Persebaya dan Persib Sama-Sama Andalkan Pemain Lokal

Djadjang Nurdjaman. Foto: Persebaya.id
Iklan

EJ – Laga Persib melawan Persebaya di pekan ke-26 tak ubahnya laga antar pemain lokal kedua kesebelasan. Bagaimana tidak, empat punggawa asing Persib, Jonathan Bauman, Ezechiel N’douassel, Bojan Malisic, dan Inkyun-Oh harus absen.

Sementara Persebaya hanya menyisakan satu legiun asing yakni Otavio Dutra. David da Silva dan Robertino Pugliara harus absen karena mengalami cedera. Bahkan Robertino harus absen hingga akhir musim akibat cedera patah tulang betis.

Meski mengandalkan para pemain lokal, kedua pelatih nampaknya optimis mampu mengalahkan. “Kami tidak bisa memainkan beberapa pilar. Kami akan lebih banyak menurunkan pemain lokal, tapi kami optimistis dan semangat menatap pertandingan ini,” ujar pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, seperti dikutip dari Persib.co.id.

BACA:  Puji Pemain, Djanur Kaget Bisa Menang Telak

Sementara pelatih Persib, Mario Gomez, tidak merasa absennya semua pemain asingnya sebagai sebuah kendala. “No, sama sekali bukan kendala bagi tim kami. Semua pemain dipersiapkan untuk siap bermain kapan saja. Yang terpenting, organisasi dan karakter permainan sudah terbentuk dengan kuat,” ujar Gomez.

Iklan

Djadjang tetap mewaspadai kualitas pemain-pemain lokal Persib. Apalagi banyak mantan anak asuhnya yang mempunyai skill mumpuni. “Namun saya akui lokal Persib ini lokal yang sarat pengalaman, seperti Supardi, Tony, Hariono, Atep. Saya pikir mereka pemain yang sudah lama di liga Indonesia. Mereka banyak pengalaman, itu perbedaannya,” Kata pelatih berusia 53 tahun itu.

BACA:  Ini 18 Pemain yang Dibawa Persebaya ke Bali

Ini adalah pertemuan kedua Djadjang melawan Persib musim ini dengan dua klub berbeda. Sebelumnya, Djadjang yang menukangi PSMS Medan harus menyerah 0-3 dari Maung Bandung. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display