EJ – Madura United hanya membawa 15 pemain dalam uji coba melawan Persatu di Stadion Bumi Wali, Tuban, Sabtu (15/6). Pelatih Dejan Antonic juga menyimpan beberapa pemain agar menghindari cedera. Gabungan pemain senior dan muda diturunkan dalam laga yang digunakan sebagai ajang persiapan melawan Persebaya di Gelora Bung Tomo, Rabu (19/6). Madura United juga ditinggal pemainnya membela Timnas yakni Beto Goncalvez dan Andik Vermansah.
Meski begitu, Laskar Sappe Kerrab mampu unggul 2-1 atas tuan rumah. Dua gol Madura United dicetak di babak kedua melalui Ghufroni Almaruf (53′) dan Engelberd Sani (88′). Sementara Persatu membalas lewat mantan pemain Persebaya, Thaufan Hidayat (73′).
Dilansir dari Bola.com, Dejan mengaku jika timnya kesulitan mencetak gol di babak pertama. “Kami punya banyak pemain, tapi ini pertama kali kedua tim bertemu. Permainan tidak solid, meski banyak kesempatan. Babak kedua, kami bermain lebih bagus. Saya senang pemain bisa mencetak gol,” kata Dejan usai laga.
Kemenangan ini tentu menjadi modal bagi Madura United sebelum bertandang ke Surabaya. “Kami bermain kontinyu dan ini menjadi persiapan yang baik untuk menghadapi Persebaya,” pungkas Dejan.
Dalam sejarah pertemuan kdeua tim, Madura United tak pernah menang. Terakhir, Madura United tersingkir dari ajang Piala Presiden setelah kalah dalam dua leg. Saat ini, Madura United diunggulkan memenangkan pertandingan karena performa yang meyakinkan. Madura United meraih tiga kemenangan beruntun di Liga 1 dan berahasil memuncaki klasemen sementara. (iwe)