EJ – Laga Persebaya melawan Arema FC yang dijadwalkan Sabtu (6/10) menjadi kabar gembira bagi Irfan Jaya. Pasalnya, ia bisa bermain untuk klubnya sebelum berangkat membela Timnas Indonesia. Sebelumnya, Irfan diwajibkan berkumpul di Jakarta pada Minggu (7/10) karena masuk dalam skuad uji coba melawan Myanmar dan Hongkong.
Saat latihan di Stadion Jenggolo, Selasa (2/10) kemarin, Irfan berharap bisa membela Persebaya sebelum berangkat ke Timnas. “Kompetisi sudah bergulir lagi. Semoga main sebelum tanggal 7, supaya saya bisa memperkuat Persebaya sebelum gabung Timnas,” ujar Irfan kepada para wartawan.
Keinginan Irfan membela Persebaya sangat kuat. Pasalnya, ia baru dua kali membela Persebaya di putaran kedua yakni saat melawan Sriwijaya FC dan Mitra Kukar. “Saya mau main. Kalau tidak main, saya dua kali pertandingan (absen) kayaknya. Karena (saya) 10 hari di Timnas,” kata pemain asal Bantaeng itu.
Di putaran kedua ini, Persebaya tak pernah kalah jika Irfan diturunkan. Laga pertama, Persebaya menahan imbang Sriwijaya 3-3. Meski tidak cetak gol, Irfan mampu memberi assist buat David da Silva. Laga kedua, Persebaya mengalahkan Mitra Kukar dengan skor telak 4-1 juga saat Irfan menjadi starter.
Kehadiran Irfan dengan motivasi tinggi tentu dibutuhkan Persebaya untuk bisa mencuri poin di kandang Arema. Kemenangan akan membuat Persebaya naik peringkat. (iwe)