Pemain Tak Lengkap, Djanur Putar Otak Racik Komposisi Terbaik

Djadjang Nurdjaman. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Dalam beberapa hari terakhir, Persebaya menggelar latihan tertutup untuk merancang komposisi terbaik, jelang meladeni Tira Persikabo pada Jumat (29/3). Namun, sang pelatih Djadjang Nurdjaman masih harus memutar otak.

Pasalnya, hingga Rabu (27/3) sore, latihan Persebaya belum komplit. Empat pemain andalan, yakni Hansamu Yama, Ruben Sanadi, Osvaldo Hay, dan Rachmat Irianto tak kunjung bergabung.

Kondisi ini membuat skema awal yang dipikirkan Djadjang Nurdjaman amburadul. Meski begitu, dia tetap berusaha memaksimalkan potensi yang ada.

“Walaupun belum lengkap, tadinya saya harap lengkap. Tapi tidak apa-apa tinggal satu dua pemain yang belum masuk di skema, saya pikir tidak apa apa. Kalau bisa besok (hari ini) kita kupas lagi latihannya,” kata Djanur, sapaan akrabnya, usai memimpin latihan di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (27/3).

Iklan

Sambil memantau kesiapan pemain yang belum bergabung, Djanur juga memperbaiki lini tengah. Sebab, lini ini menjadi yang krusial dalam beberapa laga terakhir.

“Terutama jarak antara Syaifuddin dan Andri dan lapangan tengah menjadi koreksi, tapi kita lihat di pertandingan sesungguhnya. Apakah bisa dimainkan belum ditentukan juga,” bebernya. (dit/rul)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display