Cetak Gol, Sidik Saimima Terkena Kram

Sidik Saimima. Foto: Donie VJ for EJ
Iklan

EJ – Persebaya terus dilanda badai cedera hingga pekan ke-6. Melawan Mitra Kukar, gelandang Sidik Saimima terpaksa ditarik keluar karena mengalami cedera. Sebetulnya, Saimima bermain cukup baik. Terbukti dengan gol yang dicetaknya di awal babak kedua.

Saimima bertabrakan dengan pemain Mitra Kukar dalam sebuah serangan Persebaya. Ia sempat tergeletak cukup lama dan akhirnya digantikan Rendi Irwan pada menit 63. Di pinggir lapangan, ia sempat mendapat perawatan cedera.

Alfredo Vera mengatakan jika pemain asal Tulehu ini mengalami kram. “Saimima kram tapi tidak masalah. Tapi kita bakal lihat minggu ini,” ujarnya kepada para wartawan.

BACA:  Kondisi Muhammad Hidayat Mulai Membaik

Pelatih asal Argentina ini memuji Saimima. Menurutnya, ia bermain cukup bagus. Tapi Alfredo mengatakan jika semua pemain Persebaya telah menunjukkan kerasnya untuk memenangkan pertandingan.

Iklan

“Kita tidak bisa bilang Persebaya tidak maksimal. Kita bikin semua untuk menang lawan juga terbuka terjadi pertandingan dengan siapa saja bisa menang. Mereka lebih efektif. Tapi kita punya beberapa opsi sebelum gol kedua. Jika kita bisa cetak jadi skor buat kita,” ucapnya.

BACA:  Menyambung Momentum di Samarinda

Gol Saimima adalah gol perdananya di musim ini. Ia sempat dikritik karena melakukan blunder saat Persebaya dikalahkan Arema FC di Piala Gubernur Kaltim 2018. Namun ia tetap diberi kepercayaan Alfredo hingga akhirnya mencetak gol. Sayangnya, saat Saimima cetak gol, Persebaya kalah. Sialnya, ia mengalami kram yang membuatnya harus ditarik keluar di babak kedua. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display