EJ – Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, menganggap Bali United memiliki kualitas pemain asing dan naturalisasi bagus. Secara khusus ia waspada striker Bali United, Ilija Spasojevic.
Bali United total memiliki empat pemain asing, satu naturalisasi dan dua berdarah campuran yang sudah berstatus sebagai WNI. Empat pemain asing adalah Melvin Platje, Brwa Nouri, Nick van der Velden, dan Mahamadou N’Ddiaye.
Dua pemain berdarah campuran Belanda-Indonesia adalah Stefano Lilipaly dan Irfan Bachdim. Serta satu pemain naturalisasi asal Montenegro, Ilija Spasojevic. “Secara materi banyak pemain bagus. Banyak pemain asing dan naturalisasi bagus, walau ada yang dikabarkan tidak bermain,” ucap Djanur.
Ya, dari total tujuh pemain asing, naturalisasi atau berdarah campuran itu dua diantaranya yaitu Brwa Nouri dan Stefano Lilipaly tidak bisa dimainkan karena bertugas membela timnas Iraq dan Indonesia.
Meski begitu tanpa keduanya Bali United dianggap Djanur tetap tajam. Sebab masih ada bomber naturalisasi Ilija Spasojevic. “Spaso biar begitu-begitu dia predator kemudian kuat dengan bola patut diwaspadai kalau dia lepas bahaya,” ujar Djanur.
Spaso musim ini baru mencetak 8 gol untuk Bali United di ajang Liga 1. Di Bali United jumlah gol Spaso masih kalah dengan Stefano Lilipaly (11 gol) dan Melvin Platje (9 gol). (riz)