Persebaya Siap Bermain di Malang dan Hadapi Tim Rival

Aji Santoso. Foto: Rizka Perdana Putra/EJ
Iklan

EJ – Persebaya Surabaya sudah memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala Gubernur Jawa Timur dengan status juara grup A. Green Force siap menghadapi siapapun calon lawan di partai semifinal, Senin (17/2/2020) esok.

Kepastian lolos semifinal diperoleh Persebaya setelah mampu mengalahkan Madura United dengan skor 4-2 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat (14/2/2020).

Persebaya pun memastikan diri sebagai juara grup A setelah Bhayangkara FC ternyata menelan kekalahan telak 0-3 dari Persik Kediri di hari yang sama.

BACA:  Hajar Macan Kemayoran, Persebaya Kampiun Piala Gubernur Jatim 2020

Nah, kini ada dua tim yang menjadi calon lawan Persebaya di partai semifinal. Kebetulan, keduanya merupakan tim rival yaitu Arema FC dan Persija Jakarta. Kedua tim baru akan bertanding Sabtu (15/2/2020) malam untuk menentukan posisi juara dan runner-up grup B.

Iklan

Berpeluang menghadapi satu diantara dua tim tersebut, pelatih Persebaya, Aji Santoso tak gentar. Persebaya dalam kondisi siap mental menghadapi siapapun calon lawan di laga semifinal.

“Tidak ada masalah, kami tidak akan cari-cari lawan, ini kan hanya pramusim saja. Tapi yang jelas siapapun lawan dan dimanapun main, kami siap aja,” kata Aji tegas.

BACA:  Cetak Gol ke Gawang Persik, Momen Tak Terlupakan Supriadi

Tak hanya calon lawan, Persebaya pun siap harus bermain di Stadion Kanjuruhan, Malang. Sesuai hasil technical meeting, Jumat (14/2/2020) diputuskan laga semifinal PGJ akan diselenggarakan di Malang.

“Tidak ada masalah, sudah saya sampaikan main di mana pun tidak ada masalah. Ini (lawan Madura United,red) kami juga main away kan, jadi tidak ada masalah,” tandasnya. (riz)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display