EJ – Laga terakhir putaran pertama atau pekan ke-17 Liga 1 2022/2023 Persebaya akan bertemu Dewa United.
Laga akan dilangsungkan di Stadion Manahan Solo Sabtu (24/12). Setelah tampil tidak memuaskan dalam empat laga terakhir, anak asuh Aji Santoso ini bertekad meraih hasil maksimal.
Aji Santoso mengatakan sudah berbenah dan siap menantang Dewa United. Dewa United adalah tim promosi musim ini yang saat ini diperkuat empat mantan pemain Persebaya. Meraka adalah kapten tim Rangga Muslim, M Syaifudin, Rishadi Fauzi dan M Zaenuri.
“Yang jelas sudah kami evaluasi untuk aliran bolanya harus lebih cepat. Fighting spirit pemain juga harus ditingkatkan karena kami tahu Dewa United juga tim yang bagus,” kata Aji saat konperensi pers jelang laga Jumat (23/12).
Aji menekankan kepada para pemain untuk lebih besar keinginan untuk memenangkan setiap laga.
“Yang terpenting pertama kemauan untuk menang harus lebih besar daripada lawan dan mengeluarkan segala kemampuan untuk bisa mengakhiri kompetisi putaran pertama ini dengan baik,” tegas Aji Santoso.
Defisit gol sejauh ini juga menjadi sorotan Aji terkait produktifitas gol Persebaya. Baru mencetak 16 gol dari 17 laga dan kemasukan 20 gol bukanlah catatan yang bagus untuk Persebaya sejauh ini.
Menurut Aji tugas mencetak gol tidak hanya menjadi kewajiban para penyerang. Semua pemain juga harus bisa mencetak gol.
“Memang produktivitas gol kami kurang tentunya ini tidak hanya sebagai tugas dari seorang striker saja. Tapi, bagi saya sepak bola itu adalah kolektivitas jadi menurut saya semua pemain harus bisa mencetak gol, tidak hanya tugas striker,” terang Aji.