EJ – Royal Plaza Minggu malam (3/9) mendadak dipenuhi pengunjung yang mengenakan pakaian dan atribut berwarna hijau. Mal di kawasan Wonokromo tersebut kedatangan ribuan Bonek yang ingin bertemu para pemain Persebaya dalam sebuah acara Meet and Greet yang diadakan sponsor utama Persebaya. Acara tersebut diadakan di atrium Royal Plaza.
Semua pemain Persebaya hadir termasuk sang presiden, Azrul Ananda serta manajer tim, Chairul Basalamah. Sebelum Meet and Greet, acara dimulai dengan Chants Class yang dipimpin Syaiful Antoni atau yang akrab dipanggil Capo Ipul. Chant-chant dan lagu-lagu berturut-turut dinyanyikan Bonek yang berada di lantai bawah hingga lantai teratas mall tersebut. Nyanyian-nyanyian yang sering terdengar di stadion saat Persebaya berlaga ini kompak dinyanyikan Bonek. Royal Plaza tak ubahnya seperti stadion kandang Persebaya.
Azrul mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Bonek yang hadir di acara ini. “Persebaya adalah klub pertama di Indonesia yang membuat acara yang melibatkan suporternya di mall. Jika klub lain yang membuat acara serupa berarti mereka meniru Persebaya,” ungkapnya sebelum para pemain hadir.
“Terima kasih Bonek, Bonita, dan Bocil. Kita tunjukkan jika sepak bola Surabaya beda standarnya dengan kota-kota lain,” tambahnya.
Bobby, dari perwakilan sponsor, juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Bonek. “Sungguh ini di luar ekspektasi, dari bawah hingga atas. Semua datang karena cinta Persebaya. Kita akan mendukung Persebaya juara Liga 2 dan tahun depan naik ke Liga 1,” ujarnya.
Tak lama kemudian, para pemain hadir diiringi anthem “Song For Pride’. Semua hadir kecuali Yogi Novrian, yang sedang mengikuti kompetisi sepak bola TNI, dan Rachmat Irianto, yang sedang bersama Timnas U-19.
MC acara, Alvin, memberi kesempatan kepada Bonek dan Bonita untuk bertanya kepada para pemain. Kesempatan itu tak disia-siakan mereka untuk bertanya. Dalam kesempatan itu, Bonek menyanyikan lagu “Selamat Ulang Tahun” untuk Misbakus Solikin yang hari itu berulang tahun.
Sekitar satu jam acara Meet and Greet dilangsungkan. Para pemain pun beranjak dari tempat acara. Begitu juga ribuan Bonek langsung membubarkan diri dengan tertib.
Acara “Persebaya Experience” diadakan sejak Kamis (31/8) dan dilangsungkan selama empat hari. Banyak booth menarik seperti booth Augmented Reality (AR) yang digunakan untuk foto bersama pemain Persebaya dalam wujud AR. (iwe)