PSSI Tak Serius, Persebaya Tanggapi Dingin Rencana Piala Presiden

Candra Wahyudi di acara Meet The President. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Rencana PSSI yang akan menyelenggarakan turnamen Piala Presiden pada awal Maret 2019 mendapat sorotan dari manajemen Persebaya. Manajemen menilai rencana kapan digelarnya turnamen pramusim itu masih sebatas lisan.

Manajer Persebaya Candra Wahyudi mengatakan sejauh ini pihaknya belum menerima surat resmi dari federasi terkait Piala Presiden. “Belum ada surat apa pun dari federasi soal Piala Pesiden. Digelar 2 Maret hanya beredar dari media,” katanya, Sabtu (9/2/2019).

Candra juga menyoroti ketidakseriusan PSSI melanjutkan babak 32 besar Piala Indonesia. Pasalnya, Persebaya mengalami empat kali pengunduran jadwal. “Piala Indonesia belum jalan. Ini sudah ada rumor bakal diselenggarakan Piala Presiden,” paparnya.

PSSI sempat membuat keputusan untuk tidak melangsungkan Piala Presiden tahun ini. Namun, usai kongres tahunan di Bali beberapa waktu lalu, PSSI memutuskan menggelar turnamen yang rencananya diikuti 20 tim itu.

Iklan

Bahkan, Wakil Ketua Umum PSSI Iwan Budianto sudah menyatakan Piala Presiden mulai dihelat pada 2 Maret hingga 13 April mendatang. (dit)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display