EJ – Ruben Sanadi absen ketika Persebaya takluk di kandang Mitra Kukar pekan lalu. Sedangkan Dedik Setiawan menjadi inspirator kemenangan Arema FC atas Persipura. Ruben yang berposisi sebagai bek kiri Persebaya akan secara langsung berduel dengan Dedik yang biasa beroperasi di sektor sayap kanan Arema FC.
Ruben Sanadi
Didatangkan di awal musim 2018 dari Persipura Jayapura, Ruben Sanadi langsung mendapat kepercayaan sebagai bek kiri utama di skuat Persebaya. Dari enam laga yang sudah dilakoni Bajul Ijo di Liga 1, Ruben selalu menjadi starter dalam lima kesempatan. Full back berusia 30 tahun itu baru absen pada pertandingan pekan keenam ketika Persebaya bertandang ke markas Mitra Kukar.
Lari kencang dan stamina tinggi adalah ciri khas permainan Ruben. Ia juga memiliki tendangan kaki kiri yang cukup akurat. Menghadapi Arema FC yang diprediksi akan mengandalkan serangan balik cepat, Ruben harus bermain lebih disiplin.
Dikenal sebagai bek yang gemar melakukan overlap, ia tak boleh melupakan tugas utamanya membantu pertahanan. Pada pertandingan ini, Ruben akan berduel head to head dengan winger muda Arema FC, Dedik Setiawan. Dedik yang punya kecepatan dan piawai melepaskan diri dari jebakan offside tak boleh lepas dari pengawasan Ruben.
Dedik Setiawan
Dedik Setiawan menjadi pemain kunci Arema FC ketika menaklukkan pemuncak klasemen Persipura Jayapura di pekan kelima lalu. Pada pertandingan tersebut, Dedik mencetak dua gol sekaligus mengamankan tiga poin perdana bagi Arema FC.
Nama Dedik Setiawan sudah mencuat sejak gelaran Liga 1 musim 2017 lalu. Mulai musim 2018, Dedik semakin mendapat kepercayaan dari pelatih Arema FC, Joko Susilo. Bersama Dendi Santoso dan Thiago Furtuoso, Dedik adalah pilihan utama di lini serang Singo Edan.
Muda, cepat dan punya eksekusi tajam adalah atribut yang dimiliki Dedik Setiawan. Dipercaya menempati posisi sayap kanan, membuat pemain jebolon Persekam Metro FC tersebut bisa memaksimalkan kemampuan yang ia miliki. Menghadapi pemain seperti Dedik, tentu lini belakang Persebaya harus waspada. Apalagi, pertahanan Bajul Ijo tengah dalam sorotan setelah dibobol tiga kali oleh Mitra Kukar pada pertandingan sebelumnya. (rvn)