Release Pertemuan Antara EJ dan GN Media

Iklan

Pada hari jum’at malam, tanggal 21 Juni 2019 telah dilakukan pertemuan antara redaksi emosijiwaku.com (EJ) dengan redaksi GN Media di Warkop Pitulikur untuk membuka ruang dialogis membahas tentang tulisan di rubrik EJ Sharing yang berjudul “Lekas Pulih Persebayaku” yang kemudian di-nonaktifkan (take down) oleh redaksi EJ. Hal ini membuat ruang diskusi dialogis selanjutnya menjadi tertutup.

Pihak EJ berifikir bahwa ada hal yang dianggap tidak berkenan dengan isi artikel tersebut dan memutuskan untuk menonaktifkannya dengan tujuan untuk mendinginkan suasana. Akan tetapi, dari pihak GN Media menilai bahwa dengan pencabutan sepihak oleh redaksi EJ (sesuai dengan release GN Media), justru tidak membuka ruang-ruang dilalektika, sehingga terjadi sudut pandang yang tidak bersih dari kedua belah pihak yang berpendapat.

Setelah pertemuan dan diskusi dialogis dilakukan, dicapai kesepakatan bersama bahwa tulisan berjudul “Lekas Pulih Persebayaku” akan diaktifkan kembali oleh redaksi EJ dan disertai dengan artikel tanggapan dari GN Media supaya terjadi ruang dialog yang seimbang bagi kedua belah pihak. Hal ini disepakati dengan tujuan untuk memberikan edukasi kepada bonek maupun suporter sepak bola dalam hal kebebasan berpendapat dan berekspresi melalui media apapun termasuk tulisan yang mana dilindungi oleh UUD 1945 Pasal 28E Ayat (3) yang menyatakan bahwa “Setiap orang berhak atas kebebasan berserikat, berkumpul dan mengeluarkan pendapat”.

Meskipun rubrik EJ Sharing mewadai semua pendapat baik pro dan kontra, pihak EJ akan lebih hati-hati dan selektif memuat tulisan dari pembaca yang mengirimkan tulisan ke redaksi. Semoga sinergisitas antara EJ dan Bonek bisa terus terjalin dengan lebih baik lagi.

Iklan

Salam Satu Nyali, Wani!!!

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display