EJ – PSM Makassar baru akan menjamu Persebaya pada hari Sabtu (9/6) di Stadion Andi Mattalata, Makassar. Ini adalah laga pekan ke-13 Liga 1 dan merupakan laga ke-11 bagi Persebaya.
Salah satu elemen suporter PSM yakni The Maczman sudah bersiap menyambut kedatangan Bonek, suporter Persebaya. Hari ini, Kamis (7/6), Maczman bersiap melakukan penyambutan di pelabuhan Makassar.
Diperkirakan, mulai hari ini ratusan Bonek akan tiba di Makasar setelah melakuakn perjalanan via laut dari pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.
“Kita sementara cari penginapan khusus bagi saudara-saudara Bonek,” ujar Presiden The Macz Man, Ocha Alim, seperti dikutip dari Tribunnews.
Diperkirakan 500-1.000 Bonek akan menonton secara langsung laga Sabtu (9/6) nanti.
“Di stadion, Bonek akan diapit 4.000 suporter The Macz Man,” tambah Ocha.
Untuk penyambutan Bonek, The Macz Man, mengkoordinir empat sektor kelompok suporternya di Makassar. Sektor Tamalanrea, Sektor Reksa, Sektor Manggala, dan Sektor Pongtiku. Untuk sementara, ke-300 suporter ini akan ditampung di sebuah rumah toko di kawasan Tamalanrea dan di dua sekretariat sektor.
Laga ini adalah laga terakhir di Liga 1 sebelum memasuki libur lebaran. Menurut rencana laga klasik ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar. (bim)