Berpindah ke Bali, Laga Lawan Persib Bisa Disaksikan Penonton

Pertemuan antara Persebaya melawan Persib di Liga 1 2018. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Sempat ada rumor jika laga Persib melawan Persebaya yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (18/10) tidak boleh dihadiri penonton. Namun rumor itu ternyata tidak terbukti. Laga tetap bisa disaksikan kedua kelompok suporter, Bobotoh dan Bonek.

Dilansir dari Instagram resmi Persib Bandung (@persib_official), tiket pertandingan sudah tersedia dan dapat dipesan melalui Elevenia. Dengan adanya informasi tersebut dapat dipastikan bahwa laga tersebut bisa dihadiri oleh suporter atau penonton.

BACA:  Lawan Persebaya, Robert Alberts Pede Persib Bangkit

Laga lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-23 yang mempertemukan dua klub yang sudah sangat kental persaudaraannya tersebut tidak dapat dilaksanakan di Kota Kembang. Tidak turunnya izin dari kepolisian karena hari Minggu (20/10) atau selang satu hari dari laga tersebut ada pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.

Pihak manajemen Persib yang tidak ingin laga tersebut ditunda/diundur memilih Stadion Kapten I Wayan Dipta menjadi solusi untuk laga tersebut.

Iklan

Berpindahnya dari Bandung ke Bali tidak hanya terjadi saat ini, tahun lalu pun juga terjadi demikian. Saat itu, Persebaya mampu menaklukan Maung Bandung dengan skor telak 4-1 meski Bajol Ijo bermain tanpa striker murni. Persebaya mengandalkan Irfan Jaya, Oktafianus, dan Osvaldo Hay di lini depan. Keempat gol Persebaya dicetak oleh Irfan Jaya, brace Fandi Eko, dan Osvaldo Hay, sedangkan gol hiburan Persib Bandung melalui tandukan Febri Hariyadi. (mth)

Iklan

No posts to display