Tim Internal Persebaya Adakan Laga Persahabatan

Tim Al Rayyan FC salah satu klub internal Persebaya/EJ
Iklan

EJ – Ajang sepak bola persahabatan jelang kompetisi amatir internal Persebaya mempertemukan 20 klub internal. Semua laga dipusatkan di lapangan Pusaka Karangan Surabaya.

Protokol kesehatan tetap menjadi perhatian dari penyelenggaraan ajang persahabatan ini. Salah satu Pembina klub Anak Bangsa yakni Dokter Heri Sudarsono mengatakan semua pelaksanaan mewajibkan untuk mematuhi aturan yang ada.

“Iya kita sudah mengajukan rekomendasi ke asosiasi kota, juga telah dilakukan asesmen oleh satgas Covid kecamatan Wiyung”kata Dokter Heri.

Satgas Covid yang terdiri dari unsur Kecamatan, Kepolisian dan Koramil Wiyung berkunjung ke Lapangan Pusaka. Mereka meninjau pelaksanaan laga persahabatan tersebut.

Iklan

Sebelum masuk stadion semua pemain dan official diperiksa suhu tubuhnya. Semua diwajibkan memakai masker kecuali yang berada di lapangan. Tribun hanya diisi oleh official dan pemain yang mau berlaga. Sedang yang selesai berlaga harus meninggalkan tribun dan keluar stadion.

Laga pembuka dilangsungkan hari Senin (31/5) mempertemukan HBS dengan tim PSAL yang berakhir imbang dengan skor 1 – 1.

Sebanyak 20 klub ini dibagi menjadi empat grup. Dua teratas akan menuju babak 8 besar. Menurut rencana seusai level U15 akan juga dipertandingkan untuk U13.

“Semoga penyelenggaraan ini lancar untuk kembali menggairahkan pembinaan sepak bola di Surabaya. Dan kompetisi resmi juga segera diputar”pungkas Dokter Heri.

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display