Malam hari ini, 24 Februari 2018, bertempat di Stadion Batakan, Balikpapan, Persebaya akan bertanding. Madura United akan menjadi lawan pertama di grup B gelaran Piala Gubernur Kalimantan Timur tahun (PGK) 2018. Ini adalah turnamen pramusim kedua yang diikuti skuad Green Force. Yang pertama adalah saat mengikuti Piala Presiden yang hanya sampai babak perempat final. Saat itu takluk atas PSMS Medan dengan adu penalti di Stadion Manahan, Solo.
Setelah memastikan mengikuti PGK, jajaran manajemen dan pelatih memberikan pernyataan bahwa akan memberi kesempatan menit bermain untuk para pemain yang jarang diturunkan sebelumnya. Juga ada beberapa pemain baru dan trial untuk dicoba dalam turnamen ini. Mengetahui dan mengerti kedalaman skuad tentu sangat penting untuk tujuan bersaing di kompetisi sesungguhnya Liga 1 yang rencananya dimulai Maret bulan depan.
Persebaya tergabung dalam grup B bersama Persiba Balikpapan (Liga 2), Madura United, dan Sriwijaya FC. Sebagai debutan di Liga 1 nanti, tentu saja bisa bersua dengan tim sekelas Madura United dan Sriwijaya FC merupakan kesempatan bagus mengukur kekuatan. Juga bertemu Persiba Balikpapan yang notabene musim lalu adalah tim penghuni Liga 1 dan saat ini berstatus sebagai tuan rumah.
Persiba saat ini dilatih oleh Wanderley Junior sedang mempersiapkan timnya di kompetisi Liga 2. Sriwijaya FC kekuatannya musim ini seperti tim bertabur bintang. Rahmad Darmawan bukan pelatih sembarangan. Beto Gonzalves, Esteban Vizcara, Hamka Hamzah adalah nama-nama yang cukup berpengalaman di liga teratas Indonesia. Sedangkan Madura United adalah tim yang juga sangat matang dengan kedalaman skuadnya.
Alfredo Vera tentu akan memaksimalkan kuota pergantian pemain saat berlaga nanti. Karena ini sebuah turnamen pramusim tentu pergantian pemain bisa lebih leluasa. Untuk kiper Persebaya bisa kembali mencoba Alfonsius Kelvan yang bermain gemilang saat uji tanding melawan PSS di Sleman. Full back kanan Abu Rizal Maulana sudah pulih juga ada nama Arthur Irawan, sedang di kiri bisa memasang M Irvan atau Ambon di starter. Posisi central back saat Rachmat Irianto sedang di timnas dan Andri Muliadi belum fit maka bisa mencoba M Syaifudin. Pasangan Syaifudin antara Otavio Dutra ataupun Fandry Imbiri.
Lini tengah Persebaya juga akan banyak pilihan untuk pelatih. Muhammad Hidayat yang sedang terapi cedera dan Nelson Alom di timnas akan absen dalam laga ini. Pemain seperti Adam Maulana, Sidik Saimima bisa didampingi oleh Rendi Irwan ataupun Misbakhus Solikin. Bisa juga pemain muda yang statusnya magang seperti Jossa Andika melapis para seniornya. Kesempatan bermain di PGK ini harus benar-benar dimanfaatkan para pemain untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya.
Pedro Henrique pemain berpaspor Timor Leste asal Brasil yang sedang trial juga berkesempatan debut dalam laga nanti malam. Sebagai pemain depan bisa bergantian dengan Rizhadi Fauzi maupun Riky Kayame sebagai striker. Dua sayap tajam Persebaya akan absen dalam laga nanti. Irfan Jaya dan Osvaldo Haay. Posisi ini justru kesempatan khususnya buat Oktafianus Fernando untuk kembali menunjukkan kelasnya tidak kalah dengan Irfan maupun Valdo. Satu tempat sepertinya akan diisi oleh Ferinando Pahabol. Pahabol-lah yang mencetak gol kemenangan atas Madura United saat Piala Presiden Januari lalu.
Ajang pramusim ini adalah saat tepat mencoba berbagai pola permainan dan komposisi pemain. Tim pelatih sudah pasti akan memiliki rencana dan opsi yang nantinya akan diterapkan saat kompetisi sesungguhnya Liga 1. Bermainlah sebaik-baiknya dengan menunjukkan kesungguhan di atas lapangan Stadion Batakan nanti. Ratusan bonek sudah tiba di Balikpapan. Jadikan turnamen ini sebagai pijakan terakhir sebelum Liga 1.
Selamat bertanding Persebaya. Kami Haus Gol Kamu! Wani!