EJ – Brylian Aldama pemain kelahiran 23 Februari 2002 hari ini Kamis (28/4) resmi kembali menjadi pemain Persebaya.
Brylian adalah adalah salah satu pemain alumni Elite Pro Academy U-20 Persebaya musim 2019 yang menjadi juara EPA U-20 Liga 1.
“Saya pulang,”cuit Brylian di akun twitternya.
Selepas membawa Persebaya juara, Brylian sempat bermain untuk satu klub liga Kroasia HNK Rijeka. Dengan kembalinya ke Persebaya ia akan kembali bergabung bersama delapan rekan sesama alumni EPA yakni Ernando Ari, Andhika Ramadhani, Koko Ari, Rizky Ridho, Arie Catur Pamungkas, Risky Dwiyan, Denny Agus Setiawan dan M Supriadi.
“Pasti senang bisa pulang. Persebaya sudah jadi rumah saya. Di tim ada pemain-pemain yang bersama-sama juara di U-20. Ada juga coach Uston dan Pak Yahya (manajer) yang sudah saya kenal,”kata Brylian dikutip dari laman resmi klub.
Selain itu di skuad Persebaya saat ini ada enam pemain alumni dari program Garuda Select di Inggris. Mereka adalah yang mengikuti angkatan pertama Ernando Ari, Andre Oktaviansyah, Brylian Aldama, M Salman Alfarid dan M Supriadi. Kemudian angkatan kedua ada Fernando Pamungkas.
“Saya juga gak sabar bertemu tim dan dilatih coach Aji. Alhamdulillah coach juga menyempatkan hadir di Jakarta waktu pertandingan di JIS. Sayang belum sempat ketemu langsung kemarin,” tambah Brylian.
Persebaya akan memulai latihan perdananya pada tanggal 9 Mei 2022.