Ikut Kompetisi, Persebaya Harus Merangkak Dari Divisi Utama

Pertemuan yang digelar antara Tonny Apriliani (tiga dari kanan) dan perwakilan Bonek di Stadion Tugu.
Iklan

EJ – Selain berjanji mengesahkan keanggotaan Persebaya, anggota Exco PSSI Tonny Apriliani juga menyatakan jika Persebaya harus memulai kompetisi dari Divisi Utama. Pernyataan Tonny itu dikatakannya saat menjawab pertanyaan wartawan mengenai status Persebaya di kompetisi nanti.

“Persebaya harus memulai kompetisi dari Divisi Utama. Karena slot kompetisi Indonesia Super League (ISL, red) sudah penuh 18 klub,” ujar Tonny.

Tonny juga menambahkan jika sesuai aturan, Persebaya memang harus memulai kompetisi dari kasta kedua kompetisi nasional.

“Persebaya belum bisa main di ISL karena aturannya memang seperti itu. Jika langsung main di kasta tertinggi, nanti klub-klub lain juga menuntut hal yang sama. Padahal slot ISL sudah penuh,” imbuhnya.

Iklan

Tonny juga sudah menjelaskan hal itu kepada perwakilan Bonek yang melakukan pertemuan dengannya. (iwe/bim)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display