EJ – Sampai saat ini, manajemen Persebaya belum mengumumkan sosok pelatih yang akan menangani Green Force. Meski begitu, nama Djajang Nurjaman mencuat di kalangan publik sebagai kandidat kuat.
Hal tersebut tidak lepas dari sejumlah bocoran yang sebelumnya telah disampaikan Manajer Persebaya, Candra Wahyudi. Sebelumnya, Candra menyebut bahwa pelatih yang telah menjalin kesepakatan dengan Persebaya, saat ini tengah menjalani kursus kepelatihan AFC Pro.
Sejalan dengan itu, Djajang Nurjaman kini menjadi salah satu peserta ajang yang berlangsung hingga 3 September mendatang itu. Selanjutnya, pria yang akrab disapa Djanur ini juga memenuhi kriteria lain yang sudah dibocorkan.
Ya, legenda Persib Bandung itu belum pernah menangani Persebaya. Clue tersebut kian menjadikan Djanur kian digadang-gadang sebagai pelatih yang telah deal dengan manajemen Bajol Ijo.
Sayangnya, ketika dikonfirmasi EJ, Djanur masih memilih irit bicara. Meski demikian, mantan pelatih Pelita Jaya ini tak membantah bahwa sudah menjalin komunikasi dengan manajemen Persebaya.
“Ya benar, sudah ada komunikasi. Sisanya silakan dikejar ke manajemen saja,” urainya, Kamis (23/8). Ditanya soal kesiapannya melatih tim kebanggaan Bonek jika dalam waktu dekat nama Djanur diumumkan, dia pun menjawab singkat. “Insya Allah,” sebutnya. (bim/rul)