EPA U18 : Persebaya Targetkan Kemenangan Atas Bhayangkara FC

Tim Persebaya saat menghadapi Barito Putera, Sabtu (17/9)/Foto : EJ
Iklan

EJ – Persebaya U-18 meraih kemenangan keduanya pada seri ke-3 Elite Pro Academy U-18 yang dilangsungkan di Jakarta.

Setelah sebelumnya mengalahkan Madura United, kali ini Persebaya berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor tipis 1 – 0 melalui gol kapten tim Toni Firmansyah menit ke-51.

Laga yang dilangsungkan pada hari Sabtu (17/9) di lapangan 2 JIS berlangsung ketat dan menarik. Kedua tim sudah dua kali bertemu sebelumnya. Pada seri 1 Persebaya berhasil menang 3 – 0 sedang pada seri kedua Toni Firmansyah dkk menyerah 0-1 dari Barito Putera yang dilatih Isnan Ali.

Sama seperti juniornya Persebaya U-16, anak asuh Ahmad Rosyidin masih berada di puncak klasemen Grup C dengan nilai 28 dari 12 kali berlaga. Bersaing ketat dengan Bhayangkara FC dan PSM Makasar.

Iklan

Besok Selasa (20/9) Persebaya akan berlaga menghadapi Bhayangkara FC mulai pukul 09.00 WIB di Lapangan 2 JIS. Kemenangan pada laga besok akan semakin mempermudah jalan Persebaya U-18 melaju ke semi final.

Laga Persebaya vs Barito Putera, di Lapangan 2 JIS (17/9)/Foto : EJ

“Kami akan fokus dan meraih hasil maksimal untuk laga besok. Tidak ada kata menyerah sebelum peluit panjang berakhir,” kata Ahmad Rosyidin.

Pada dua seri sebelumnya semua dimenangkan Persebaya masing-masing dengan skor 1 – 0 dan 2 – 1.

 

    P W D L GD POIN
1 PERSEBAYA 12 9 1 2 16 28
2 BHAYANGKARA FC 12 8 1 3 18 25
3 PSM MAKASAR 12 6 1 5 0 19
4 BALI UNITED 12 5 2 5 0 17
5 BARITO P 12 5 0 7 -7 15
6 MADURA U 12 0 1 10 -31 1

 

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display