EJ – Mitra Kukar akan menjamu Persebaya pada lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-6 di Stadion Aji Imbut, Minggu (29/4). Pelatih Mitra Kukar asal Spanyol, Rafael Berges, mengaku jika laga melawan juara Liga 2 itu adalah laga yang sulit.
“Laga melawan Persebaya akan sangat sulit. Tapi saya 100 persen percaya diri kepada pemain dan tim. Kami sudah berlatih dengan baik. Saya yakin besok Mitra Kukar bisa menampilkan permainan terbaik,” ujar Rafael saat konpers pra pertandingan.
Menurutnya, Persebaya adalah tim yang bagus dan memiliki pemain-pemain berkualitas. “Tim yang sangat ofensif. Tapi bagi saya, semua tim di Liga 1 levelnya sama. Jika kita bermain bagus maka kita akan memenangkan pertandingan. Persebaya sangat bagus dalam penyerangan sehingga Mitra Kukar harus bekerja keras. Para pemain harus siap face to face melawan Persebaya. Mitra Kukar siap memenangkan pertandingan dan punya opsi pemain untuk menang,” lanjutnya.
Saat ditanya tentang striker Persebaya, David da Silva, Rafael menyebutnya sebagai pemain bagus. Namun ia akan fokus kepada seluruh pemain Persebaya. “Saya respek kepada Persebaya dan da Silva. Saya berharap pemain bisa bermain maksimal dan bermain baik. Sehingga Persebaya kesulitan meraih poin di sini,” kata Rafael.
Dari dua kali berlaga di kandang, Mitra Kukar meraih satu kemenangan dan satu kekalahan. Terakhir, Mitra Kukar mengalahan tim kuat Madura United dengan skor telak 3-1. Laga melawan Persebaya adalah laga kandang ketiga. Siaran langsung laga kedua tim bisa disaksikan di Indosiar mulai pukul 15.30 WIB. (iwe)