Faktor Djanur yang Hafal Permainan Persib

Djadjang Nurdjaman. Foto: Persebaya.id
Iklan

EJ – Kemenangan Persebaya atas Persib merupakan kemenangan kedua bagi Djadjang Nurdjaman atas mantan klubnya sepanjang 2018. Sebelumnya, Djadjang membawa PSMS Medan menang atas Persib dengan skor 2-0 di ajang Piala Presiden 2018. Hebatnya, laga itu digelar di kandang Persib, Gelora Bandung Lautan Api.

Usai pertandingan, Djanur mengatakan jika ia telah mempelajari kelebihan dan kekurangan Persib. Djanur mengakui jika kemenangan ini karena ia hafal permainan Persib.

BACA:  Arti Laga Lawan Persib Bagi Djanur

“Bagi pelatih tentu sudah mempelajari apa kelebihan kekurangan dari lawan. Dan saya sudah hafal betul (permainan) Persib. Persib sebetulnya juga hafal permainan Persebaya,” ujar Djanur.

Djanur adalah mantan pelatih Persib yang menangani tim Maung Bandung cukup lama. Selama 8 tahun, Djanur melatih Persib. Banyak pemain yang saat ini masuk dalam skuad Persib adalah mantan anak asuhnya.

Iklan
BACA:  Winger Jadi Striker, Usaha Djanur Atasi Absennya Da Silva

Meski sisi kanan kiri lapangan di-seksploitasi lawan, Djanur mampu mengantisipasinya. “Saya pikir pemain telah menjalankan apa yang direncanakan sebelumnya. Alhamdulillah berjalan dengan lancar. Artinya dari open play mereka (Persib) tidak bisa menembus pertahanan kami dan kami juga bisa mempergunakan ruang yang kosong. Dan agak berbau sedikit counter attack,” pungkasnya. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display