Debut Rangga dan Said Berakhir Imbang

Said Mardjan menggiring bola saat laga melawan PSBS Biak. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Persebaya hanya bisa bermain imbang melawan tuan rumah PSBS di GBT, Minggu (8/10). Ini merupakan hasil imbang ketiga Persebaya selama away babak 16 besar. Meski imbang Persebaya telah memastikan lolos babak 8 besar.

Hasil tanpa gol juga menjadi ajang debut bagi Said Mardjan dan Rangga Muslim, pemain baru Persebaya yang didatangkan dari PSIM Yogyakarta.

BACA:  Sore yang Aneh di “Kandang” Green Force

Said diturunkan sebagai starter di posisi bek kiri. Sementara Rangga baru masuk di babak kedua menit 66 menggantikan Kurniawan Karman. “Hasil ini perlu disyukuri. Semua pemain sudah menjalankan instruksi pelatih. Semoga pertandingan berikutnya bisa lebih baik,” kata Said dalam konferensi pers usai pertandingan.

Rangga Muslim memegang jaring gawang PSBS. Foto: Joko Kristiono/EJ

Sementara Alfredo Vera hanya mengatakan jika permainan anak asuhnya sudah maksimal. “Beberapa pemain memang diistirahatkan karena jadwal yang sangat padat,” kata Alfredo mengomentari tentang rotasi pemain.

Iklan
BACA:  Pikirkan Bonek, Persebaya Minta Main Malam ke PT LIB

Persebaya akan kembali bertanding di laga terakhirnya di babak 16 besar. Kali ini, Green Force menjamu Kalteng Putra di GBT, Kamis (12/10). (bim)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display