Pemain Muda Persebaya Tampil Gemilang, Persaingan antar Lini Kian Ketat

Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Kemenangan atas Persik Kediri pada laga pembuka Piala Gubernur Jawa Timur , kemarin sore (10/2) di Stadion Gelora Bangkalan, Madura. Tak Hanya menghasilkan tiga poin bagi Persebaya Surabaya namun sebagai ajang pembuktian bagi skuad muda Persebaya dalam bersaing di tim inti Green Force musim 2020.

Pelatih Aji Santoso menurunkan mayoritas pemain muda di bawah usia 25 tahun pada starting line up menghadapi Persik Kediri guna menjaga kebugaran tim jelang Liga 1 bergulir. Hanya ada tiga pemain yang usianya diatas 25 tahun yaitu Rivky Mokodompit (31), Bayu Nugroho (27), dan stiker senior Patrich Wanggai (31). Meskipun tampil dengan pemain muda, Persebaya bahkan mampu menggilas Persik dengan skor telak 3-0 di babak Pertama. Berkat Gol dari sontekan Moch Supriadi menit ke-19, tendangan bebas Hambali Thalib menit ke-42, serta tendangan pinalti Alwi Slamat pada menit 45+1.

BACA:  Persebaya vs Persik: Ayo Beri Kesan Manis di Awal Musim, Jol!

Penampilan gemilang skuad muda Persebaya pada babak pertama menandakan bahwa persaingan mengisi plot pemain inti pada musim 2020 kian ketat. Di posisi centre back, Persebaya diisi oleh Rahmat Irianto (20 tahun) dan Rizky Ridho (18 tahun). Dua pemain ini akan bersaing dengan para seniornya seperti Arif Satria, Hansamu Yama, dan  Zou Garba. Sedangkan pada posisi bek kanan Persebaya diisi oleh Koko Ari (20 tahun) yang bersaing dengan M Syafuddin dan Abu Rizal Maulana maupun pemain baru Moch Nasir.

BACA:  Pemain Terbaik Persebaya vs Persik: Irfan Jaya

Beralih ke lini tengah yang juga menarik dalam persaingan mengisi plot inti musim ini. Laga kemarin starting eleven Persebaya menurunkan Alwi Slamat (23 tahun), Ricky Kambuaya (23 tahun) dan Hambali Thalib (19 tahun). Di posisi tersebut Alwi Slamat dan Ricky Kambuaya bersaing dengan M Hidayat dan Aryn Williams sebagai penyeimbang di lini tengah. Untuk Hambali Thalib akan bersaing dengan Makan Konate dan Bayu Nugroho mengisi plot gelandang serang.

Iklan

Pada posisi winger, Moch Supriadi (17 tahun) bersaing ketat dengan Irfan Jaya, Oktafianus Fernando hingga Mahmoud Eid. Untuk posisi striker persaingan hanya ada dua nama senior yakni David Da Silva dan Patrich Wanggai. (osc)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display