Tekel Horor OK John Bikin Da Silva Cedera

David Da Silva Ditandu keluar lapangan usai digasak OK John. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Striker Persebaya, David da Silva, membuat pendukung Madura United terdiam saat akselerasinya berhasil membuat gol penyama kedudukan. Skor 1-1 membuat pertandingan berjalan menarik. Pergerakan strikel asal Brasil ini cukup merepotkan barisan pertahanan Laskar Sape Kerrab. Berulangkali, ia mampu melewati barisan pertahanan Madura United dengan kecepatannya.

Pemain belakang Madura United, OK John, sepertinya diberi tugas untuk mengawal Da Silva. Pemain naturalisasi yang biasanya berposisi sebagai bek tengah itu ditugasi menjadi holding midfielder sepanjang pertandingan.

Tekel keras diperagakan pemain-pemain belakang Madura United. Pada menit 33, OK John melakukan tekel horor kepada Da Silva. Berawal dari tusukan Da Silva dari tengah, ia coba dihentikan pergerakannya oleh Fabiano Beltrame namun gagal. Saat bola dibawanya menuju kotak penalti, sebuah sapuan dari OK John mengenai kaki Da Silva. Ia pun terjatuh akibat tekel pemain asal Nigeria itu.

BACA:  Bonek Apollo Adakan Khitanan Massal

Dari tayangan ulang televisi, dua kaki OK John dikerahkan untuk menghalau pergerakan striker yang telah mengemas 6 gol untuk Persebaya itu. Sapuan kaki kanannya dengan keras mengenai kaki Da Silva.

Iklan

Da Silva pun tumbang dan mengerang kesakitan. Sayangnya, wasit Adi Riyanto tidak menganggapnya sebagai pelanggaran. Terbukti pertandingan tetap berjalan meski Da Silva terkapar di tengah lapangan.

OK John (kiri) nampak mengejar M. Irvan. Ia juga yang menyebabkan M. Irvan terkapar saat melakukan serangan dari sisi kanan Madura United. Foto: Joko Kristiono/EJ

Petugas medis pun kemudian menandu Da Silva keluar lapangan. Ia dinyatakan tak bisa melanjutkan pertandingan dan diganti Riky Kayame pada menit 37. Begitu Da Silva keluar, 7 menit berselang, Ok John keluar diganti Slamet Nurcahyo. Misi mengawal dan menghentikan Da Silva dinyatakan selesai.

BACA:  Aji Santoso Matangkan Tiga Pemain Pada Posisi Bek Kiri

Pelatih Persebaya, Alfredo Vera, saat ditanya kondisi Da Silva, mengatakan jika ia belum tahu kondisi terakhir strikernya itu. “Saya belum tahu, harus diperiksa dulu dan tanya dokter. Dia yang lebih tahu,” ujarnya saat konpers.

Manajer Chairul Basalamah mengatakan jika Da Silva masih ditangani tim fisioterapis Persebaya. “Saya belum tahu cederanya seperti apa,” katanya.

Laga Persebaya berikutnya adalah melawan sang pemuncak klasemen Persipura pada Selasa (29/5). Jika Da Silva dinyatakan harus beristirahat karena cederanya, tentunya ini adalah kerugian bagi Persebaya. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display