EJ – Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri resmi mengumumkan 20 pemain yang akan dibawa ke ajang SEA Games 2019 yang akan diselenggarakan di Filipina. Dari 20 nama tersebut, terdapat dua pemain Persebaya yang dipanggil oleh Indra Sjafri. Yakni Rachmat Irianto dan Osvaldo Haay.
Pemanggilan dua pemain tersebut tidak mengejutkan karena selama beberapa kali pemusatan latihan mereka selalu ikut serta. Selain itu Rian dan Valdo juga merupakan pemain yang mengantarkan timnas menjadi juara Piala AFF U-22 Februari lalu. Bahkan mereka juga turut mencetak gol dalam kompetisi tersebut.
Dengan dipanggilnya Rian dan Valdo otomatis mereka akan absen memperkuat Persebaya selama empat hingga pertandingan. Sebab jika timnas U-23 berhasil masuk laga final, laga tersebut akan diselenggarakan pada tanggal 10 Desember 2019 atau dua hari menjelang laga Persebaya melawan Arema FC. Hal tersebut tentu akan membuat Aji Santoso harus memutar otaknya karena kedalaman tim akan tereduksi dalam beberapa pertandingan. (mni)
Berikut merupakan skuad akhir timnas U-23 SEA Games 2019:
- Nadeo Argawinata
- Muhammad Riyandi
- Bagas Adi Nugroho
- Asnawi Mangkualam
- Nurhidayat
- Rachmat Irianto
- Firza Andika
- Dodi Alekvan Djin
- Andy Setyo
- Zulfiandi
- Evan Dimas
- Irkham Zhrul Mila
- Feby Eka
- Witan Sulaeman
- Egy Maulana Vikri
- Sani Rizki
- Syahiran Abimanyu
- Saddil Ramdani
- Muhammad Rafli
- Osvaldo Haay