EJ – Satpol PP memfasilitasi Bonek dengan membuatkan dan ikut memasang baliho dan spanduk dukungan untuk Persebaya. Kepala Satpol PP, Irvan Widiyantoro, berharap agar pemasangan baliho dan spanduk ini mampu membuat PSSI sadar dan terbuka.
“Agar PSSI sadar dan terbuka bahwa ini adalah realitas aspirasi murni warga kota Surabaya,” ujar Irvan kepada EJ (14/12).
Irvan menganggap Persebaya adalah ikon dan legenda kota. Untuk itu, ia meminta PSSI mencari solusi terbaik untuk memecahkan permasalahan Persebaya.
Pemasangan baliho dan spanduk kerjasama Satpol PP dan AB1927 ini dilakukan Senin, 12 Desember lalu. Puluhan baliho dan spanduk berisi kecaman kepada PSSI terpasang di titik-titik strategis Surabaya. Baliho dan spanduk ini diperkirakan menghiasi jalanan Surabaya hingga kongres tahunan PSSI di Bandung, 8 Januari 2017. (iwe)