EJ – Seleksi pemain Persebaya jelang kick-off Piala Presiden 2018 terus berlanjut. Setelah beberapa pemain magang baru kemarin dipanggil, hari ini masuk pemain baru lagi yang terlihat mengikuti sesi latihan di Lapangan Polda Jatim (10/1), dia adalah Arthur Irawan yang bermain di posisi bertahan.
Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, mengungkapkan, Arthur ingin sekali bergabung dengan klub yang memiliki suporter loyal dan fanatik ini. Bahkan, sang pemain sampai mengirimkan CV (Curriculum Vitae) sendiri demi membela Persebaya.
Mantan pemain Persija Jakarta yang menghabiskan masa peminjamannya di Borneo FC ini mengaku senang bisa diberi kesempatan berlatih dengan punggawa Bajul Ijo.
“Ya pasti saya sangat senang disini. Tim Indonesia yang saya pilih kalau ndak Persija ya Persebaya. Karena keluarga besar saya juga banyak di Surabaya. Anak Surabaya pasti mau bela Persebaya. Walaupun ada tawaran dari klub lain saya pasti pilih Persebaya klub di Indonesia,” ujar pemain yang bermain di Espanyol B ini.
Meskipun masih menjalani trial untuk seleksi pemain di Persebaya, target untuk masuk dalam skuat utama Persebaya dan membantu memenangkan pertandingan adalah impiannya sebagai salah satu pemain di tim ini nantinya. (rd)