimilikinya, sehingga dapat mempengaruhi kualitas dan kinerja yang seharusnya.

Selanjutnya terkait pelaksanaan liga 1 dan 2 musim 2021-2022. Ketika kompetisi di negara lain sedang berdiskusi dan memperdebatkan penggunaan video assistant referee (var), di Indonesia masih berkutat soal hal-hal mendasar yang seharusnya tidak terjadi dalam kompetisi sepak bola profesional.

Beberapa yang menjadi sorotan publik adalah penggunaan jersey kiper tidak boleh sama dengan lawan dan wasit. Ini terjadi saat pertandingan putaran pertama lalu antara Persipura vs Persita, Persela vs Persik, dan Arema vs Persebaya. Kemudian ada kejadian pemain salah menggunakan jersey, dan klub memainkan pemain yang belum terdaftar di operator liga. Contoh dalam kasus ini terjadi pada pertandingan Persija vs Persipura, dimana Riko Simanjuntak memakai jersey tidak sesuai dengan nomor punggungnya; dan Jandia Eka Putra memakai jersey atas nama Joko Ribowo pada pertandingan PSIS vs PSM. Kasus klub memainkan pemain ilegal terjadi saat PSG Pati menurunkan I Gede Sukadana bertanding melawan Persis Solo dalam fase grup Liga 2.

Permasalahan klasik lainnya yang belum terselesaikan perihal kinerja wasit. Kompetisi liga 1 dan 2 musim 2021-2022 banyak diwarnai keputusan salah dari wasit. Terutama terkait offside dan pelanggaran yang terjadi di lapangan. Kualitas wasit seperti ini seharusnya dapat diatasi oleh PSSI, dengan mendorong seluruh wasit dan asisten wasit untuk mendapatkan lisensi FIFA. Data menunjukkan wasit Indonesia hanya 5 orang dan asisten wasit sebanyak 7 orang, yang memegang lisensi FIFA.

Berbagai permasalahan di atas adalah tanggung jawab semua stakeholder, sesuai dengan kuasa dan wewenangnya. Jika permasalahan ini tidak dapat diselesaikan, maka jangan harap sepak bola Indonesia dapat berprestasi di level internasional.

 

Name: Mohammad Imam Faisal

Address: Ds. Sumuragung RT/RW 09/03, Kec. Sumberrejo, Kab. Bojonegoro. Jawa Timur 62191

Twitter: @fafaapapa

Medium: @fafaa

The post Ada Yang Salah Dengan Sepak Bola Indonesia appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
41555