EJ – Persebaya akan melawat ke Bantul untuk laga menghadapi Persija di Stadion Sultan Agung, Minggu (3/6). Laga ini merupakan lanjutan Liga 1 pekan ke-12. Sebagai tim tamu, Bonek mendapatkan alokasi 1.000 lembar tiket dari panpel Persija. Tiket untuk Bonek akan didistribusikan di Surabaya oleh pihak panpel.
Sementara itu mengantisipasi perjalanan Bonek menuju Bantul, perwakilan Bonek melakukan koordinasi dengan Polresta Surakarta dan Pasoepati. Rapat koordinasi yang digelar di Polrestabes Surakarta, Kamis (31/5) ini juga dihadiri perwakilan manajemen Persebaya.
Dari rapat koordinasi itu, ada kesepakatan bersama antara perwakilan Bonek dan Pasoepati beserta Kapolresta Surakarta, Kombes Pol Ribut Hari Wibowo. Hasil rapat ini dikutip dari akun AB1927:
- Untuk Bonek yang melakukan perjalanan dengan estafet, akan ada pemulangan paksa dari pihak kepolisian, dimulai dari daerah Jatim.
- Untuk rombongan resmi Bonek akan dikawal mobil patwal secara estafet dari tiap-tiap kota yang akan di lewati.
- Untuk rombongan resmi Bonek tidak akan melintasi kota Solo. Kemungkinan akan ada alternatif lewat Sukoharjo langsung Delanggu.
- Akan ada tapal kuda di perbatasan Jatim dan Jateng secara besar-besaran untuk memulangkan rombongan Bonek estafet.
Dari berita sebelumnya, Ketua Umum Jakmania, Ferry Indrasjarief, menyarankan kepada Bonek agar yang berangkat ke Bantul sudah memegang tiket pertandingan. (bim)