Menpora Hentikan Liga Indonesia Selama Dua Pekan

Ilustrasi kompetisi Liga 1 2018. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Buntut peristiwa meninggalnya suporter Persija, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, mengambil keputusan untuk menghentikan Liga Indonesia, baik Liga 1 dan Liga 2, selama dua pekan.

Keputusan itu disampaikan Imam Nahrawi melalui jumpa pers di Kantor Kemenpora, Jakarta Selatan, Selasa (25/9). ”Kejadian ini bukan lagi tragedi sepak bola, tetapi nasional. Atas kejadian ini, kami sebagai pemerintah memutuskan untuk menghentikan sementara Liga Indonesia selama dua pekan,” ucap Imam Nahrawi, seperti dikutip dari Bolasport.com.

“Hal ini dilakukan sebagai bentuk  penghormatan kepada korban. Selain itu, selama liga diberhentikan, kami akan melakukan evaluasi besar dan melihat langkah-langkah yang diambil PSSI sebagai pemegang tanggung jawab,” lanjutnya.

BACA:  Hadapi Persela, Alfredo Vera: Kami Ingin Menang

Meski ada keputusan penghentian sementara Liga Indonesia, PSSI dan PT LIB belum memberikan sikapnya. Jika kompetisi dihentikan, maka rencana pertandingan Arema FC melawan Persebaya yang rencananya digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (30/9) besok juga otomatis batal. (iwe)

Iklan

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display